Bupati Pringsewu Lepas Delapan Siswa ke Sekolah Rakyat Provinsi Lampung

Reza

Kamis, 14 Agustus 2025 - 21:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Pringsewu, Riyanto Pamungkas melepas delapan siswa asal Kabupaten Pringsewu yang akan menempuh pendidikan di Sekolah Rakyat Provinsi Lampung. Acara pelepasan berlangsung disertai pemberian bingkisan kepada para siswa di halaman Kantor Bupati Pringsewu, Kamis (14/8/2025).

Pringsewu (Netizenku.com): Dalam sambutannya, Riyanto menyatakan dukungan penuh terhadap program Sekolah Rakyat yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto sebagai bentuk pendidikan bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu di bawah garis kemiskinan.

“Sekolah Rakyat ini bersifat boarding school atau berasrama, di mana para siswa mendapatkan pelajaran selama 24 jam. Manfaatkan kesempatan ini sebagai peluang emas yang tidak semua orang miliki. Kalian adalah anak-anak terpilih,” ujar Riyanto.

Baca Juga  Pengurus PMI Pringsewu Audiensi Dengan Ketua PMI Lampung

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia juga berpesan agar para siswa menjaga nama baik daerah dan orang tua, serta membuktikan diri sebagai generasi hebat yang akan menjadi penerus pembangunan Kabupaten Pringsewu.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pringsewu Debi Hardian menjelaskan, tahun ajaran 2025/2026 Sekolah Rakyat Provinsi Lampung menerima 75 siswa, delapan di antaranya dari Pringsewu. Pada hari yang sama, seluruh peserta diwajibkan masuk asrama, melakukan registrasi, pemeriksaan kesehatan, pembagian kamar, perlengkapan, dan kelas, serta doa bersama di malam harinya.

Baca Juga  Wakapolres dan Kasat Reskrim Polres Pringsewu Berganti, Ini Pejabat Barunya

Acara pelepasan dihadiri Kadis Perhubungan Imam Santiko Raharjo, Sekdis Pendidikan dan Kebudayaan Eko Kusmiran, jajaran Dinas Sosial, para pendamping, serta orang tua/wali siswa.

Debi menambahkan, Gubernur Lampung meminta pemerintah daerah mendukung penuh keberangkatan para siswa hingga tiba di asrama Sekolah Rakyat di BPSDM Provinsi Lampung.

Adapun delapan siswa tingkat SMA asal Pringsewu yang diterima di Sekolah Rakyat Provinsi Lampung adalah:

  1. Sofyan dan Fahri (Kecamatan Pagelaran)
  2. Raisa Latifatul Jannah (Pekon Sukamulya, Kecamatan Banyumas)
  3. Siti Maghfiroh (Pekon Kamilin, Kecamatan Pagelaran Utara)
  4. Dea Ayunisa (Pekon Purwodadi, Kecamatan Adiluwih)
  5. Ahmad Farhan dan Rivani Arnita (Pekon Pandansurat)
  6. Novita Nurhasanah (Pekon Sukoharjo III, Kecamatan Sukoharjo). (*)
Baca Juga  Bupati Pringsewu Lantik 10 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

Berita Terkait

Pemkab Pringsewu Dorong Hilirisasi Singkong Lewat Workshop Mocaf Berbasis Klaster Berkelanjutan
Bupati Pringsewu Tekankan Kepemimpinan Berbasis Amanah pada Seminar Kepala OPD
Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Ekonomi Kreatif
Bupati Pringsewu Hadiri Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Negeri
Hari Keempat, Tim Gabungan Perluas Area Pencarian Mbah Kaliman di Pringsewu
Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI
Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026
Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB