Wali Murid Sekolah Alam Al-Karim Peringati Hari Guru

Hendri Setiadi

Sabtu, 25 November 2023 - 13:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali murid, siswa dan para umi pengajar Sekolah Alam Al-Karim berpose bersama usai memperingati Hari Guru. (Foto: Netizenku.com).

Wali murid, siswa dan para umi pengajar Sekolah Alam Al-Karim berpose bersama usai memperingati Hari Guru. (Foto: Netizenku.com).

Bandarlampung (Netizenku.com): Memperingati Hari Guru yang jatuh setiap tanggal 25 November, wali murid Sekolah Dasar Al-Karim, Kemiling, memberi kejutan pada Umi-umi pengajar. 

Para Bunda wali murid yang telah memperoleh izin pihak pengelola memasuki area sekolah alam tersebut dipenghujung jam pelajaran. Saat tiba waktunya para Bunda berjajar menghampiri kelas seraya mengusung nasi tumpeng.

Tak pelak seisi kelas dibuat terkejut ketika para Bunda muncul di pintu kelas 1 Abu Bakar Ash Siddiq. Terlebih para umi pengajar Mulya Pradipta, Ayu Fatimah dan Frisca Yosepha. Ketiganya tampak terharu saat menerima ucapan selamat Hari Guru dari para Bunda.

Baca Juga  TPT SMK Lampung Tertinggi, Kolaborasi Pemprov–CSR Jadi Jalan Baru

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ucapan terima kasih saling berhamburan. Para Bunda menghaturkan apresiasi atas peran pengajar yang telah membimbing dan mendidik putra-putri mereka. Sebaliknya para pengajar menyampaikan keterharuannya atas perhatian dan kerja sama wali murid dalam mendukung proses belajar anak didik.

“Terima kasih Bunda-bunda atas perhatiannya. Semoga kerja sama Bunda-bunda dan kami di sekolah terus terjalin. Kita sama-sama mengantarkan anak-anak berbakat ini menjalani pembelajaran yang menyenangkan,” ucap Umi Mulya diamini Umi Atu dan Umi Frisca usai menerima nasi tumpeng dan bingkisan apresiasi dari wali murid, Jumat (24/11/2023).

Baca Juga  TPT SMK Lampung Tertinggi, Kolaborasi Pemprov–CSR Jadi Jalan Baru

Dalam melangsungkan proses belajar, Sekolah Alam Al-Karim mengimplementasikan pola berbeda dengan pembelajaran sekolah pada umumnya. Selain memperkenalkan sekaligus mengakrabkan siswa terhadap alam semesta ciptaan Allah SWT, para pengajar juga memandang setiap siswa sebagai anak istimewa dan berbakat yang dianugerahi rahmat Illahi. (Luki)

Berita Terkait

Refleksi Pendidikan Lampung 2025: Akses Hampir Universal, Kualitas Guru di Hulu Jadi Penentu
TPT SMK Lampung Tertinggi, Kolaborasi Pemprov–CSR Jadi Jalan Baru
Thomas Amirico Raih IWO Award 2025
Gubernur Mirza dan Jembatan Pendidikan Tampang Muda:  Gotong Royong Pemerintah untuk Masa Depan Anak Pelosok
Peminat Sekolah Negeri Menurun, Ini Kata Akademisi ITBA DCC
Kemendikdasmen Berencana ‘Hidupkan’ Kembali Jurusan SMA dan Kurangi Muatan Pelajaran SD-SMA
Satker Mitra Kerja Dilarang Berikan Gratifikasi ke Pegawai Kanwil DJPb Provinsi Lampung
Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 20:23 WIB

Dari Dapur MBG ke Meja Anak: Siapa yang Kenyang Sebenarnya?

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:42 WIB

Kolaborasi dengan PTN, Jalan Cerdas Parosil Mabsus Membangun Daerah

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:05 WIB

Bus DAMRI Akhirnya Masuk Lumbok Seminung, Wisata dan Aktivitas Warga Jadi Makin Gampang

Selasa, 6 Januari 2026 - 07:37 WIB

Sat Intelkam Polres Lampung Barat Gelar Doa Bersama Peringati HUT Intelijen Polri ke-80

Rabu, 31 Desember 2025 - 11:04 WIB

Tak Sekadar Imbauan, Arahan Parosil Mabsus Tumbuh di Polibag ASN

Senin, 29 Desember 2025 - 13:05 WIB

Fraksi ADEM DPRD Lambar Setujui Ranperda Cadangan Pangan Jadi Perda

Sabtu, 27 Desember 2025 - 12:27 WIB

ASN Lampung Barat di Persimpangan 2026

Jumat, 26 Desember 2025 - 21:30 WIB

Ketua DPRD Lambar Salurkan Bantuan PMI ke Pos Pelayanan Nataru Sumberjaya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

ADD Tubaba 2026 Menyusut, Siltap Kepala Tiyuh dan Aparatur Ikut Terpangkas

Kamis, 8 Jan 2026 - 17:03 WIB

Tulang Bawang Barat

Kementerian PUPR Survei Lahan Usulan Sekolah Rakyat di Tubaba

Kamis, 8 Jan 2026 - 16:07 WIB