Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat

Suryani

Jumat, 22 November 2024 - 11:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (Netizenku.com): Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Lampung nomor urut 2, kembali menggelar acara meriah untuk masyarakat. Kali ini, Konser Riang 2 Gembira berlangsung di Lapangan Merdeka Fajar, Purbolinggo, Lampung Timur, Kamis (21/11/2024) mulai pukul 19.00 WIB.

Acara ini menghadirkan sederet artis terkenal seperti Ziga Mix, Masitoh Koplo dan Mahatama Production. Selain itu, ada hiburan komedi dari Bang Taun dan Mak Jieh. Acara dipandu oleh MC Selvi dan Shandy.

Baca Juga  Lampung Timur Tuan Rumah Hari Koperasi dan Festival Kain Tradisional

Rahmat Mirzani Djausal dalam pidatonya menyampaikan komitmen besar untuk menjadikan Lampung Timur sebagai salah satu prioritas pembangunan. Ia mengatakan bahwa Lampung Timur, sebagai salah satu kabupaten terbesar di Lampung, memiliki peran penting dalam mendukung kemenangan Prabowo Subianto pada Pilpres lalu. “Pak Prabowo sudah berjanji akan memberikan perhatian lebih kepada Lampung selama lima tahun ke depan. Kami siap menjadi perpanjangan tangan beliau untuk memastikan janji itu terlaksana,” ujar Mirza—sapaan Rahmat Mirzani Djausal.

Baca Juga  KPU dan Pemkab Tanggamus Teken MoU Desa Peduli Pemilu

Pasangan Mirza-Jihan juga mengajak masyarakat untuk memanfaatkan pesta demokrasi pada 27 November mendatang sebagai momentum perubahan. “Jangan lupa, tanggal 27 November pilih nomor 2 untuk gubernur dan wakil gubernur, serta nomor 1 untuk bupati (Ela Azwar). Bersama, kita akan mewujudkan Lampung Timur yang lebih maju dan sejahtera,” tambah Jihan.

Mirza-Jihan juga menyimulasikan pencoblosan surat suara Pilgub Lampung dan Pilbup Lampung Timur.

“Nanti di TPS, pastikan mencoblos dengan benar. Untuk Pilgub, pilih nomor 2, pasangan Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela. Untuk Pilbup, pilih pasangan Ela dan Azwar. Jangan sampai salah, ya! Nomor 2 untuk gubernur danze nomor 1 untuk bupati,” kata Jihan.

Baca Juga  Setelah Panggil Kohar, Panwaslu Akan Panggil Saksi

Selain hiburan, acara ini juga memberikan berbagai hadiah menarik dan doorprize, sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat yang hadir.

Pasangan Mirza-Jihan berharap acara ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga momen kebersamaan sekaligus pengingat pentingnya peran masyarakat dalam memilih pemimpin terbaik. (*)

Berita Terkait

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar
Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024
Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung
Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan
Lampung Siap Sambut Wisatawan Liburan Akhir Tahun, Bobby Bocorkan Strateginya
Pj. Gubernur Samsudin Serahkan SK Perpanjangan Penjabat Bupati Lampung Barat
Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024
Pj Gubernur Lampung Melepas Peserta Jalan Sehat Peringatan Hari Jalan 2024

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 16:14 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:46 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024

Jumat, 20 Desember 2024 - 15:02 WIB

Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 

Rabu, 18 Desember 2024 - 21:56 WIB

Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung

Rabu, 18 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Senin, 16 Desember 2024 - 22:01 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB