Tubaba Ikuti Rapat Inventarisasi Pemda Hasil Pemekaran 1999-2014

Redaksi

Kamis, 15 April 2021 - 21:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba), melalui Bagian Tata Pemerintahan kabupaten setempat mengikuti rapat inventarisasi permasalahan penyelenggaraan pemerintahan daerah hasil pemekaran sejak tahun 1999 sampai dengan tahun 2014 di Biro Tata Pemerintahan dan Otonomi Daerah Provinsi Lampung.

Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setdakab Tubaba, Untung Budiono, mengatakan dalam rapat yang digelar di Pemprov Lampung tersebut dihadiri 7 dari 8 kabupaten/kota  yakni Tubaba, Tuba, Peringsewu, Mesuji, Pesawaran, Metro, Waykanan, dan Lampung Timur, minus Pesisir Barat.

Baca Juga  Zaidirina Harap Pj Kepalo Tiyuh Baru Bawa Perubahan

\”Ini menindaklanjuti permasalahan yang belum tuntas sesuai amanah Undang-undang pembentukan pada 8 kabupaten/kota hasil pemekaran tahun 1999 sampai 2014. Dan Kemendagri akan melakukan pembaharuan dan klarifikasi terhadap data permasalahan pengalihan aset, penyerahan hibah, dan penegasan batas,\” kata dia melalui sambungan ponselnya, Kamis siang (15/4).

Dalam rapat ini, permasalahan yang dibahas terkait pengalihan aset, dana hibah, sarana prasarana pemerintahan, penegasan batas daerah, dan penyelenggaraan urusan  pemerintahan.

Baca Juga  RS Asy-Syfa Medika Terbitkan Kartu Privilage bagi Anggota PWI Tubaba

Terkait dengan batas daerah di Kabupaten Tubaba, lanjut dia, kabupaten ini memiliki batas daerah dengan 5 kabupaten yakni Tulangbawang, Mesuji, Waykanan, Lampung Utara, dan Lampung Tengah. Permasalahan segmen batas wilayah ini ditargetkan rampung di tahun 2021 ini.

\”Bahkan pada tanggal 21-23 April mendatang kita diundang Kemendagri untuk membahas segmen batas daerah dengan Kabupaten Waykanan. Sementara batas wilayah yang sudah clear baru dengan Kabupaten Mesuji, sisanya sudah dilakukan pelacakan dan pembuatan peta, bahkan sudah diajukan ke Pemprov untuk difasilitasi dan diteruskan ke Kemendagri,\” ulasnya. (Arie/len)

Berita Terkait

Tubaba Pertajam Target Kinerja, Selaraskan Program Antar Perangkat Daerah
Nyeruit Bareng Novriwan Ajak Masyarakat Kembangkan Perikanan
Pengurus Komisariat PMII Tunas Palapa Tubaba Bedah Buku Bumi Manusia
Firsada Bangga Produk Lokal Tubaba Tampil di Ajang INACRAFT 2025
Pj Sekda: Era Digital Menuntut Pemda Transparansi Berbagai Bidang
Firsada Lantik Perana Putra Sebagai Pj Sekda Tubaba
Laga Perubahan, NasDem Tubaba Raih Prestasi Membanggakan
Pemkab Tubaba Terima Bentor dan Kontainer Sampah dari CSR Bank Lampung

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 22:18 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Turnamen Tenis “Quarterspin Tournament”

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:38 WIB

Dinas Kominfotik Provinsi Lampung Jalin Kerja Sama Dengan Kejaksaan Tinggi Lampung, Perkuat Tata Kelola Pemerintahan

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:36 WIB

Menjelang Akhir Masa Jabatan, Pj. Gubernur Lampung Samsudin Sampaikan Pesan Kepada Sejumlah ASN dilingkungan Pemerintah Provinsi Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:43 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Pamitan Ke Masyarakat Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:41 WIB

Pj. Gubernur Lampung Sambut Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI, Evaluasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak di Provinsi Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:35 WIB

Penjabat Gubernur Lampung Hadiri Pembinaan Mental Spiritual Anggota Satuan Polisi Pamong Praja

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:22 WIB

Pemerintah Provinsi Lampung Dorong Aksi Komunitas untuk Iklim, Targetkan Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:19 WIB

Lampung Menuju 10 Besar Nasional Dalam Prestasi Pendidikan, Pj. Gubernur Samsudin Tekankan Transformasi Pendidikan

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj. Gubernur Lampung Buka Turnamen Tenis “Quarterspin Tournament”

Sabtu, 15 Feb 2025 - 22:18 WIB

Bandarlampung

Pj. Gubernur Samsudin Pamitan Ke Masyarakat Lampung

Kamis, 13 Feb 2025 - 23:43 WIB