Senam Gabat Gibut Meriahkan HUT Pringsewu

Redaksi

Kamis, 22 Maret 2018 - 19:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Lentera SL): Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa kuat, untuk itu Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu menggelar Lomba Senam `Gabat Gibut` untuk mengampanyekan kesehatan sekaligus memperingati HUT ke-9 Kabupaten Pringsewu.

Diikuti 312 orang yang tergabung dalam 26 grup perwakilan puskesmas dan puskesmas pembantu se-Kabupaten Pringsewu. Final lomba diikuti 12 grup yang berlangsung di halaman Kantor Dinas Kesehatan, Kamis (22/3). Dihadiri Wakil Bupati Pringsewu H. Fauzi didampingi Asisten I Zuhairi, Kadis Kesehatan Purhadi dan Kadis Pendidikan H. Tri Prawoto.

Wakil Bupati Pringsewu, Fauzi, mengapresiasi kampanye kesehatan dan senam Gabat Gibut yang digelar atas kerja sama Dinas Kesehatan, Puskesmas dan Tim masyarakat. \”Saya berharap, kegiatan kampanye kesehatan terus dilaksanakan. Begitu juga senam terbaru ini dengan nama Gabat Gibut,\” harapnya.

Disamping itu, Fauzi juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mengikuti program Germas (Gerakan masyarakat Hidup Sehat) di Kabupaten Pringsewu. Diantaranya dengan melakukan aktivitas fisik minimal 30 setiap hari dan makan buah-sayur setiap hari serta cek kesehatan minimal 6 bulan sekali agar masyarakat sehat, maju, sejahtera dan bersenyum manis.

Sedang dalam melakuka aktifitas fisik dapat dilakukan kapan dan dimana saja, seperti melakukan aktifitas rumah, aktifitas perjalanan, sekolah, tempat kerja dan tempat umum. Kegiatan peningkatan konsumsi makan buah dan sayur meliputi makan buah bersama, makan buah pada kudapan rapat, lomba menyusun menu sayuran, bazar buah dan sayuran dan pemanfaatan pekarangan.

Baca Juga  Baznas Pringsewu Periode 2022-2027 Dilantik

Serta rajin memeriksa kesehatan cek tekanan darah, kadar gula darah, kolesterol, tes darah lengkap di laboraturium, lingkar perut dan deteksi dini kanker leher rahim.\”Terpenting lagi tidak merokok, membersihkan lingkungan, menggunakan jamban sehat dan tidak mengkonsumsi alkohol,\” tegas Fauzi.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Pringsewu, Purhadi menjelaskan, kampanye kesehatan dan lomba senam Gabat Gibut, karena saat ini di Indonesia menghadapi tantangan besar masalah kesehatan Triple Burden yakni masih adanya penyakit infeksi tetapi meningkat, juga penyakit tidak menular. \”Memperingati HUT ke-9 Kabupaten Pringsewu, Dinas Kesehatan mengajak masyarakat dan UPT Puskesmas untuk mengkampanyekan kesehatan dan senam Gabat Gibut guna meningkatkan kesehatan masyarakat di Kabupaten Pringsewu,\” ujarnya.

Baca Juga  Pringsewu Gelar Simulasi Pemulasaran Jenazah Covid-19

Pihaknya juga akan melaksanakan kegiatan lain seperti lomba balita sehat, lomba LCT kader posyandu, kampanye aku bangga aku tahu, lomba kader jumantik, kampanye Napza, gebyar ANC terpadu, khitanan massal.

Serta pembagian sertifikat lulus ASI Eksklusif, lomba duta tablet tambah darah, lomba duta STMB, kebersihan puskesmas, donor darah, pemeriksaan PTM dan IVA dan Pringsewu award untuk masyarakat yang peduli dibidang kesehatan.\”Semua agenda itu sebagian sudah dilaksanakan sejak Februari hingga Maret ini,\” imbuh Purhadi. (DARMA)

Berita Terkait

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor
Kejari Pringsewu Tetapkan WJS Tersangka Korupsi Penyimpangan BPHTB Waris
Polres Pringsewu Tangkap 6 Tersangka Narkoba dan Sita Puluhan Paket Sabu
Ambulans dan Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di Jalinbar Pringsewu
Baru Menghirup Udara bebas, Residivis Curanmor Kembali Ditangkap Polisi
DPRD Rapat Paripurna Istimewa HUT Ke-15 Kabupaten Pringsewu
Pemkab Pringsewu Gelar Gerakan Pangan Murah Serentak 2024
Pemkab Pringsewu Adakan Gerakan Serentak Menanam Cabai

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 15:33 WIB

Evi Patmawati Buka Tanggamus Expo 2024

Sabtu, 20 April 2024 - 15:57 WIB

Wakil Ketua I DPRD Tanggamus Apresiasi Langkah Efisiensi Anggaran Pj Bupati

Rabu, 17 April 2024 - 20:18 WIB

Pemkab Tanggamus Apel Perdana Pasca Libur Lebaran

Minggu, 7 April 2024 - 22:37 WIB

Ketua IPNU Tanggamus: Pemuda Harus Dapat Memilih Pemimpin yang Tepat

Selasa, 2 April 2024 - 09:31 WIB

Meriahkan HBP ke-60 Tahun, Lapas Kotaagung Bagikan Takjil

Selasa, 2 April 2024 - 09:27 WIB

Kemenkumhan Gelar Apel Siaga Pengamanan Hari Raya seluruh Lapas

Minggu, 31 Maret 2024 - 20:18 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna LKPj Bupati Tahun 2023

Sabtu, 23 Maret 2024 - 19:33 WIB

Dinkes Tanggamus Gelar Baksos Operasi Bibir Sumbing di RS Batin Mangunang

Berita Terbaru

Foto: Ist

Bandarlampung

NasDem Niat Gandengkan Eva Dwiana-Fauzan Sibron

Kamis, 25 Apr 2024 - 19:32 WIB

Pringsewu

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:46 WIB

Metro

Metro Raih Peringkat Terbaik 9 Hasil EPPD 2024 Kemendagri

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:00 WIB

Jalan Perintis E di Kelurahan Waydadi Baru, Sukarame, Bandarlampung usai diguyur hujan deras. Foto: Arsip/Agis

Bandarlampung

Dinas PU Klaim Telah Perbaiki 80 Ruas Jalan di Balam

Kamis, 25 Apr 2024 - 16:33 WIB