Kapolres-Forkopimda Tubaba Cek Ketersediaan Sembako Jelang Ramadhan

Leni Marlina

Kamis, 22 Februari 2024 - 14:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Kapolres Tulangbawang Barat (Tubaba) AKBP Ndaru Istimawan, S.I.K., bersama Forkopimda turun langsung melaksanakan pengecekan harga dan ketersediaan bahan pokok menjelang bulan suci ramadhan 1445 H, kali ini dilakukan di Pasar Panaragan Jaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kamis pagi (22/2).

AKBP Ndaru menjelaskan dari hasil monitoring yang dilakukan, harga sembako seperti beras, telur, dan bumbu dapur, relatif stabil.

Baca Juga  Disdikbud Tubaba Gelar Assesment Kepala Sekolah Tingkat SD-SMP

”Harga dan stok barang kebutuhan bahan pokok menjelang ramadhan tahun ini relatif stabil, dan ketersediaan di pasar tercukupi untuk kebutuhan warga Kabupaten Tulangbawang Barat,” ujar Kapolres.

Tidak hanya memonitor harga Sembako, Kapolres juga memberikan imbauan kepada para pedagang untuk tetap menjaga stabilitas harga dan tidak mengambil kesempatan menaikan harga sembako memasuki bulan ramadhan tahun ini.

Baca Juga  DPD JPKP Tubaba Terima SK Mandat DPW

”Kepada para pedagang kami imbau agar tetap berjualan seperti biasa, jangan ada permainan harga, sehingga menimbulkan keresahan pada warga,” tegas Kapolres.

Sementara itu Kepala Bagian Perekonomian Pemkab Tubaba Suwardi, SE.,MM., mengungkapkan terhadap antisipasi kebutuhan pokok menjelang ramadhan, secara umum harga sembako masih tergolong relatif stabil meski ada beberapa komoditi yang mengalami kenaikan. Begitu juga dengan stok pangan dan barang untuk kebutuhan pokok masih memenuhi bulan puasa juga masih aman.

Baca Juga  Tingkatkan Sinergitas, Kapolres Tubaba Silaturahmi dengan Insan Pers

”Ada beberapa harga barang yang naik tapi masih dalam range yang wajar,” katanya.

Meski demikian tambah Suwardi, melalui Dinas Perdagangan Pemkab Tubaba akan terus melakukan pemantauan ketersediaan bahan sembako dan kenaikan harga jelang menyambut bulan suci ramadhan. (Arie)

Berita Terkait

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba
Firsada Ajak Pramuka Tubaba Tingkatkan Semangat Gotong Royong
Firsada Minta Kepalo Tiyuh Sampaikan Rencana dan Realisasi Anggaran
Kapolres Tubaba Hadiri Pelantikan 9 Pj Kepalo Tiyuh
Novriwan Jaya Serahkan Jabatan Sekda Tubaba ke Bayana
Andi Lian: Lampung Butuh Kepala Daerah yang Miliki Visi Perlindungan Anak
PW IPM Lampung Resmi Lantik PD IPM Tubaba
Lucu dan Uniknya Pilkada Tubaba, Simak di Sini!

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB