Radisson Hadirkan Afternoon Tea Pertama di Lampung

Redaksi

Senin, 16 Desember 2019 - 21:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Hotel Radisson Kedaton Lampung menghadirkan afternoon tea bagi pengunjung yang hendak menikmati menu ringan sembari berbincang bisnis atau sekadar santai dengan kolega dan rekan di lobby bar and lounge yang nyaman.

General Manager (GM) Radisson Kedaton Lampung, Raj Jadhav mengatakan bersama tim kitchen pihaknya menyediakan sesuatu yang baru, berbeda dan spektakuler untuk warga Lampung.

\”Radisson merupakan hotel pertama di Lampung yang menyediakan afternoon tea ini, menikmati makanan ringan di sore hari, kami sediakan sandwich, kue kering, pudding, serta berbagai menu ringan lainnya,” ujar Raj, didampingi Director of Sales and Marketing, Erwin Suwondo, Senin (16/12).

Raj mengutarakan, afternoon tea lebih akrab di negara-negara Eropa, dan hal tersebut menginspirasi Radisson Lampung untuk memanjakan pengunjungnya. Dengan pelayanan dan penyajian yang istimewa, Radisson membanderol menu pilihan tersebut dengan Rp299.000.

Sementara, Chef Radisson Kedaton Lampung, Jasmine, mengungkapkan jika afternoon tea adalah makan kecil sore hari dengan didampingi teh yang bervarian rasanya.

Baca Juga  Telkomsel Kembali Gelar Kompetisi Game Online DGOne Cup Media Sumatera 2021

\”Kerajaan Inggris yang telah menciptakan afternoon tea untuk menikmati dan menyeruput teh dan kue kering sembari berdiskusi,\” ungkap dia.

Wanita asal Thailand tersebut menuturkan jika kegiatan ini juga untuk menyambut Hari Natal dan tahun baru, maka dari itu disajikan dengan begitu mewah.

\”Seperti yang anda ketahui kami memiliki prasmanan kualitas tinggi sejak Ramadan kemarin, dan kami memiliki banyak kepercayaan dari pelanggan kami,\” paparnya.

Pada peringatan tahun baru 2020, Radisson Lampung juga menawarkan untuk menikmati berbagai makanan mewah internasional.

Baca Juga  PAG Komitmen Kembangkan Langkah Bisnis Jadi Pusat LNG Hub Internasional

\”Prasmanan malam tahun baru ini kami akan menyajikan Ayam Kalkun Turkey dan hanya ada di Radisson Kedaton Lampung. Kami menyediakan berbagai makanan nikmat seperti kepiting, kerang, ikan salmom, steak daging sapi impor, bebek peking, soto, dan 150 hidangan lokal dan internasional,\” katanya.

Bagi yang tertarik untuk menikmati malam tahun baru di Radisson Kedaton Lampung, dapat merogoh kocek dimulai dari Rp2.450.000 sudah termasuk kamar tipe superior. Tersedia 180 kamar lebih, itu sudah include sarapan pagi dan gala dinner. (Leni)

Berita Terkait

PGN Pastikan Layanan Gas Bumi Aman dan Handal Selama Idul Fitri 1445 H
Kolaborasi CCEP-Pondok Pesantren Bangun Kesadaran Lingkungan
IHK Gabungan di Lampung pada Maret Tercatat Inflasi 0.36 Persen
Indosat Ooredoo Hutchison Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadan
Perkuat Koordinasi, PGN Gelar Customer Business Gathering Asosiasi
Junanto Herdiawan Dikukuhkan Sebagai Kepala BI Provinsi Lampung
Smartfren Perkuat Jaringan Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H
PGN Catatkan Pendapatan USD3,65 Miliar Sepanjang 2023

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 19:51 WIB

Usai Idul Fitri ASN Kota Metro Mulai Masuk Kerja

Selasa, 19 Maret 2024 - 18:10 WIB

Yuliawati Apresiasi Kinerja Dinas Perdagangan Kota Metro

Rabu, 13 Maret 2024 - 19:42 WIB

Walikota Metro Kuliah Subuh di Masjid Taqwa

Kamis, 7 Maret 2024 - 19:38 WIB

Disperindag Lampung-Disdag Metro Gelar Pasar Murah Bersubsidi

Selasa, 5 Maret 2024 - 18:38 WIB

Metro Terima Penghargaan Adipura 2023 dari KLHK

Minggu, 3 Maret 2024 - 16:29 WIB

Pemkot Metro Terima Penghargaan Karya Bhakti Peduli Satpol PP

Selasa, 27 Februari 2024 - 17:49 WIB

Gubernur Lampung Resmikan RSH Kota Metro

Sabtu, 24 Februari 2024 - 16:49 WIB

Bangkit Haryo Utomo Buka Safari Dongeng Kota Metro

Berita Terbaru

Foto: Ist

Bandarlampung

NasDem Niat Gandengkan Eva Dwiana-Fauzan Sibron

Kamis, 25 Apr 2024 - 19:32 WIB

Pringsewu

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:46 WIB