Pringsewu (Netizenku): Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Komisariat STMIK Pringsewu, gelar Rapat Tahunan Komisariat (RTK), di Aula Kampus STMIK Pringsewu, Sabtu (24/2).
Hal ini merupakan salah satu bentuk reorganisai dan forum tertinggi yang di tingkat komisariat, terutama yang ada di kepengurusan Komisariat STMIK Pringsewu.
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Cabang PMII Pringsewu, Ahmad Akbari, perwakilan pihak Kampus STMIK Pringsewu, Oktafianto dan perwakilan dari IKA PMII Pringsewu, sahabat Suprondi.
Dalam sambutan Ketua Komisariat demisioner, Ridho mengatakan bahwa RTK ini bertujuan membangun tali kebersamaan menuju jiwa profesionalitas dan rasa tanggung jawab. Dirinya pun berharap, RTK ini mampu menghasilkan gagasan-gagasan untuk membawa PMII kedepan lebih maju dan mandiri.
Kemudian, Suprondi mengatakan bahwa RTK ini adalah salah satu proses membangun mahasiswa yang lebih berkompeten dan dalam pemilihan calon ketua komisariat yang baru. \”Jangan sampai menjadi perpecahan, dan ketua terpilih harus mampu merangkul calon yang tidak terpilih,\” ujarnya.
Dalam proses RTK itu, dilakukan pemilihan ketua komisariat yang baru, dimana Nasirudin Latif terpilih menjadi ketua komisariat periode 2018-2019.(Darma)