Rawa Selapan Siap Lomba Desa Tingkat Provinsi  

Redaksi

Rabu, 10 April 2019 - 17:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Selatan (Netizenku.com): Desa Rawa Selapan, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lampung Selatan, siap dinilai tim penilai tingkat provinsi pada lomba desa tingkat Provinsi, besok, Kamis (11/4).

Hal itu terlihat dari partisipasi aktif masyarakat Desa Rawa Selapan yang sejak awal hingga H-1 pelaksanaan penilaian begitu antusias untuk mengikuti lomba tahunan tersebut. Begitupun aspek sarana prasarana, administrasi pemerintahan maupun pemberdayaan masyarakat yang menjadi poin penting penilaian telah mengalami banyak kemajuan.

Baca Juga  Demokrat Siap Kawal Penuh Pemekaran Kabupaten Bandar Lampung

“Saya sampaikan terima kasih kepada masyarakat Rawa Selapan yang begitu antusias menjadi juara dalam lomba desa ini,” ujar Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Selatan, Winarni Nanang Ermanto, saat memberikan pengarahan pada gladi bersih persiapan penilaian lomba desa tingkat Provinsi Lampung, di Balai Desa Rawa Selapan, Rabu (10/4).

Untuk itu, Winarni mengimbau seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk bersama-sama mewujudkan apa yang menjadi harapan masyarakat Desa Rawa Selapan khususnya, dan masyarakat Kabupaten Lampung Selatan pada umumnya.

Baca Juga  Serap Aspirasi di 8 Titik, Sahlan: Warga Desa Keluhkan Infrastruktur dan Persoalan Pertanian

\”Mari kita sama-sama wujudkan harapan masyarakat untuk meraih kemenangan pada lomba desa ini,” kata Winarni.

Sementara, Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, yang hadir, menambah semangat dan antusias masyarakat yang memadati Balai Desa Rawa Selapan.

Meskipun dalam waktu sempit, Nanang meminta masyarakat Desa Rawa Selapan untuk mempersiapkan diri dalam menyambut lomba desa tingkat Provinsi Lampung itu.

Baca Juga  DPC Granat Lamsel Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba

“Saya yakin, dengan antusias masyarakat yang luar biasa, Desa Rawa Selapan dapat meraih juara satu dalam ajang loba desa tahun ini,” kata Nanang.

Namun demikian, Nanang mengingatkan, lomba desa bukan hanya sekedar kegiatan seremonial yang diikuti setiap tahun hanya untuk mengejar juara.

“Jadikan, kegiatan ini sebagai momen pemicu semangat untuk pembenahan dan kemajuan desa kita,” imbuhnya. (Eko)

 

Berita Terkait

Upaya Lestarikan Budaya Lampung, Pj. Gubernur Lampung Buka Festival Nyeruit Lampung
Kakanwil Kemenkumham Lampung Silaturahmi dan Buka Bersama Media
Kanwil Kemenkumham Lampung Ngobras Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
Rektor ITERA Paparkan Inovasi Riset untuk Pemberdayaan Masyarakat
Dies Natalis ke-9 Itera, Momentum Peningkatan Kualitas SDM Sains dan Teknologi Sumatera
BI-Pemprov Lampung Panen Bawang Merah di Lampung Selatan
Gubernur Lampung Sambangi Warga Kurang Mampu dan Berbagi Kasih di Bumisari
Demokrat Lamsel Resmi Daftarkan 50 Bacaleg ke KPU

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB