Pemerintah Provinsi Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Bersama Sekjen Kemendagri

Suryani

Senin, 30 Desember 2024 - 23:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rakor Pengendalian Inflasi Daerah di Ruang Command Center Lt. II Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Senin (30/12), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Rakor Pengendalian Inflasi Daerah di Ruang Command Center Lt. II Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Senin (30/12), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandar Lampung (Netizenku.com): Pemerintah Provinsi Lampung diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan (Ekubang) Zainal Abidin, mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah secara virtual yang dipimpin oleh Plt Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Tomsi Tohir di Ruang Command Center Lt. II Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, Senin (30/12/2024).

Plt Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Tomsi Tohir dalam kesempatan tersebut menegaskan akan pentingnya realisasi pendapatan sehingga bagi daerah yang masih kurang untuk dicari letak permasalahannya.

“Saya ingin sedikit mengingatkan berkaitan dengan realisasi pendapatan. Dapat kita lihat daerah-daerah yang hijau ini yang baik yang dapat merealisasikan pendapatan daerahnya bahkan ada yang berlebih melebihi target. Namun juga ada provinsi-provinsi yang jauh dari target. Tolong konsolidasi, dicek kembali dimana letak permasalahannya sehingga realisasinya tidak tercapai,” ucapnya.

Baca Juga  Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain pentingnya realisasi pendapatan, Tomsi Tohir juga menegaskan akan pentingnya realisasi belanja sehingga seluruh presentase atau belanjanya itu dapat baik kemudian efektif dan juga efisien.

Pada kesempatan yang sama, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, Pudji Ismartini dalam paparannya menyampaikan bahwa sepanjang 2024 hingga November, komponen inti mengalami inflasi (November, y-to-d) sebesar 2,09% dengan andil sebesar 1.33% terhadap inflasi umum.

Baca Juga  Kwarda Lampung Sambut Pembentukan Racana UIM

Komoditas penyumbang andil tertinggi adalah Emas Perhiasan, yakni sebesar 0,34%. Komoditas ini mengalami inflasi bulanan secara terus menerus sejak September 2023 s.d. November 2024 (15 bulan terakhir). Diikuti oleh kopi bubuk, minyak goreng, nasi dengan lauk, sewa rumah, dan akademi/perguruan tinggi.

Pudji Ismartini juga memaparkan bahwa sepanjang 2024 hingga November, komponen bergejolak mengalami deflasi (November, y-to-d) sebesar 1,89% dengan andil sebesar -0,31% terhadap inflasi umum.

Baca Juga  Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab

Pada 2024, komponen harga bergejolak mengalami deflasi bulanan lebih sering, yaitu sebanyak 7x berturut-turut dari April sampai Oktober 2024. Kemudian November 2024 mengalami inflasi bulanan. Melihat historis, bulan Desember biasanya terjadi inflasi harga bergejolak.

“Cabai merah, cabai rawit, dan telur ayam ras menjadi tiga komoditas penyumbang andil deflasi terdalam di komponen harga bergejolak (November, y-to-d). Pada bulan November 2024, ketiga komoditas ini mengalami defiasi secara bulanan. Namun melihat historis, cabai merah, cabai rawit, dan telur ayam ras selalu mengalami inflasi pada bulan Desember,” jelasnya.(*)

(Dinas Kominfotik Provinsi Lampung)

Berita Terkait

Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab
Kwarda Lampung Sambut Pembentukan Racana UIM
Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG
Yuliana Safitri, Kontraktor Perempuan Lampung yang Kini Menjalani Penahanan, Tetap Teguh Menghadapi Proses Hukum
Fadli Zon Jadikan Lampung Panggung Pernyataan Pentingnya Pelestarian Budaya
Kampanye Anak Indonesia Hebat, Purnama Wulan Sari Mirza Ajak Perkuat Pendidikan Karakter Anak Usia Dini
KPK dan DPRD Lampung Perkuat Sinergi Pencegahan Korupsi
DPP ABRI Gelar Pelatihan Paralegal Nasional 2025

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:48 WIB

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung Barat

Bambang Kusmanto Tinjau Pos Damkar Balik Bukit

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:21 WIB

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB