DPRD Dorong Pelaksanaan PTM Terbatas di Bandarlampung

Redaksi

Rabu, 9 Maret 2022 - 16:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi IV DPRD Bandarlampung, Yuni Karnelis. Foto: IST

Anggota Komisi IV DPRD Bandarlampung, Yuni Karnelis. Foto: IST

Bandarlampung (Netizenku.com): Anggota DPRD Bandarlampung Yuni Karnelis mendorong pemerintah kota (pemkot) untuk menyelenggarakan pembelajaran tatap muka (PTM) Terbatas di Bandarlampung.

Yuni dalam keterangannya menuturkan saat kasus Omicron menanjak di awal tahun 2022, pemkot memutuskan untuk kembali menyelenggarakan pembelajaran jarak jauh (PJJ) atau melalui daring.

Lalu di bulan Februari pemkot kembali mengeluarkan keputusan untuk memperpanjang PJJ hingga batas waktu yang tidak ditentukan dengan alasan untuk menjaga kesehatan dan keselamatan siswa, guru, dan tenaga kependidikan.

Terkait kondisi ini, Yuni setuju dengan kebijakan pemkot yang sangat memperhatikan kesehatan warganya. Tapi di sisi lain, sudah terlalu lama kebijakan PJJ diterapkan di Bandarlampung.

Baca Juga  Yuhadi Laporkan Oknum Aparatur Lingkungan ke Bawaslu Bandarlampung

Akibatnya adalah proses belajar mengajar menjadi kehilangan maknanya. Anak-anak menjadi kehilangan esensi dalam belajar yaitu menerima pendidikan karakter yang tidak bisa dilakukan secara daring.

“Pendidikan karakter tidak didapatkan anak-anak saat PJJ, dimana anak-anak harusnya beretika kepada guru. Banyak keluhan dari orangtua terkait PTM yang ditunda. Mereka menyampaikan kondisi anaknya yang jadi lebih sering bermain HP, di satu sisi teknologi memudahkan dalam belajar, di sisi lain penggunaan teknologi membuat anak kehilangan esensi atau makna dari belajar secara langsung dari guru,” kata Anggota Komisi IV DPRD Bandarlampung ini, Rabu (9/3).

Baca Juga  DPRD: Jaga Kebersihan Taman UKM Bung Karno

Yuni melanjutkan, berdasarkan masukan-masukan masyarakat, maka Fraksi PKS DPRD Kota Bandarlampung dirasa perlu mendorong wali kota dan dinas pendidikan untuk berani mencoba melakukan PTM Terbatas untuk anak-anak SD/SMP dengan protokol kesehatan dan pengawasan yang ketat.

“PTM terbatas ini sudah pernah dicoba di tingkat SD dan SMP di Bandarlampung dengan prokes yang ketat. Maka kita berharap wali kota atau dinas pendidikan untuk berani mencoba melakukan PTM Terbatas untuk anak-anak SD/SMP, tentunya dengan prokes dan pengawasan yang ketat. Kita harus bergerak maju, agar anak-anak kita tidak loss learning dan loss meaning. Tingkat SD-SMP masih membutuhkan pelajaran secara tatap muka untuk mendapat emosi, esensi dan keteladanan dari guru,” tutur Yuni.

Baca Juga  Pemkot Bandarlampung Belum Punya Perda Retribusi PBG

Yuni yakin wali kota sangat memahami terkait hal ini dan berharap segera menyetujui PTM diselenggarakan di Bandarlampung sesuai dengan keinginan orangtua dan warga setempat pada umumnya. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Konser Kampanye Mirza-Jihan dan Bunda Eva Berlangsung Meriah Meski Diguyur Hujan
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
Pelepasan Ekspor Perdana Biostimulan ke Jepang, Rahmat Mirzani Dorong Swasembada Pupuk untuk Petani Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
Kampanye Akbar Mirza Jihan di PKOR Way Halim Meriah dengan Kehadiran Artis dan Tokoh Lampung
“Riang 2 Gembira” Dibanjiri Warga Tanggamus

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB