Jaga Keseimbangan Lingkungan, Pj. Gubernur Lampung Tanam Pohon di Ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar

Suryani

Rabu, 12 Februari 2025 - 00:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Selatan (Netizenku.com): Pj. Gubernur Lampung, Samsudin melakukan Penanaman Pohon dalam rangka Penghijauan Lingkungan Ruas Tol Bakauheni – Terbanggi Besar, di Rest Area 49 B, Selasa (11/2/2025).

Adapun jumlah pohon yang ditanam dalam kegiatan ini sebanyak 1000 bibit dari jenis bibit-bibit produktif dan kayu-kayuan yang cocok ditanam di pinggir jalan.

Kegiatan serupa juga dilaksanakan secara bersamaan di Komplek Perkantoran Kotabaru, serta di Sabah Balau sekitar Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Lampung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pj. Gubernur Samsudin mengatakan bahwa salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan tutupan lahan di sepanjang ruang kosong yang pada gilirannya akan berkontribusi dalam mencapai target Indeks Kualitas Lahan (IKL) dan menjadi salah satu fokus utama Pemerintah Daerah.

Baca Juga  Bupati Egi Tinjau Jalan Beton Kunjir, Pastikan Akses Utama Pelajar Dibangun Berkualitas

Selain itu, penanaman pohon ini juga akan memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas udara, mengurangi polusi, serta memberikan keindahan alam yang dapat dinikmati oleh masyarakat di sepanjang ruas tol dan ruang yang ditanami pohon.

Pj. Gubernur juga menjelaskan bahwa penghijauan ini merupakan peran aktif pemerintah dalam menjaga keseimbangan lingkungan sebagai imbas adanya pembangunan.

“Selaku pemerintah harus melakukan keseimbangan. Keseimbangan antara apa yang sudah kita korbankan dengan apa yang sudah dihasilkan, tentu harus kita jaga ekosistem ini jangan sampai menjadi bencana bagi masyarakat, salah satunya banjir,” ujar Pj. Gubernur.

Baca Juga  PWI Lampung Selatan Bentuk Panitia Konferkab IX 2026

Ia selanjutnya berpesan kepada seluruh masyarakat agar kegiatan menanam pohon menjadi bagian dari hidup untuk menjaga dan melestarikan lingkungan sebagai warisan bagi anak cucu di masa depan.

Pj. Gubernur juga berterimakasih kepada PT. HAKAASTON, BP DAS Way Seputih Way Sekampung, para mahasiswa, masyarakat dan seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini.

Manajer Usaha Jasa Lainnya PT. HAKAASTON Terbanggi Besar – Bakauheni Yudhi Setiawan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen untuk menjaga keseimbangan lingkungan, mendukung keberlanjutan ekosistem, serta memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga  Menko Zulkifli Hasan Gelontorkan 7.000 Bibit Kopi-Kakao untuk Petani Lampung Selatan

“Upaya penghijuan ini merupakan salah satu langkah nyata yang kami lakukan, untuk memitigasi dampak pembangunan jalan tol, serta meningkatkan kualitas lingkungan,” ungkap Yudhi Setiawan.

Dengan penanaman bibit pohon ini, Yudhi berharap dapat berkontribusi dalam mengurangi emisi karbon, meningkatkan ketahanan terhadap perubahan iklim, serta menciptakan ruang hijau yang lebih asri dan nyaman.(*)

(Dinas Kominfotik Provinsi Lampung).

Berita Terkait

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI
Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka
Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI
Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026
ASDP Tutup Posko Nataru 2025–2026 di Bakauheni
Pemkab Lampung Selatan Klarifikasi Skema Gaji PPPK Paruh Waktu
Terima SK, Ribuan PPPK Paruh Waktu Lamsel Serentak Tanam Pohon
Bupati Lampung Selatan Terbitkan SE Larangan Perusakan Lingkungan

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:23 WIB

Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:42 WIB

Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:05 WIB

Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:37 WIB

Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80

Rabu, 31 Desember 2025 - 11:04 WIB

Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN

Senin, 29 Desember 2025 - 13:05 WIB

Fraksi ADEM DPRD Lambar Setujui Ranperda Cadangan Pangan Jadi Perda

Sabtu, 27 Desember 2025 - 12:27 WIB

ASN Lampung Barat di Persimpangan 2026

Jumat, 26 Desember 2025 - 21:30 WIB

Ketua DPRD Lambar Salurkan Bantuan PMI ke Pos Pelayanan Nataru Sumberjaya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas

Kamis, 8 Jan 2026 - 17:03 WIB

Tulang Bawang Barat

Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba

Kamis, 8 Jan 2026 - 16:07 WIB