Buka Pendaftaran Pileg Tanpa Mahar, Perindo Mesuji Diminati Masyarakat

Redaksi

Rabu, 7 Maret 2018 - 20:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mesuji (Netizenku): Partai Perindo Kabupaten Mesuji terus bergerak mempersiapkan Pemilu Legislatif (Pileg) tahun 2019. Hal tersebut dilakukan dengan terus mensosialisasikan pendaftaran bakal calon legislatif kepada seluruh kalangan masyarakat.

Menurut Ketua DPD Perindo Kabupaten Mesuji, Ari Kanda, Partai Perindo membuka pendaftaran bakal calon legislatif (caleg) tanpa mahar, terbuka untuk semua kalangan masyarakat, dan target mendapatkan bakal calon legislatif sebanyak–banyaknya, dengan jargon ‘Ibu Pertiwi Memanggil’, ucapnya kepada Netizenku.com, Rabu (7/2).

Baca Juga  Kelompok MAMITE Masih Jadi Momok Inflasi di Lampung

Ia menjelaskan, pembukaan pendaftaran caleg ini dilakukan atas arahan Ketua DPW Partai Perindo Propinsi Lampung, Jolly Sanggam. “Nantinya kami lebih selektif dan akhirnya mendapatkan calon anggota DPRD yang berkualitas untuk membangun bangsa, dan itu kita mulai dari sini, dari Mesuji tercinta ini,” jelasnya.

Ari Kanda yang merupakan Putra Asli Mesuji ini menambahkan, sejak membuka pendaftaran, Partai Perindo banyak diminati. “Alhamdulillah tanggapan masyarakat positif, meski pendaftaran ke KPU dilaksanakan di bulan Juli, kami terus solid bekerja, bukan hanya dukungan semua tingkatan struktur partai, tetapi juga semua tokoh yang tergabung dalam simpatisan partai Perindo. Kami adalah partai terbuka, yang bisa menampung segenap kekuatan anak bangsa dari seluruh usia dan golongan membuka kesempatan kepada semua masyarakat mesuji untuk berjuang lewat jalur politik. Ayo daftarkan diri anda, kita harus menjawab ketika ibu pertiwi memanggil,” tambahnya.

Baca Juga  E-Retribusi Parkir Pertama di Mesuji, Upaya Dorong PAD

Untuk bergabung dan mendaftar menjadi bakal calon legislatif, masyarakat dapat langsung mengambil formulir di sekretariat DPD Perindo Kabupaten Mesuji, Jl. ZA Pagar Alam, Brabasan, Kec. Tanjung Raya, HP 0822 8288 1402, atau melalui jalur online di website www.partaiperindo.com. (RIAN)

Berita Terkait

Banyak yang Nakal Kemendag Kumpulkan Pengemas Minyakita, Bagaimana di Lampung?
Tiga Poin Asesmen Pj Gubernur Lampung Terkait Inflasi, Mesuji dalam Sorotan
Kelompok MAMITE Masih Jadi Momok Inflasi di Lampung
E-Retribusi Parkir Pertama di Mesuji, Upaya Dorong PAD
Tanggamus Boyong Juara Umum MTQ Ke-49 Tingkat Provinsi Lampung
Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun
Peresmian Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang- Kayu Agung Pecahkan Rekor Muri
Wabup Mesuji Sampaikan LKPJ TA 2018

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:08 WIB

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!

Jumat, 21 Februari 2025 - 20:07 WIB

Purnama Wulan Sari Mirzani Djausal Dilantik sebagai Ketua TP. PKK dan Ketua TP. Posyandu Provinsi Lampung

Jumat, 21 Februari 2025 - 09:18 WIB

Serangan Digital pada Media Siber Bentuk Lain Kekerasan terhadap Pers

Kamis, 20 Februari 2025 - 20:34 WIB

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal Resmi Terima Jabatan, Tekankan Kolaborasi untuk Kemajuan Daerah

Kamis, 20 Februari 2025 - 19:10 WIB

Presiden Republik Indonesia Lantik Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Periode 2025-2030

Rabu, 19 Februari 2025 - 22:20 WIB

Gubernur Lampung Terpilih dan Wakil Gubernur Terpilih Ikuti Gladi Prosesi Pelantikan

Sabtu, 21 Desember 2024 - 07:19 WIB

Pj. Gubernur Lampung Samsudin Dampingi Mensos Gus Ipul Dalam Perayaan HKSN 2024 di Pringsewu

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:31 WIB

Lampung Raih Penghargaan Provinsi Pembina KKP HAM 2024 pada Puncak Peringatan Hari HAM Sedunia Ke-76

Berita Terbaru

Diskusi bersama Bung Mirza di masa kampanye. (foto: dok pribadi)

Celoteh

Kebohongan Resmi dan Keterangan Palsu

Senin, 24 Mar 2025 - 05:01 WIB

Gubernur Mirza didampingi Kepala BPKAD Marindo Kurniawan dan Koordinator Pemred Club, Herman Batin Mangku, saat berbuka bersama di hotel Akar, Sabtu (22/3/2025).

Lampung

Gubernur Mirza “Titip” 3 Poin pada Pemred Club

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:48 WIB