Gagas Tetap Operasikan SPBG Selama Libur Lebaran

Redaksi

Rabu, 12 Mei 2021 - 14:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): PT Gagas Energi Indonesia (Gagas) sebagai bagian dari sub holding gas PT Perusahaan Gas Negara Tbk yang mengoperasikan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG) akan tetap menyediakan layanan pengisian bahan bakar gas selama libur lebaran. Dari total 12 SPBG yang dioperasikan, 7 SPBG akan tetap melayani pelanggan selama 24 jam yaitu SPBG Klender di Jakarta, SPBG Pondok Ungu di Bekasi, SPBG Sukabumi, SPBG Serang, SPBG Purwakarta, SPBG Lampung dan SPBG Ngagel di Surabaya.

Ketujuh SPBG tersebut akan melayani pengisian bahan bakar gas pelanggan untuk transportasi (Gasku) dan pengisian bahan bakar gas pelanggan untuk komersial dan industry (Gaslink). Sedangkan untuk 5 SPBG dan 4 Mobile Refueling Unit (MRU) lainnya akan tetap melayani pelanggan sesuai dengan jam operasional pada hari-hari biasa.

Baca Juga  212 Mart, Jembatan Menuju Keberkahan

Direktur Utama Gagas, Muhammad Hardiansyah, pada Selasa (11/5) menyampaikan Gagas berkomitmen untuk tetap memenuhi kebutuhan pelanggan secara nonstop, khususnya untuk SPBG-SPBG yang cukup ramai seperti SPBG Klender, SPBG Pondok Ungu dan SPBG Ngagel. Sedangkan SPBG lainnya akan disiapkan Gagas untuk memenuhi kebutuhan pelanggan Gaslink yang tidak libur pada lebaran kali ini seperti hotel, restaurant dan rumah sakit.

Untuk menjamin tingkat layanan yang optimal kepada pelanggan di seluruh wilayah operasi selama libur lebaran, Gagas telah menyiagakan 353 personel, dengan rincian 265 personel untuk regional 1 dan 88 personel untuk regional 2, yang terdiri dari operator, teknisi, dispatcher, mekanik, driver dan petugas keamanan.

Baca Juga  Sri Mulyani Resmi Luncurkan Meterai Elektronik

\”Personel ini akan memastikan energi baik Gasku dan Gaslink tetap tersedia selama masa libur lebaran,\” jelas Hardiansyah.

Selain ketersediaan pasokan gas serta layanan jam operasional nonstop 24 jam/7 hari untuk beberapa SPBG, Gagas juga memastikan keamanan layanan dan fasilitas penunjang penjualan baik di SPBG maupun di lokasi pelanggan. Gagas memastikan keamanan seluruh fasilitas yang digunakan di SPBG dengan melakukan pengecekan dan perawatan secara berkala setiap satu bulan sekali.

Pengecekan tersebut diantaranya adalah pengecekan sambungan instalasi pipa serta pengecekan fungsi dari main equipment di SPBG seperti gas compressor, gas dryer serta safety equipment seperti pressure safety valve, emergency shutdown valve peralatan penunjang lainnya.

Baca Juga  Pekan Depan Ada Berita Buruk untuk Rupiah, Simak

Sama halnya dengan pengecekan di SPBG, untuk pelanggan Gaslink, layanan pengecekan keamanan untuk PRS di lokasi pelanggan juga dilakukan secara berkala. Sedangkan untuk pelanggan Gasku, layanan pengecekan keamanan yang dilakukan sebelum pelanggan melakukan pengisian bahan bakar di SPBG diantaranya melalui pengecekan instalasi converter kit menggunakan bubble spray.

Terakhir, sebagai upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna Gasku, Gagas juga telah menambahkan layanan pemeriksaan kendaraan bahan bakar gas milik pelanggan di SPBG oleh teknisi yang berpengalaman. (Leni)

Berita Terkait

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U
Pemkot Balam Berencana Bangun SPBU sebagai BUMD
Inflasi Turun, Pemkot Bandarlampung Raup Rp 6,5 M Insentif Fiskal
Pelatihan dan Penyerahan Modal Usaha, PLN Dorong Kemandirian Pesantren di Lampung
Ini Tips Perlindungan Data Pribadi Ala OJK Lampung
Telkomsel Ventures Pimpin Pendanaan Startup Tictag
Program Asuransi Wajib Kendaraan Tunggu Peraturan Pemerintah
PLN UID Lampung Sabet 3 Penghargaan La Tofi Nusantara CSR Awards 2024

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB