Liwa (Netizenku.com): Berbagai cara dilakukan oleh relawan calon anggota legislatif (Caleg) untuk menghantarkan dukungannya duduk di lembaga DPRD, bukan hanya sebatas melakukan kampanye, tetapi menggelar mancing gratis.
Cara kreatif tersebut dilakukan relawan Bambang Kusmanto (BK) Caleg nomor urut 1 Partai NasDem daerah pemilihan Lampung Barat 1 (Balikbukit, Sukau, dan Lumbok Seminung), yakni mengadakan mancing gratis pada tiga titik lokasi, Kamis (25/1).
Pada titik pertama, kolam pemancingan Seranggas Kelurahan Balikbukit, relawan BK, Jailani yang didampingi Tobibi, mengatakan mancing gratis tersebut murni diselenggarakan oleh relawan BK, dalam mensosialisasikan pencalonannya pada Pileg 2024.
“Sebagai relawan, kami terus bergerak untuk kesuksesan dan kemenangan Mas BK, alhamdulillah mancing gratis yang kami laksanakan mendapat respon positif, terbukti ratusan warga dari berbagai pekon di Kecamatan Balikbukit hadir,” kata dia.
Pantauan Netizenku.com, di kolam pemancingan Pemuka Raya, Kecamatan Sukau, tampak ratusan pemancing memegang joran, seraya menikmati hiburan serta bercanda bersama BK, yang ikut mancing bersama.
“Mancing bersama ini sebagai wadah kami relawan untuk mendekatkan Bambang Kusmanto, dengan masyarakat, ternyata antusiasnya sangat tinggi, dan harapan kami mas BK akan duduk di lembaga legislatif yang nanti membawa dan memperjuangkan asprasi masyarakat,” harap Aswadi relawan BK.
Sementara Bambang Kusmanto, saat ditemui di kolam pemancingan Pekon Hanakau Sukau, menyampaikan ucapan terimakasih kepada para relawannya, yang telah berinisiatif menggelar mancing gratis serentak di tiga titik hari ini.
“Alhamdulillah, terimakasih kepada para relawan, ada Bang Jailani dan Mas Tobibi, Atin Aswadi dan Bang Rudi, serta relawan lain yang memfasilitasi mancing gratis, dalam rangka mensukseskan pencalonan saya sebagai anggota DPRD Lampung Barat, semoga usaha dan doa kita dikabulkan Allah SWT,” harap Bambang Kusmanto. (Iwan)