Rangkap Jabatan, KONI Lampung Dikecam

Suryani

Sabtu, 12 Juli 2025 - 17:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepengurusan baru Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Lampung langsung menuai kontroversi. Sejumlah pimpinan inti diketahui merangkap jabatan di cabang olahraga (cabor), yang dinilai melanggar Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) organisasi dan mencoreng profesionalitas KONI.

Bandarlampung (Netizenku.com): Mantan Ketua Harian KONI Lampung, Brigjen TNI (Purn) Amalsyah Tarmizi, angkat suara terkait persoalan ini. Ia menyebut rangkap jabatan sebagai pelanggaran serius terhadap Pasal 22 Ayat 2 AD/ART KONI, yang secara tegas melarang pengurus merangkap jabatan di cabor.

Baca Juga  Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab

“Aturan ini jelas, tapi tetap dilanggar. Kalau seperti ini, bagaimana mau membenahi olahraga di Lampung?” ujar Amalsyah, Sabtu (12/7/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menegaskan pelanggaran tersebut bukan sekadar persoalan administrasi, melainkan menyangkut konflik kepentingan dan krisis etika dalam manajemen olahraga daerah.

Amalsyah juga mendesak para pejabat yang rangkap jabatan agar segera mengundurkan diri demi menjaga kredibilitas KONI Lampung.

Baca Juga  Kwarda Lampung Sambut Pembentukan Racana UIM

Ia pun menyoroti empat pimpinan KONI yang disebut merangkap jabatan secara terbuka, yaitu:

  • Margono – Wakil Ketua Umum I, juga menjabat Sekretaris Umum di Cabor Angkat Besi dan Angkat Berat.
  • Syaiful – Sekretaris Umum KONI, merangkap sebagai Ketua Umum IPSI Way Kanan.
  • Agusria – Wakil Ketua Umum II, juga menjabat Sekretaris Umum IPSI Provinsi.
  • Yanuar – Wakil Ketua Umum III, merangkap sebagai Ketua Umum Percasi.
Baca Juga  Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG

“Kalau rangkap jabatan terus dibiarkan, jangan salahkan publik kalau mulai hilang kepercayaan pada KONI,” tutup Amalsyah yang juga pernah menjabat Komandan Yon Zikon 12. (Rls)

Berita Terkait

Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab
Kwarda Lampung Sambut Pembentukan Racana UIM
Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG
Yuliana Safitri, Kontraktor Perempuan Lampung yang Kini Menjalani Penahanan, Tetap Teguh Menghadapi Proses Hukum
Fadli Zon Jadikan Lampung Panggung Pernyataan Pentingnya Pelestarian Budaya
Kampanye Anak Indonesia Hebat, Purnama Wulan Sari Mirza Ajak Perkuat Pendidikan Karakter Anak Usia Dini
KPK dan DPRD Lampung Perkuat Sinergi Pencegahan Korupsi
DPP ABRI Gelar Pelatihan Paralegal Nasional 2025

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:50 WIB

Prestasi Nasional, Lampung Selatan Raih Kategori “The Exciter” SDGs 2025

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB