Total 146 Warga Binaan LP Rajabasa Positif Covid-19

Redaksi

Selasa, 25 Mei 2021 - 17:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung  melakukan pemeriksaan rapid test antigen bagi petugas dan warga binaan LP Kelas IA Rajabasa Kota Bandarlampung, Senin (24/5). Foto: Netizenku.com

Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung melakukan pemeriksaan rapid test antigen bagi petugas dan warga binaan LP Kelas IA Rajabasa Kota Bandarlampung, Senin (24/5). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kelas IA Rajabasa Kota Bandarlampung kembali bertambah.

Hingga Selasa (25/5) pagi tercatat 55 penghuni LP Rajabasa kembali dinyatakan positif Covid-19 dari hasil tracing yang dilakukan oleh Tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung.

Total sebanyak 146 warga binaan dari 332 yang ditracing telah dinyatakan terpapar Covid-19. Jumlah tersebut terdiri dari 140 warga binaan dan 6 petugas LP Rajabasa.

Baca Juga: Warga Binaan Lapas Rajabasa Terpapar Covid-19

Tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung terus melakukan tracing secara bertahap kepada 1.013 warga binaan serta 170 petugas.

Baca Juga  DPC PDIP dan Pemkot Bandarlampung Gotong Royong Vaksinasi Warga

Untuk tahap pertama, Senin (24/5), sebanyak 400 warga binaan dan petugas diperiksa menggunakan rapid test antigen.

Baca Juga: 230 Warga Binaan dan 170 Petugas LP Rajabasa Dirapid Antigen

Tim Satgas Covid-19 menemukan penghuni lapas yang positif Covid-19 dengan jumlah terbaru yakni 52 warga binaan serta 3 petugas.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung, Edwin Rusli, mengatakan mereka yang positif Covid-19 tidak memiliki gejala atau orang tanpa gejala (OTG).

Baca Juga  Tinggal 175.000 Warga Bandarlampung yang Belum Divaksinasi

“Mereka semua tidak bergejala, hanya diisolasi di blok yang telah disiapkan untuk yang positif Covid-19. Kalau tidak cukup itu urusan Lapas. Tapi kita punya ruang isolasi di RS Unila dan RSUD A Dadi Tjokrodipo kalau lapas kurang boleh digunakan tapi harus dijaga,” ujar Edwin.

Baca Juga: LP Rajabasa Over Kapasitas Susah Prokes Covid-19

Dia menjelaskan penambahan data warga binaan yang positif Covid-19 tidak masuk data Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung tapi sesuai domisili e-KTP warga binaan.

Baca Juga  Waisak 2021: Eling dan Waspada Bangun Kepedulian Sosial

“Ada juga warga Bandarlampung tapi tidak terlalu banyak. Lupa saya datanya. Untuk kontrol kesehatan kita tetap melakukan pemeriksaan,” kata dia.

Kini warga binaan yang dinyatakan positif Covid-19 harus menjalani isolasi di sel khusus yang berada di Blok B sementara para petugas LP menjalani isolasi mandiri di kediamannya masing-masing. (Josua)

Berita Terkait

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U
Media dan Popularitas
Prevalensi Stunting Balam di Angka 13 Persen, Pemkot Komit Urus Kesejahteraan
Pemkot Balam Berencana Bangun SPBU sebagai BUMD
20 Hari Berturut-turut, Gelaran Porcam Juga Lantik KOK
Kantongi Undangan Resmi, Dapid Siap Sukseskan Kongres PMII
Eva Dwiana Lakukan Sedekah Laut Bersama Ratusan Nelayan
Inflasi Turun, Pemkot Bandarlampung Raup Rp 6,5 M Insentif Fiskal

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB