Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Lampung Barat menggelar lomba gaple yang berlangsung meriah di Markas Base Camp 33, Jumat hingga Sabtu (8-9/11/2025) malam.
Lampung Barat (Netizenku.com): Sebanyak 32 pasang peserta ikut ambil bagian dalam ajang tersebut, termasuk peserta naturalisasi asal Timor Leste, Guy Da Silva, yang berpasangan dengan Hasnul Mubarok. Keduanya tampil gemilang dan berhasil keluar sebagai juara pertama, setelah di babak final menumbangkan pasangan Boyke–Tahmid dari Pasar Liwa dengan skor telak 2-0.
Sementara itu, posisi juara tiga diraih pasangan A Rosyid–Lay, dan peringkat empat ditempati oleh Yasir bersama pasangannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Para pemenang mendapatkan hadiah menarik. Juara pertama menerima uang pembinaan Rp1 juta, tropi, piagam penghargaan, serta dua ekor kambing. Juara kedua mendapat Rp750 ribu, tropi, dan piagam. Juara ketiga memperoleh Rp500 ribu, tropi, dan piagam, sedangkan peringkat keempat mendapatkan Rp250 ribu dan piagam.
Ketua Panitia, Iwan Setiawan, mengatakan kegiatan ini bukan sekadar perlombaan, melainkan ajang silaturahmi dan mempererat kebersamaan antar kader serta masyarakat.
“Kita ingin HUT ke-14 ini bukan hanya dirayakan secara seremonial, tapi juga dengan kegiatan yang memasyarakat. Gaple ini sangat populer di Lampung Barat, jadi kita pilih sebagai ajang kebersamaan,” ujar Iwan.
Sementara itu, Ketua DPD Partai NasDem Lampung Barat, Bambang Kusmanto dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan panitia yang telah menyukseskan kegiatan tersebut.
“Semangat restorasi yang kita usung harus diwujudkan dengan kegiatan yang dekat dengan masyarakat. Melalui lomba seperti ini, kita ingin menunjukkan bahwa NasDem hadir dengan semangat kebersamaan dan persaudaraan,” katanya.
Ia juga berharap momentum HUT ke-14 menjadi refleksi bagi seluruh kader untuk terus bergerak dan berkontribusi positif bagi daerah.
“NasDem Lampung Barat akan terus menjadi rumah besar bagi semua kalangan yang ingin berjuang untuk perubahan,” tutupnya.
Kegiatan yang berlangsung hingga larut malam itu disambut antusias warga sekitar dan diwarnai suasana penuh keakraban. (Iwan)








