Zainal Beri Semangat Peserta UN

Redaksi

Senin, 23 April 2018 - 15:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggamus (Netizenku.com): Pj Bupati Tanggamus, Zainal Abidin, MT., meninjau pelaksanaan UN di SMPN 1 dan SMP Muhammadiyah Kotaagung.

Dalam peninjauan tersebut Zainal didampingi Kepala Dinas Pendidikan, Djohansyah, Sekretaris Dinas Perhubungan Soeroyo, Kabid Humas IKP Derius Putrawan, serta Camat Kotaagung Wiwin Triani.

Pj. Bupati dan rombongan disambut oleh Kepala SMP Negeri 1 Kotaagung, Eka Suryadi Bakti, bersama dewan guru setempat. Peninjauan dilakukan Zainal ke tiga ruang kelas tempat pelaksanaan UN dalam waktu yang singkat, agar tidak mengganggu aktivitas siswa dalam mengikuti ujian.

Baca Juga  Transisi Status Kampus Jadi Alasan Ijazah UIN tak Terdaftar di Forlap Dikti

Dalam kesempatan tersebut, Zainal memberikan dorongan dan semangat kepada para peserta didik, agar dapat mengerjakan soal ujian dengan baik.  Zainal juga berharap kepada semua murid yang mengikuti UN, agar belajar dengan rajin dan senantiasa melaksanakan sholat dan do\’a, agar mendapatkan nilai yang baik.

\”Saya berpesan kepada semua murid, agar belajar dengan rajin dan senantiasa sholat dan berdoa, agar mendapatkan nilai yang bagus dan memuaskan, sehingga dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan menengah atas yang baik,\” ucap Zainal.

Sementara Eka Suryadi menerangkan bahwa terdapat 315 siswa yang mengikuti UNBK di SMPN 1 Kota Agung, pada 3 ruang ujian, sehingga pelaksanaan UNBK dilaksanakan dengan tiga sesi, yang diikuti oleh 35 orang siswa per kelas.

Baca Juga  UM Lampung Respons Positif Bimtek Tutor Pendidikan Khusus

\”Di SMPN 1 Kota Agung iji terdapat 315 siswa yang mengikuti UN. Namun dengan kapasitas ruang kelas ujian masing-masing 35 orang, jadi siswa yang ujian kita bagi menjadi tiga sesi, atau 105 orang persesi, yang dimulai jam 7.30-10.30, terus jam 10.30-12.00 Wib dan jam 14.00-16.00 Wib,\” terang Eka.

Eka juga menambahkan bahwa dari 11 SMP di Kotaagung, baru dua sekolah yang melaksanakan UNBK, yaitu SMPN 1 dan SMP Muhammadiyah. Sedangkan SMP lainnya masih melaksanakan Ujian Nasional Kertas Pensil (UNKP). UN sendiri dilaksanakan selama 4 hari sampai dengab tanggal 26 April 2016 dan mengujikan 4 mata pelajaran, yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan IPA.

Baca Juga  Dalman: Civitas Harus Merespon Pemanfaatan Teknologi Menghasilkan

Usai melakukan peninjauan di SMPN 1 Kotaagung, Pj. Bupati dan rombongan melanjutkan peninjauan di SMP Muhammadiyah Kotaagung, yang juga melaksanakan UNBK. Di sekolah ini terdapat 117 siswa yang mengikuti UN pada 1 ruangan, yang dibagi menjadi 3 sesi ujian. (Rapik).

Berita Terkait

Tahukah Anda? Bahwa 46,41% Penduduk di Lampung Jadi Beban Penduduk Usia Produktif
Tahukah Anda? ASN di Pemprov Lampung Didominasi Perempuan Berpendidikan Tinggi
Rektor UIN Raden Intan Raih Penghargaan Santri Inspiratif
OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal
Menggembirakan, Skor Literasi Lampung Diurutan 18 Nasional
Mahasiswa KKNT ITERA Sukses Jalankan Program Inovatif di Desa Rejomulyo
Banyak Guru Masih Celingak-celinguk Tak Paham Kurikulum Merdeka
Tingkatkan Pelayanan, SMK SMTI Bandar Lampung Gelar Pelatihan Pelayanan Prima

Berita Terkait

Jumat, 18 Oktober 2024 - 10:49 WIB

Keluarga Besar Sumatera Barat (KBSB) Dukung RMD

Kamis, 17 Oktober 2024 - 21:59 WIB

Ratusan Warga Kresno Mulyo Tolak Pergantian Kadus Sepihak

Kamis, 17 Oktober 2024 - 20:11 WIB

Satlantas Polres Pringsewu Patroli di Titik Rawan Kemacetan dan Kecelakaan

Kamis, 17 Oktober 2024 - 20:10 WIB

Ketua DPD Golkar Lampung Arinal Diganti, Ini Kata Sekretaris Ismet Roni

Kamis, 17 Oktober 2024 - 16:40 WIB

Pj Bupati Lambar Janji Kembalikan Bantuan Seragam Gratis TA 2025

Kamis, 17 Oktober 2024 - 10:44 WIB

Kajari Tubaba: Pelaku Korupsi Musuh Bersama Perusak Sendi Pembangunan Bangsa

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:45 WIB

Mirza Beretemu Petani dan Nelayan

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:33 WIB

Qomaru Penuhi Panggilan Sentra Gakkumdu Metro Tanpa Pemeriksaan

Berita Terbaru

Politik

Keluarga Besar Sumatera Barat (KBSB) Dukung RMD

Jumat, 18 Okt 2024 - 10:49 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | Jumat, 18 Oktober 2024

Kamis, 17 Okt 2024 - 22:45 WIB

Pesawaran

Ratusan Warga Kresno Mulyo Tolak Pergantian Kadus Sepihak

Kamis, 17 Okt 2024 - 21:59 WIB