TMMD di Lamteng Selesai 100 Persen

Redaksi

Kamis, 3 Mei 2018 - 17:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah (Netizenku.com): Komandan Korem 043/Gatam, Kolonel Kav Erwin Djatniko, menutup kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-101 di Kampung Karang Endah, Kecamatan Terbanggibesar, Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng).

Kegiatan sosial masyarakat yang dilaksanakan oleh unsur TNI dan Polri serta pemerintah daerah ini dimulai sejak 4 April-3 Mei 2018, berlangsung dengan lancar dengan mengerahkan 150 personil TNI yang tinggal di kediaman masyarakat. Kegiatan ini juga tak lepas dari campur tangan ratusan masyarakat setempat.

Dalam upacara penutupan TMMD, Komandan Kodim 0411 Lampung Tengah, Letkol CZI Burhanuddin yang juga sebagai Komandan Satuan Tugas TMMD, melaporkan bahwa sasaran pembangunan fisik dan non fisik telah tercapai 100 persen hingga akhir pelaksanaan.

Baca Juga  Loekman Gelar Bimtek Akuntabilitas

\”Untuk sasaran fisik pembuatan badan jalan 6×1000 meter, lalu penimbunan badan jalan sepanjang 1200 meter dan pengerasan jalan 3×2000 meter, serta pembuatan gorong-gorong 2×8 meter juga bedah rumah warga 8 unit,  sudah selesai 100 persen. Begitu juga untuk sasaran non fisik untuk melakukan pengukuhan wawasan kebangsaan, pembekalan dan pembinaan mental lalu penyuluhan bahaya narkoba serta penyuluhan KB dan kesehatan dan jambani sasi dan UPSUS dan juga penyuluhan program peningkatan SDM pemuda dan kelembagaan sosial juga sudah selesai dilaksanakan, \” paparnya.

Baca Juga  Residivis Curat Kembali Berurusan dengan Polisi

Sementara, Komandan Korem 043/Gatam, Kolonel Kav Erwin Djatniko, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam kegiatan TMMD ke 101 ini. Terutama kepada pemerintah daerah dan masyarakat setempat.

Tidak terasa, kegiatan TMMD telah berlalu  di 50 wilayah tanah air. Mari bersyukur dengan capaian yang telah diraih dalam kegiatan ini yang selaras dengan tema tahun ini, membangun karakter dan kemandirian bangsa.

\”Mari kita bersyukur dengan capaian yang telah diraih. Karena di tengah badai krisis global kita dituntut lebih mampu memelihara dan memanfaatkan potensi bangsa oleh karena itu demi terwujudnya itu,  mari kita saling berbagi hal positif yang dapat terus dilakukan dan dikembangkan,\” pungkasnya.

Baca Juga  Reses, Azis Syamsudin Tampung Curhatan Gapoktan Bumiratu Nuban

Terpisah, Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Tengah, Ady Erlansyah, mewakili Plt. Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto, mengapresiasi keberhasilan dan capaian yang diperoleh dalam kegiatan TMMD kali ini. Kedepan diharapkan apa yang telah dilakukan dapat terus berjalan dan dikembangkan.

\”Selamat kepada seluruh satgas TMMD yang telah berhasil mencapai target 100 persen dalam kegiatan TMMD ini,  kami pemerintah daerah sangat berterimakasih dengan apa yang telah diberikan oleh para satgas. Kedepan banyak harapan dari sejumlah kampung supaya kegiatan ini kembali dilakukan di Lampung Tengah, \” tandasnya.(Sansurya)

Berita Terkait

Konsumsi Gula Berlebih Pengaruhi Perkembangan Otak Anak
Puluhan Personel Polres Lampung Tengah Amankan Penetapan Calon Kepala Daerah
Polres Lampung Tengah Amankan Penetapan Calon Kepala Daerah
Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan
Bupati Lampung Tengah Hadiri Jumat Mahabbah di Seputih Surabaya
Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II
OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal
Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba Gelar KPDK

Jumat, 22 Nov 2024 - 20:13 WIB

Pringsewu

Kapolres Pringsewu Turut Andil pada Agenda PWI Berbagi

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:11 WIB

Pringsewu

Marindo Pimpin Persatuan Insinyur Indonesia Kabupaten Pringsewu

Jumat, 22 Nov 2024 - 15:36 WIB