Diduga ODGJ, Pria 60 Tahun Ditemukan Meninggal di Depan Toko Kosmetik

Leni Marlina

Rabu, 12 Juni 2024 - 20:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Seorang pria tanpa identitas ditemukan meninggal dunia di depan toko kosmetik di tepi Jalan Ahmad Yani, Sidoharjo, Pringsewu, Lampung, pada Selasa (11/6/2024) siang. Korban diduga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya, melalui kasi Humas Iptu Priyono, mengatakan bahwa sebelum ditemukan tewas, pria berumur sekitar 60 tahun ini sudah dilihat oleh karyawan toko kosmetik sejak pukul 8 pagi saat akan membuka toko.

Menurut karyawan toko, pria ini tidur di halaman toko dengan berbantal karung putih sambil mengerang dan berteriak kesakitan. Karyawan sempat menyuruh pria tersebut pindah, namun pria yang diduga ODGJ ini marah sambil sesekali berkata, “Saya tidak kuat.”

Baca Juga  Satgas Covid-19 Sidak Tempat Perbelanjaan, Pengunjung Membludak

“Lantaran takut, karyawan toko hanya bisa membiarkan pria tersebut tetap tidur-tiduran di halaman toko tempatnya bekerja. Kemudian, pada pukul 14.00 WIB, mereka melihat pria tersebut sudah tidak bergerak lagi dan melaporkannya kepada perangkat pekon dan aparat keamanan,” ujar Iptu Priyono pada Rabu (12/6/2024) pagi.

Kasi Humas menjelaskan, setelah menerima laporan warga, pihaknya langsung mendatangi TKP dan berkoordinasi dengan Inafis Satreskrim Polres Pringsewu, serta tenaga medis dari Puskesmas Pringsewu.

Menurut Priyono, saat petugas tiba di TKP, korban masih ditemukan tertidur di halaman toko dengan berbantal karung putih. Setelah diperiksa, karung tersebut berisi pakaian korban. Selain itu, di sekitar korban juga ditemukan sejumlah barang yang diduga miliknya, antara lain 2 pasang sandal jepit, 12 bungkus roti, dan 7 botol air mineral.

Baca Juga  Kunjungi TK Taruna Jaya, Fauzi Galakkan Gerakan Makan Telur

“Dari dalam karung putih yang dibawa korban, petugas juga menemukan uang tunai sebesar Rp 530.500 (Lima Ratus Tiga Puluh Ribu Lima Ratus Rupiah) yang dibungkus plastik,” jelasnya.

Kasi Humas menyampaikan bahwa dari tubuh korban tidak ditemukan dokumen yang menyangkut identitas diri. Warga sekitar juga tidak ada yang mengetahui atau mengenal korban.

Mantan Wakapolsek Gadingrejo ini mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil identifikasi dan pemeriksaan yang dilakukan bersama tim Inafis dan pihak medis, tidak ditemukan luka atau tanda bekas kekerasan pada tubuh korban. Selain itu, barang milik korban juga tidak ditemukan ada yang hilang.

Baca Juga  Empat Penjudi Remi Abok Pringsewu Diamankan

Ia menyebut bahwa Polisi masih menyelidiki penyebab meninggalnya korban. Namun, dia menduga penyebab meninggalnya korban tidak ada unsur tindak pidana, melainkan murni karena sakit yang diderita korban.

“Saat ini jasad korban sudah dievakuasi ke instalasi pemulasaran jenazah RSUD Pringsewu,” ucapnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan ciri-ciri korban saat ditemukan meninggal dunia, pria ini memakai kaos pendek warna merah, bercelana pendek warna coklat, memiliki tinggi badan 165 centimeter, kulit sawo matang, rambut panjang beruban, dan jenggot beruban.

“Bagi yang mengenal pria ini, bisa menghubungi Polsek Pringsewu Kota atau mendatangi RSUD Pringsewu,” imbuhnya. (Rz)

Berita Terkait

Plh Penjabat Bupati Pringsewu Hadiri Seleksi Lomba TTG Nasional 2024
Gadis Belia di Pringsewu Jadi Korban Asusila Dukun Cabul
Pamnas Jejama 2024 di Pringsewu Diikuti 800 Peserta
Polres Pringsewu Ajak Raider Sukseskan Event Bhayangkara Trail Adventure
Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Ciptakan Situasi Kamtibmas
Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Jauhi Narkoba
Lomba Fashion Show Lansia Warnai Peringatan HLUN ke-28 Pringsewu
Restorative Justice, Hentikan 2 Penuntutan Tindak Pidana di Kejari Pringsewu

Berita Terkait

Rabu, 26 Juni 2024 - 16:46 WIB

OJK Lampung: Kinerja Industri Jasa Keuangan Lampung Terjaga

Selasa, 25 Juni 2024 - 17:31 WIB

Program Pesiar, Upaya Peningkatan Pelayanan dan Cakupan Kepesertaan JKN

Selasa, 25 Juni 2024 - 17:29 WIB

Sorta Delima Resmikan 92 Desa Sadar Hukum Provinsi Lampung

Senin, 24 Juni 2024 - 13:50 WIB

Dinas Koperasi Siapkan Tempat Bagi Pelaku UMKM di Bandarlampung Expo

Senin, 24 Juni 2024 - 13:11 WIB

Dinas Pariwisata Kenalkan Produk Ekonomi Kreatif di Bandarlampung Expo

Minggu, 23 Juni 2024 - 11:02 WIB

Program Bandarlampung Diapresiasi Pj Gubernur

Minggu, 23 Juni 2024 - 08:58 WIB

Diikuti 40 Ribuan Orang, Banyak Warga Incar Doorprize HUT Balam ke-342

Jumat, 21 Juni 2024 - 13:58 WIB

Bandarlampung Komit Tekan Stunting

Berita Terbaru

Bandarlampung

OJK Lampung: Kinerja Industri Jasa Keuangan Lampung Terjaga

Rabu, 26 Jun 2024 - 16:46 WIB

Lampung Tengah

Sepekan, Polres Lamteng Amankan 77 Tersangka Kasus Narkotika

Rabu, 26 Jun 2024 - 14:38 WIB

Kadisparekraf Lampung, Bobby Irawan, ketika diwawancarai awak media. Foto: Luki.

Lampung

Festival Krakatau 2024 Ditargetkan Gaet Wisatawan Luar

Rabu, 26 Jun 2024 - 14:34 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | Rabu, 26 Juni 2024

Selasa, 25 Jun 2024 - 22:37 WIB