Busroni Kembali Jabat Ketua DPRD Tubaba Periode 2024-2029

Leni Marlina

Rabu, 16 Oktober 2024 - 18:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Busroni kembali resmi menjabat Ketua DPRD Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) periode 2024-2029, dalam rapat paripurna istimewa di Gedung DPRD setempat, Rabu (15/10/2024).

Sebelumnya, Busroni asal Partai Demokrat kabupaten berjuluk Bumi Ragem Sai Mangi Wawai ini pernah menjabat Ketua DPRD periode 2014-2019 silam.

Kali ini Busroni dalam menjabat Ketua DPRD Tubaba didampingi oleh Wakil Ketua I Ponco Nugroho (Fraksi PDIP), dan Wakil Ketua II S Joko Kuncoro (Fraksi NasDem).

Pelantikan pengucapan sumpah janji jabatan tiga unsur pimpinan dewan tersebut dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Menggala, Tri Handayani, S.H.,M.H, sesuai dengan Keputusan Gubernur Lampung Nomor: G/650/B.01/HK/2024 tentang peresmian pengangkatan pimpinan DPRD Tubaba masa jabatan 2024-2029, dan disaksikan langsung Pj. Bupati Tubaba Drs. M Firsada, M.Si, Pj. Sekda Dra. Bayana, M.Si, unsur Forkopimda Tubaba, para pejabat eselon, dan seluruh anggota DPRD.

Baca Juga  Musrenbang, Umar Ahmad Harap Pembangunan Tubaba Dikunjungi Pemprov

Usai dilantik, Busroni mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, sembari berharap tugas yang akan diembannya dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, dan pada waktunya akan membawa keberhasilan dan kemajuan bumi Ragem Sai Mangi Wawai ini.

“DPRD merupakan mitra kerja Pemerintah Daerah dan penyampai aspirasi masyarakat. Semoga kerjasama yang baik dapat kita jalin, sehingga semua tugas, wewenang, dan tanggungjawab kita, dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya yang pada waktunya akan membawa keberhasilan yang maksimal seperti yang kita harapkan,” kata Busroni.

Baca Juga  Bayana Harap Wartawan Kompeten dapat Bekerja Profesional dan Berintegritas

Sementara Pj Bupati Tubaba M Firsada, menyampaikan selamat kepada para pimpinan DPRD yang baru saja dilantik. Pengucapan sumpah janji adalah tanda resmi dimulainya tugas dan tanggung jawab yang penuh amanah.

“Semoga apa yang diemban dapat dilaksanakan dengan baik dan penuh integritas untuk kemajuan daerah kita tercinta,” kata dia.

Menurutnya, kedepan tugas dan peran DPRD sangatlah strategis dalam pembangunan Kabupaten Tubaba. Dalam masa jabatan ini, kolaborasi antara legislatif dan eksekutif akan menjadi kunci dalam mewujudkan berbagai program pembangunan yang berorientasi pada kepentingan masyarakat.

Baca Juga  Tiga Pasien Sembuh, Tubaba Kembali Nol Kasus Covid-19

“Saya berharap, sinergi ini dapat dijalin dengan baik untuk menciptakan kebijakan yang pro rakyat,” harapnya.

Firsada juga mengajak seluruh anggota DPRD untuk tetap mendengarkan aspirasi masyarakat, dan menyampaikannya kepada eksklusif untuk direalisasikan.

“Mari kita bersama-sama membangun komunikasi yang efektif, sehingga setiap kebijakan yang diambil dapat mencerminkan kebutuhan dan harapan masyarakat. Keterlibatan masyarakat dalam proses pembangunan harus tetap menjadi prioritas kita,” ungkap Firsada. (Leni/Arie)

Berita Terkait

Jelang Pemilihan, Pendukung NoNa Makin Solid dan Optimis Menang
Pj Bupati-DPRD Sepakati KUA PPAS Tubaba 2025 dalam Paripurna
Bayana Harap Wartawan Kompeten dapat Bekerja Profesional dan Berintegritas
PD IWO Tubaba Kolaborasi dengan Pemkab Jalankan Program Pembangunan
Bayana Lepas Jalan Sehat Menuju Pilkada Damai Tubaba Tahun 2024
DPRD Tubaba Paripurna Tingkat I Atas 6 Raperda
Isnaini Nakhodai PC IKA PMII Tubaba 2024-2029
Ribuan Masyarakat Tubaba Saksikan Konser Koalisi Rakyat Bersama Arjuno

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB