Metro (Netizenku.com): Masyarakat Kota Metro kini tidak perlu khawatir lagi untuk menyampaikan atau melaporkan keluhannya terhadap pelayanan publik di Kota Metro. Pasalnya, melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Pemkot Metro membuka pelayanan publik melalui Command Center atau Pusat Kendali Pemerintah Kota Metro.
“Command Center ini terdiri dari beberapa aplikasi. Pertama CCTV, lalu Telekonferensi, Lapor Ya. Sehingga bisa memudahkan dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat,” terang Kepala Diskominfo Kota Metro Farida, Selasa (26/2)
Ia menjelaskan, program ini nantinya akan disosialisasikan kembali kepada masyarakat. Sehingga masyarakat bisa langsung menindaklanjuti dengan menyampaikan keluhannya melalui aplikasi tersebut. “Caranya dengan mendownload aplikasi Command Center ini di Play Store. Masyarakat bisa langsung menyampaikan keluhannya melalui masing-masing kategori,” ungkapnya.
Diakuinya, Command Center tersebut telah direncanakan sejak lama, namun baru dapat direalisasikan saat ini seperti Bandung dan Surabaya. Tujuannya untuk mengakomodir keluhan-keluhan pelaporan masyarakat terkiat permasalahan yang ada. “Sehingga kita bisa berinteraksi dan bersentuhan langsung dengan masyarakat via aplikasi online. Kami menyadari sebagai pelayanan publik harus menanggapi keluhan itu. Nah melalui Command Center ini diharapkan dapat mengakomodir keluhan masyarakat,” tuturnya.
Meski begitu, ia berharap dengan program ini bisa terus mendapatkan dukungan pemerintah. Terlebih sejumlah sarana dan prasarana yang ada saat ini belum memadai dan belum menggunakan alat yang canggih. “Seperti di daerah lain, karena CCTV kita saat ini kan belum bisa memperbesar gambar yang ada. Kalau mimpi saya kedepan kita juga bisa berinteraksi langsung dengan Dinas Perhubungan dan Kepolisian. Mereka bisa mendapatkan tempat di Command Center ini, sehingga bisa langsung ditindaklanjuti jika ada pelanggaran,” tutupnya.
Terpisah Ayu Letisia (22) warga Hadimulyo Barat, Metro Pusat menyambut baik dengan adanya Command Center Pemkot Metro. Dengan begitu masyarakat akan dengan mudah menyampaikan keluhan terhadap pelayanan publik. “Bagus. Dengan begitu, kami akan dengan mudah bisa menyampaikan keluhan terhadap pelayanan publik,” tukasnya.(Rival)