Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba, Simak di Sini!

Ilwadi Perkasa

Jumat, 30 Agustus 2024 - 00:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba. (Ilustrasi)

Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba. (Ilustrasi)

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Bau-bau pasangan tunggal melawan kotak kosong yang dulu pernah terjadi di kabupaten ini kental tercium, bahkan sangat terasa bakal terjadi kembali di Pilkada Serentak tahun ini.

Isu tersebut sudah meluas ke mana-mana, mengalahkan isu mundurnya Novriwan Jaya dari Aparatur Sipil Negara (ASN) lantaran maju mencalonkan diri sebagai peserta Pilkada.

Kini, bahkan sejak kemarin-kemarin, orang-orang mulai meyakini bahwa tidak akan ada pasangan lain yang bakal menyaingi pasangan NoNa (Novriwan Jaya-Nadirsyah.

Sebenarnya, ada bakal calon lain bernama Surya Jaya Rades (SJR). Katanya, ia akan berpasangan dengan Paisol, kader Partai Demokrat.

SJR adalah seorang ASN. Camat Tumijajar yang masih berusia muda. Ia sempat mengonfirmasi akan mendaftarkan diri ke KPU. KPU pun menunggu. Tapi sampai hari terakhir masa pendaftaran Kamis (29/08/2024), pasangan ini tidak nongol.

Karena baru ada satu pasang peserta yang mendaftar, maka KPU Tubaba memutuskan memperpanjang tahapan pendaftaran sampai tiga hari ke depan.

Baca Juga  NoNa Resmi Mendaftar di KPU Tubaba, Lawannya 'Ora Ono'

Tentu saja perpanjangan itu bukan untuk menunggu SJR-Pai datang, melainkan menunggu kalau-kalau saja ada paslon lain yang mendaftar. Meski itu sudah mustahil.

Menariknya, SJR ini dikabarkan sudah mengundurkan diri dari ASN dan jabatannya.

Kabar itu terkonfirmasi benar. Bahkan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Tubaba, Novian Priahutama memastikan baik Novriwan dan SJR telah resmi mengundurkan diri dari statusnya sebagai ASN dan jabatan masing-masing yang melekat.

“Pak Novriwan Jaya sudah mengundurkan diri sejak 26 Agustus 2024, sementara Pak Surya Jaya Rades surat pengunduran dirinya baru saya terima tadi Kamis sore (16.00 WIB-red). Keduanya mengundurkan diri sebagai syarat saat untuk mendaftar di KPU Kabupaten Tubaba. Dan ini merupakan salah satu syarat wajib yang harus dipenuhi oleh ASN aktif,” kata dia kepada netizenku.com melalui sambungan ponselnya, Kamis sore (29/8).

Baca Juga  DPC Demokrat Tubaba Ikuti Zoom Meeting Rakorda

Benarkah?

“Jadi, surat pengunduran diri dua ASN tersebut memang sudah saya terima, dan pernyataan ini dapat saya pertanggung jawabkan,” jawab Novian saat media ini meminta soft copy surat pengunduran diri.

Tidak Nongol-nongol

Diketahui, pada Rabu (28/8) pasangan Novriwan Jaya-Nadirsyah (NoNa) resmi mendaftar ke KPU didampingi 11 Parpol Parlemen Tubaba yakni Partai Demokrat, PDIP, NasDem, Gerindra, Hanura, PAN, PKB, Perindo, Hanura, Buruh, dan PKS. KPU menyatakan berkas pendaftaran lengkap dan dinyatakan memenuhi syarat.

Sementara, Surya Jaya Rades melalui Koalisi Tubaba Hebat sempat menjadwalkan dua kali akan mendaftar ke KPU melalui surat resmi yang ditujukan ke KPU.

Tetapi sampai hari terakhir SJR tidak nongol-nongol.

KPU pernah menerima surat resmi dari Surya-Pai melalui Ketua Koalisi Rodi Yanto. Surat itu menggunkan Kop Surat bergambar pasangan calon dan bertulis Koalisi Tubaba Hebat.

