Dikunjungi Kemenko Polhukam, Herman HN Titip Salam

Redaksi

Jumat, 12 Juni 2020 - 03:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Kunjungan Kementrian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam RI) menjadi kesempatan untuk menitipkan pesan.

Wali Kota Bandarlampung, Herman HN, meminta Menko Polhukam RI menyampaikan kepada Kementerian Keuangan (Kemenkeu RI) agar Dana Alokasi Umum (DAU) segera dicairkan.

\”Saya minta dari kementerian mohon bantulah bagaimana dana (DAU) kita yang tertahan di kementerian keuangan, Mei Rp27 miliar lebih, Juni Rp27 miliar lebih supaya segera di cairkan,\” ujar Herman HN, saat menerima Kunjungan Kerja Menkopolhukam RI di ruang rapat wali kota setempat, Kamis (11/6).

Baca Juga  Belasan Kantor Camat dan Lurah di Bandarlampung Segera Diresmikan

Karena DAU yang tertahan cukup larut, akibatnya gajih para pegawai, tunjangan hari raya (THR) dan lain sebagainya tertunda dan belum bisa dibayarkan.

\”Dunia covid-19 ini semua Dana Alokasi Khusus (DAK) dan lainnya dipotong. Kenapa uang kami masih ditahan juga? Sampaikan kepada Mahfud MD, agar cepat mencairkan uang yang tertahan di pemerintah pusat. Karena itu merupakan hak kita,\” tegas Herman HN.

Baca Juga  Embung KORPRI Bakal Obyek Wisata Pemancingan

Dirinya menjelaskan, dana THR pegawai yang belum terbayarkan oleh pihaknya sebesar Rp38 miliar sedangkan uang pemkot yang juga tertahan di pemerintah pusat sebanyak Rp54 milyar lebih.

\”Sudahlah jangan nahan-nahan uang daerah. Ini kolep semua termasuk KPU, Bawaslu nggak bisa berjalan, ini kan mau pilkada. Mereka meminta uang saya enggak ada,\” papar Herman.

Baca Juga  UMKM Bandarlampung Berhasil Raup Omset Ratusan Juta di Muktamar NU

Sementara lanjutnya, yang namanya penerimaan uang saat covid-19 ini paling sekitar 15 persen. \”Karena hotel, rumah makan, restoran dan hiburan semuanya enggak jalan,\” tandasnya.(Adi)

Berita Terkait

Pj Gubernur Lampung Samsudin Ucapkan Selamat Hari Raya Natal Untuk Umat Kristiani
Pj. Gubernur Lampung Pastikan Perayaan Natal dan Tahun Baru di Lampung Berjalan Aman dan Kondusif
Pj Gubernur Samsudin: Lomba Anugerah Inovasi Daerah Provinsi Lampung Perwujudan Dalam menumbuhkan Inovasi Berkelanjutan di Provinsi Lampung
Peringatan Hari Ibu, Pj Gubernur Lampung: Semoga Semangat Juang Ibu Menjadi Inspirasi Bagi Generasi Muda Lampung
Pj. Gubernur Lampung Pimpin Rapat Koordinasi Pembahasan Ubi Kayu Guna Mewujudkan Kesejahteraan Petani Dan Pengusaha Tapioka
Pj. Gubernur Samsudin Terima Laporan Hasil Pemeriksaan Semester II Tahun 2024 dari BPK RI
Dipimpin Plh. Mendagri, Pemerintah Provinsi Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah
Pj. Gubernur Ajak Seluruh Pihak Bangun Lampung Jadi Pusat Investasi

Berita Terkait

Selasa, 24 Desember 2024 - 23:42 WIB

Pj Gubernur Lampung Serahkan CSR PT. Bank Lampung Kepada Pemkab Lampung Utara

Sabtu, 1 Juni 2024 - 20:37 WIB

Telkomsel Lite-Indihome Kotabumi Hadirkan Armada Band di Cooltura 2024

Jumat, 31 Mei 2024 - 11:34 WIB

Telkomsel Cooltura Hadir di Kotabumi Bertabur Hadiah dan Hiburan Menarik

Rabu, 22 Mei 2024 - 19:05 WIB

Relawan Sahabat Putih Biru dan Milenial Siap Menangkan RMD

Senin, 8 Januari 2024 - 16:57 WIB

Dua Unit Pembangkit EBT di Lampung Resmi Beroperasi Hari Ini

Rabu, 30 Agustus 2023 - 08:13 WIB

Dendi Ramadhona Terima Penghargaan Tanda Lencana Melati Kwarnas

Selasa, 31 Mei 2022 - 16:43 WIB

Pemprov Lampung Komit Tingkatkan Pembangunan Bidang Keagamaan dan Kerukunan Umat

Minggu, 10 April 2022 - 16:36 WIB

Mardani Warning Warga Lampura Soal Narkoba

Berita Terbaru