Sejumlah Komunitas di Lambar Galang Dana untuk Korban Tsunami.

Redaksi

Sabtu, 5 Januari 2019 - 19:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Barat (Netizenku.com): Berbagai komunitas di Lampung Barat menunjukkan kepeduliannya terhadap korban tsunami Selat Sunda dengan melakukan penggalangan dana pemberian dan bantuan.

Koordinator komunitas club Lampung Barat, Ovick mengatakan, pasca bencana tsunami Selat Sunda pihaknya bersama sejumlah komunitas dan PKH kecamatan Sumberjaya, bergerak mengumpulkan donasi dari para darmawan.

\”Gerakan pengumpulan donasi untuk korban bencana tsunami kami lakukan dengan berkunjung ke rumah-rumah warga serta ke pasar, dan Alhamdulillah respon dan rasa simpati masyarakat sangat tinggi,\” kata Ovick, Sabtu (5/1).

Baca Juga  Parosil Harap Pemilu 2024 Tak Ada Suara PDI Perjuangan yang Hilang

Dijelaskannya, sampai saat ini donasi yang terkumpul sudah mencapai 4 mobil pick up, dengan berbagai macam jenis bantuan, seperti pakaian bekas layak pakai dan baru, beras, sembako, perlengkapan mandi, serta uang tunai yang sudah mencapai Rp16 juta lebih.

Ovick, juga mengungkapkan rasa terimakasih kepada bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, yang secara langsung mengarahkan PKH Sumberjaya. Dan dukungan dari berbagai komunitas dalam membantu mengumpulkan donasi dari masyarakat.

Baca Juga  Sekolah Kopi Lambar Didukung Menko Perekonomian

\”Alhamdulillah pak bupati secara langsung mengarahkan agar PKH Sumberjaya turun langsung menghimpun donasi dari masyarakat, sehingga keinginan masyarakat kita untuk membantu korban bencana, dapat dengan mudah menyalurkannya, serta terimakasih atas dukungan kawan-kawan dari berbagai komunitas,\” ujarnya.

Ovick menjelaskan, dalam waktu dekat seluruh donasi atau bantuan masyarakat yang terkumpul akan disalurkan melalui Daruth Tauhid (DT) Peduli, sehingga bantuan yang disalurkan betul-betul akan sampai kepada yang berhak.

Baca Juga  Parosil: Festival Kopi Lampung Barat 2019 Harus Lebih Baik 

\”Seluruh donasi yang terkumpul akan kami salurkan melalui DT Peduli, sehingga kebaikan masyarakat Lampung Barat yang disampaikan melalui bantuan kepada korban terdampak bencana tsunami, betul-betul akan ikut meringankan beban keluarga kita terutama yang sedang berada di Posko pengungsian,\” pungkasnya. (Iwan)

Berita Terkait

Parosil Pastikan Keresahan Penggarap Lahan TNBBS Tidak Terjadi
Polemik Petani Garap Hutan Kawasan, Mukhlis Basri Sayangkan Arogansi Aparat
Parosil Akui Retreat di Magelang Sangat Bermanfaat
Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan
TPS Sampah Jalur Dua Perkantoran Pemkab Lambar jadi Atensi Serius Bambang

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:35 WIB

AMPP-Tokoh Pendiri Pesawaran Gelorakan Seruan Aksi Damai PSU Pilkada

Rabu, 12 Maret 2025 - 04:52 WIB

Gubernur Lampung Safari Ramadan ke Pesawaran

Rabu, 5 Maret 2025 - 21:49 WIB

Dendi: Jangan Sampai Refocusing PSU Ganggu Pelayanan Dasar

Rabu, 5 Maret 2025 - 14:49 WIB

Lagi, PTPN I Regional Dituding Serobot Tanah Adat 219 Hektar

Rabu, 26 Februari 2025 - 15:31 WIB

PSU Pesawaran, AMP Nilai Keputusan MK Rugikan Masyarakat

Selasa, 25 Februari 2025 - 17:20 WIB

PSU Pesawaran, Istri Aries Sandi akan Lawan Nanda-Antonius

Selasa, 25 Februari 2025 - 09:26 WIB

PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam

Senin, 24 Februari 2025 - 16:54 WIB

Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB