Orari Daerah Lampung Gelar UNAR di Pringsewu

Redaksi

Kamis, 15 Oktober 2020 - 14:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Organisasi Amatir Radio Indonesia (Orari) Daerah Lampung menggelar Ujian Negara Amatir Radio (UNAR) ke-3 tahun 2020, dilaksanakan di SMA Xaverius Pringsewu, Kamis (15/10).

Kegiatan tersebut langsung dibuka oleh Wakil Bupati Pringsewu, Dr.H.Fauzi, SE, M.Kom., Akt., CA, CMA, serta diikuti peserta secara terbatas karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, yakni hanya 48 peserta dari sejumlah kabupaten dan kota se-Provinsi Lampung.

Turut menghadiri pembukaan UNAR, Kepala Balai Monitoring Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Lampung, Enik Sarjumanah, SH, MH, Kadis Kominfo Pringsewu, H.Samsir Kasim, M.Pd.I dan Kepala Badan Kesbangpol, Sukarman, S.Pd., Ketua Orari Daerah Lampung, H.Iwan Novriza, SE, MM, dan jajaran.

Fauzi dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Balai Monitoring Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Lampung, yang telah memilih Pringsewu sebagai tempat pelaksanaan UNAR kali ini. Dengan kegiatan UNAR di Pringsewu, katanya semoga dapat membangkitkan kembali kejayaan Orari Lokal Pringsewu.

\”Dalam hal ini semua calon anggota Orari nantinya memiliki etika dan pengetahuan, karena membawa nama negara di bidang amatir radio,\” ujarnya.

Fauzi juga mengajak bersama-sama menegakkan jiwa nasionalisme melalui radio. Ia juga mengatakan, secara kebetulan dirinya yang juga Ketua Kwarcab Pringsewu, selama ini juga telah banyak didukung oleh Orari, terutama dalam kegiatan JOTA (Jamboree On The Air) dan JOTI (Jamboree On The Internet).

Baca Juga  Bupati Pringsewu Tinjau PTM SDN 1 Yogyakarta Selatan

Enik Sarjumanah pada kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih kepada Orari Lokal Pringsewu, yang sudah mempersiapkan fasilitas untuk kegiatan UNAR kali ini.

Dikatakan Enik, pihaknya setiap bulan menggelar UNAR di kantor Balmon Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Lampung. Oleh karena itu, jika masyarakat berminat mengikuti UNAR agar dapat mendaftar dan lembaganya akan memfasilitasi.

Lebih lanjut dikatakan bahwa saat ini UNAR diselenggarakan secara online, baik mulai pendaftaran hingga ujian dan penerbitan izin amatir radio.

Baca Juga  Kosti Pringsewu Rayakan HUT ke-5

\”Setelah lulus nantinya, peserta bisa menjadi seorang anggota Orari yang cerdas, disiplin dan tertib hukum, dan mempergunakan frekuensi sesuai penggunaannya,\” ungkapnya.

Sementara Iwan Novriza, mengatakan UNAR yang merupakan kerjasama Balmon Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Lampung dengan Orari Daerah Lampung, biasanya digelar di Kota Bandarlampung, namun kali ini digelar di Kabupaten Pringsewu.

Dikatakannya bahwa Orari merupakan satu-satunya organisasi amatir radio di Indonesia, dan sudah diakui dunia.

\”Orari Lokal Pringsewu, selama ini menjadi andalan Orari Daerah Lampung dalam segala hal, ke depan Orari Lokal Pringsewu akan semakin maju dan lebih solid,\” tegasnya. (Rz/leni)

Berita Terkait

Baru Menghirup Udara bebas, Residivis Curanmor Kembali Ditangkap Polisi
DPRD Rapat Paripurna Istimewa HUT Ke-15 Kabupaten Pringsewu
Pemkab Pringsewu Gelar Gerakan Pangan Murah Serentak 2024
Pemkab Pringsewu Adakan Gerakan Serentak Menanam Cabai
Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM
Berkas Lengkap, Lima Tersangka Narkoba Dilimpahkan ke JPU
Kapolres Pringsewu Cek Unit Pelayanan Publik
Marindo Lantik Kadis Dukcapil Pringsewu

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 20:41 WIB

Pj Bupati Tubaba Ziarah ke Makam para Raja

Rabu, 17 April 2024 - 14:25 WIB

Pj Bupati Tubaba Tinjau Kesiapan Pelayanan Puskemas

Rabu, 3 April 2024 - 14:54 WIB

Trend Positif, Tubaba Komitmen Tingkatkan Capaian Pembangunan

Selasa, 2 April 2024 - 18:27 WIB

Pj Bupati Tubaba Safari Ramadan di Masjid Al-Muttaqin Gunung Terang

Jumat, 29 Maret 2024 - 21:14 WIB

Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar Ceramah Ramadan dan Buka Bersama

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:56 WIB

DPRD Tubaba akan Hearing Terkait LKPJ Bupati Terhadap APBD 2023

Berita Terbaru

Ilustrasi THR. Foto: Ist.

Lampung

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 Apr 2024 - 19:59 WIB