Baca Juga  Dinkes Tubaba akan Tinjau Balita Hydrocephalus

Dalam surat dituliskan SJR-Pai akan mendaftar pada pukul 15.30 WIB. Kemudian bersurat kembali akan mendaftar pada pukul 21.00 WIB.

Namun, hingga Kamis malam pukul 21.00 WIB, paslon ini tak juga tampak batang hidungnya di Sekretariat KPU di Tiyuh Candra Mukti, Kecamatan Tulangbawang Tengah.

Inilah bagian menarik dan uniknya. Belakangan beredar surat dari Koalisi Tubaba Hebat. Isinya menjelaskan SJR-Pai batal ikut pendaftaran calon bupati dan wakil bupati.

Masih dalam surat, pasangan SJR-Pai memohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin timbul akibat pembatalan. Pasangan ini juga mengucapkan terima kasih atas kerjasama selama ini.

Surat tersebut ditandatangani Rodi Yanto selaku ketua dan Dedi Heriyanto selaku sekretaris Koalisi Tubaba Hebat.

Huh, gitu ya rupanya…
(Leni/Arie)

Berita Terkait

BNPT: Kuatkan Kolaborasi, Cegah Ekstremisme
DPRD Tubaba Serahkan Rekomendasi LKPJ 2024
Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administrator
Bupati Tanggamus Lantik Lima Pejabat Administrator
Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme
Pemprov Lampung Perkuat Sinergi TPAKD
Lomba Senam Meriahkan HUT ke-61 Lampung
Pemkab Lamsel Peringati Hari Otda ke-29

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 21:57 WIB

BNPT: Kuatkan Kolaborasi, Cegah Ekstremisme

Jumat, 25 April 2025 - 19:04 WIB

Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administrator

Jumat, 25 April 2025 - 16:12 WIB

Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme

Jumat, 25 April 2025 - 15:56 WIB

Lomba Senam Meriahkan HUT ke-61 Lampung

Jumat, 25 April 2025 - 11:09 WIB

Cegah Radikalisme Lewat Film Road to Resilience

Kamis, 17 April 2025 - 18:54 WIB

Gubernur Lampung Ajak PPAD Bersinergi Wujudkan Lampung Maju Menuju Indonesia Emas

Kamis, 17 April 2025 - 18:37 WIB

Siap-Siap, Mulai Tanggal 1 Mei 2025 Pemprov Lampung Laksanakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor

Rabu, 16 April 2025 - 22:22 WIB

Pemprov Lampung dan APJII Bersinergi, Perkuat Digitalisasi dan Akses Internet Merata

Berita Terbaru

Kegiatan FGD dan pemutaran film dokumenter Road to Resilience, di Hotel Batiqa, Bandar Lampung, Jumat, (25/4/2025), Foto: Istimewa.

Bandarlampung

BNPT: Kuatkan Kolaborasi, Cegah Ekstremisme

Jumat, 25 Apr 2025 - 21:57 WIB

Rapat paripurna kabupaten Tubaba, Jumat (25/4/2025), Foto: Arie/NK.

Tulang Bawang Barat

DPRD Tubaba Serahkan Rekomendasi LKPJ 2024

Jumat, 25 Apr 2025 - 20:54 WIB

Rahmad Mirzani Djausal saat melantik pejabat administrator di Balai Keratun Lantai 3, Jumat (25/4/2025), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandarlampung

Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administrator

Jumat, 25 Apr 2025 - 19:04 WIB

Pelantikan lima pejabat administrator di lingkungan Pemkab Tanggamus, Jumat (25/4/2025), Foto: Arj/NK.

Tanggamus

Bupati Tanggamus Lantik Lima Pejabat Administrator

Jumat, 25 Apr 2025 - 16:40 WIB

FGD bertema diskusi buku Anak Negeri di Pusaran Konflik Suriah dan pemutaran film dokumenter Road to Resilience, di Hotel Batiqa, Jumat (25/4/2025), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandarlampung

Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme

Jumat, 25 Apr 2025 - 16:12 WIB