Smartfren Raih Indonesia Green Awards 2024 dengan Program eSIM dan Edukasi Lingkungan Bebas Sampah

Leni Marlina

Sabtu, 20 Januari 2024 - 10:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Perdana di tahun ini, Smartfren meraih penghargaan bergengsi Indonesia Green Awards 2024. Penghargaan tersebut dimenangkan melalui produk kartu perdana Smartfren eSIM yang merupakan pelopor kartu perdana elektronik di Indonesia, serta program Edukasi Lingkungan Bebas Sampah yang dijalankan melalui Smartfren Community.

“Penghargaan ini jadi bukti bahwa Smartfren terus mewujudkan komitmennya untuk turut menjaga kelestarian alam sekitar kita, selaras dengan semangat Panca Garda, yaitu Garda Lingkungan. Capaian ini jadi pemacu bagi kami untuk terus melaju dan memperkuat komitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan; tentu dengan berbagai inisiatif dan kolaborasi yang semakin baik di tahun ini,” ujar  Dani Akhyar, Head of Community Development Smartfren.

Baca Juga  2021, Pemkot Gencar Perbaiki Jalan Lingkungan

Smartfren adalah operator telekomunikasi pertama yang menghadirkan teknologi eSIM di Indonesia. Ini merupakan teknologi mutakhir yang membuat pelanggan bisa mendapatkan layanan telekomunikasi tanpa menggunakan kartu perdana berbentuk fisik dan memberikan banyak kemudahan.

Pelanggan Smartfren eSIM bisa mendapatkan keuntungan berupa gratis memilih nomor cantik, juga menikmati tingkat keamanan data privasi yang lebih baik dari sisi enkripsi dan data kredensial. Memakai eSIM ini, pelanggan yang menggunakan iPhone juga bisa mengaktifkan fitur Dual SIM.

Baca Juga  Pemkot Bandarlampung Tidak Siap Antisipasi Pertumbuhan UMKM

Sedangkan program Edukasi Lingkungan Bebas Sampah merupakan kegiatan Smartfren Community yang rutin diselenggarakan sejak 2022 lalu. Kegiatan ini diselenggarakan antara lain di Natuna, Tangerang Selatan, Subang, dan Lampung dan melibatkan Smartfren Community di kota tersebut bekerjasama dengan masyarakat sekitar. Tujuan utamanya adalah memberikan edukasi pentingnya mengelola sampah menuju zero waste environment. Smartfren terus mengembangkan kegiatan ini agar dapat menjangkau serta menarik minat masyarakat yang lebih luas.

Indonesia Green Awards 204 merupakan penghargaan yang diberikan oleh The La Tofi School of CSR kepada perusahaan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan melalui berbagai ragam kreativitas atau kepada siapa saja yang dianggap berprestasi dan berjasa bagi lingkungan sekitar. The La Tofi School of CSR sendiri selama ini rutin menyelenggarakan Indonesia Green Awards – sejak diinisiasi di tahun 2009 – dan berhasil mendorong perusahaan-perusahaan nasional untuk menjaga lingkungan dan melakukan pemberdayaan masyarakat di seluruh Indonesia.

Baca Juga  Tunggu Penetapan UMP, UMK Balam Belum Diperkirakan

Pada 2024 ini, Indonesia Green Awards diberikan kepada total 93 perusahaan dengan total program mencapai 155 kegiatan. Smartfren menjadi satu-satunya perusahaan telekomunikasi yang turut mendapatkan penghargaan tersebut. (Rls/Len)

Berita Terkait

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung
Pj. Gubernur Samsudin Serahkan SK Perpanjangan Penjabat Bupati Lampung Barat
Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024
Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 
Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung
Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung
Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024
Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Berita Terkait

Sabtu, 21 Desember 2024 - 15:07 WIB

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Jumat, 13 Desember 2024 - 19:48 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Kompetisi Drone Wonderful Lampung 2024

Minggu, 8 Desember 2024 - 16:53 WIB

Komunitas TurunTangan Lampung Selenggarakan Program Kaleidoskop Dunia

Kamis, 28 November 2024 - 14:23 WIB

Telkomsel Perluas Jangkauan Jaringan 4G/LTE di Pulau Legundi dengan Teknologi Rural Star

Sabtu, 28 September 2024 - 20:07 WIB

PT ASDP Indonesia Ferry Bakauheni Bantu Bangun MI Al-Ikhlas Pasca Terbakar

Jumat, 27 September 2024 - 19:06 WIB

Calon Bupati Petahana Lamsel, Kampanye di Desa Maja Kalianda

Kamis, 26 September 2024 - 14:40 WIB

Winarni, Perempuan Tangguh Inspiratif dari Desa Waygalih

Kamis, 26 September 2024 - 14:36 WIB

Nanang Ermanto: Tidak Mau Janji Muluk Tapi Utamakan Kesejahteraan Rakyat

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB