Pj. Gubernur Lampung Gelar High Level Meeting TPID untuk Pastikan Stabilitas Harga Menjelang Natal dan Tahun Baru 2025

Suryani

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung (Netizenku.com): Penjabat (Pj) Gubernur Lampung, Samsudin, membuka High Level Meeting (HLM) Rapat Koordinasi TPID se-Provinsi Lampung menghadapi Natal dan Tahun Baru (NATARU) 2025, di Hotel Radison, Kamis (12/12/2024).

Rapat digelar oleh Pemerintah Provinsi Lampung melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk memastikan stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru.

Upaya yang dilakukan antara lain melalui Operasi pasar murah untuk menekan harga bahan pokok, Pemantauan harga secara intensif untuk mencegah kenaikan harga yang tidak wajar, Koordinasi lintas sektor untuk memastikan kelancaran distribusi dan ketersediaan barang dan Sosialisasi kepada masyarakat untuk memberikan informasi terkait harga dan ketersediaan bahan pokok.

Baca Juga  Harlah ke-5, Lampung Ngopi Gelar Rangkaian Kegiatan Safari Literasi

Pj. Gubernur Lampung menekankan pentingnya sinergi dan koordinasi semua pihak untuk menjaga stabilitas harga dan menciptakan suasana yang kondusif selama perayaan Natal dan Tahun Baru.

“Alhamdulillah, inflasi di Provinsi Lampung saat ini terkendali. Namun, kita tidak boleh lengah. Kita harus terus meningkatkan sinergi dan koordinasi untuk menghadapi dinamika yang terjadi,” tegas Pj. Gubernur.

Pj. Gubernur berharap dengan upaya bersama, masyarakat Provinsi Lampung dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan aman, nyaman, dan tanpa khawatir akan kenaikan harga.

Dalam upaya menjaga stabilitas harga, TPID Provinsi Lampung akan fokus pada empat kunci utama, yaitu Keterjangkauan Harga, Ketersediaan Pasokan, Kelancaran Distribusi, dan Komunikasi yang Efektif.

Baca Juga  Ketua KNPI Lampung Kembalikan Berkas ke 3 Parpol

Selain itu, guna mengantisipasi kenaikan harga dan gangguan distribusi, beberapa langkah konkret yang akan dilakukan oleh TPID Provinsi Lampung antara lain dengan Intensifikasi pemantauan harga, satgas pangan akan bekerja sama dengan aparat penegak hukum untuk mencegah terjadinya penimbunan dan praktik monopoli yang dapat memicu kenaikan harga.

Pemerintah daerah berkoordinasi dengan Bulog, distributor, dan pelaku usaha lainnya untuk memastikan ketersediaan stok dan kelancaran distribusi. Pemerintah daerah juga telah menyiapkan langkah-langkah antisipasi untuk menghadapi potensi bencana alam yang dapat mengganggu distribusi bahan pokok.

Baca Juga  Smart Home Powered by PLN Siap Sambut Pengunjung PRL

Pj. Gubernur mengimbau kepada masyarakat untuk tidak panik dan melakukan pembelian bahan pokok secara berlebihan.

“Mari kita bersama-sama menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok, sehingga perayaan Natal dan Tahun Baru dapat berjalan dengan aman dan nyaman,” ajak Pj. Gubernur.

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Gubernur juga menegaskan bahwa TPID Provinsi Lampung terus memantau perkembangan harga dan ketersediaan bahan pokok di pasaran.

“Kami akan melakukan berbagai upaya untuk memastikan harga tetap stabil dan masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan nyaman,” ujarnya.(*)

(Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Lampung).

Berita Terkait

Peringatan Hari Amal Bhakti Ke-79 Kementerian Agama Tahun 2025 Tingkat Provinsi Lampung, Pj. Gubernur Samsudin Menjadi Pembina Upacara
Pj. Gubernur Samsudin Pimpin Rapat Finalisasi Penerapan Opsen PKB dan Opsen BBNKB Tahun 2025
Inflasi Lampung Terkendali, Sesuai Target Nasional
Polemik PPN 12%, Pj. Gubernur Lampung: Presiden Dengar Keluhan Rakyat, Hanya Diterapkan Untuk Barang Mewah
Pj. Gubernur Lampung Gelar Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025, Refleksi dan Harapan Warnai Malam Pergantian Tahun
Tinjau Gereja Katedral, Pj. Gubernur Imbau Masyarakat Jaga Keamanan Dan Kerukunan
Pemerintah Provinsi Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Bersama Sekjen Kemendagri
Arina Olivia Meysun, Siswi SMPN 22 Bandar Lampunh Raih Medali Emas Kejurnas Taekwondo IISTC 2024

Berita Terkait

Jumat, 3 Januari 2025 - 16:12 WIB

Marindo Hadiri Rapat Test Operasional Penerapan Opsen PKB-BBNKB Tahun 2025

Jumat, 3 Januari 2025 - 13:52 WIB

Curi Motor di Perkebunan, Pria Asal Pringsewu Ditangkap Polisi

Kamis, 2 Januari 2025 - 13:38 WIB

Pj Bupati Pringsewu Serahkan DPA 2025 Kepada Perangkat Daerah

Kamis, 2 Januari 2025 - 13:35 WIB

Polres Pringsewu Pastikan Kelancaran Lalu Lintas Usai Libur Nataru

Sabtu, 28 Desember 2024 - 17:52 WIB

Wakil Menteri Dalam Negeri Kunjungan Kerja ke Kabupaten Pringsewu

Sabtu, 21 Desember 2024 - 07:19 WIB

Pj. Gubernur Lampung Samsudin Dampingi Mensos Gus Ipul Dalam Perayaan HKSN 2024 di Pringsewu

Rabu, 18 Desember 2024 - 10:44 WIB

Geger, Wawan Ditemukan Tidak Bernyawa di Rumahnya Sendiri

Selasa, 17 Desember 2024 - 20:07 WIB

Manuskrip Kuno Tiuh Tuha Margakaya Diserahkan Kepada Lembaga Kearsipan Pringsewu

Berita Terbaru

Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandarlampung

Inflasi Lampung Terkendali, Sesuai Target Nasional

Kamis, 2 Jan 2025 - 21:20 WIB