PWI Lampung Audiensi dengan PT Japfa Group

Redaksi

Rabu, 21 September 2022 - 18:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung melakukan audiensi dengan jajaran managemen Japfa Group Lampung di Unit PT Suri Tani Pemuka (STP), Unit Aquafeed Lampung, Rabu (21/9/2022).

Kedatangan Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah, bersama jajaran disambut Head of PGA All STP Juhuri Mokodompit, Head of Unit STP Aqufeed Lampung Hengky Santoso, Head of PGA Unit Aquafeed Lampung Francky RM, Head of HR&GA Japfa Comfeed Indonesia Hellen, dan jajaran.

Juhuri Mokodompit menyambut baik kedatangan jajaran pengurus PWI Lampung.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pertemuan hari ini, momen yang penting dalam menjaga silaturahmi. Bahkan saya langsung dari Surabaya ke sini. Hubungan kami dengan wartawan di Lamsel cukup baik. Kami tidak alergi dengan wartawan karena wartawan sahabat kami. Perusahaan kami sudah banyak unitnya di Lampung,” ujarnya.

Baca Juga  Kemenhan Bahas Kesiapan Provinsi Hadapai Ancaman Non Militer

Ia mengapresiasi kerja-kerja pers di Lampung, khususnya PWI yang telah menjaga iklim investasi yang baik di Lampung. Apalagi selama dua tahun dihantam pandemi Covid-19, pihaknya berupaya untuk terus memacu produksi untuk menjaga perekonomian di Lampung.

“Tidak gampang untuk investasi apalagi ditambah badai korona, kami meminta dukungan dengan pemerintah, masyarakat termasuk PWI. Khusus di Lampung, kami tidak ada kesulitan. Ini tak terlepas dari peran pemerintah, wartawan yang menyajikan pemberitaan yang baik dan berimbang terhadap investasi kami sehingga kami nyaman berinvestasi,” kata Juhuri.

Ia pun berharap investasi Japfa Group di Lampung dapat diterima semua pihak. Apalagi, menurutnya, Japfa Group merupakan PMDN yang bergerak di bidang agroindustri amat patuh terhadap regulasi.

Baca Juga  Baru 2 Jam Dilantik, Ketua RT 10 Lk II Penengahan Dinonaktifkan

“Saat jni Japfa sebagai salahsatu perusahaan agrobisnis terbesar di Indonesia. Japfa memiliki tiga lini dengan total 20 ribu karyawan,” katanya.

Sementara Wirahadikusumah mengatakan, kehadiran PWI di Japfa Group menjadi kebanggaan pihaknya.

“Saya sejak mahasiswa sudah mendengar nama Japfa, tapi masuk ke perusahaan baru kali ini. Kebanggaan itu tentu bukan hanya milik PWI saja, melainkan masyarakat Lampung,” ujarnya.

Ia menjelaskan dengan keberadaan PT Suri Tani Pemuka (STP) di Lampung menyerap sekitar 2.900 karyawan amat membantu menekan angka pengangguran, khususnya di Lampung.

“Di sini saja aja 420-an karyawan, ini sudah sangat membantu menekan angka pengangguran di Lampung. Saya berharap terus mengembangkan investasi. Wartawan harus mendukung investasi, jangan justru membuat iklim usaha tidak nyaman. Semakin banyak investasi, semakin maju perekonomian masyarakat,” kata Wira.

Baca Juga  Cik Raden: Kami tak Tebang Pilih, Baner Bapak Herman Juga Kami Copot

Ia menegaskan PWI amat menekankan profesionalitas dan kompetensi wartawan dalam menjalankan tugas. Meski kritis dalam pembuatan berita tentu harus mengutamakan aturan dan kode etik serta konstruktif.

“Silahkan laporkan ke Dewan Pers ketika mendapati wartawan kami melanggar kode etik jurnalistik,” tegasnya.

Lebih lanjut, ia berharap terjadinya kolaborasi yang baik antara PWI Lampung dengan para stakeholder baik pemerintah maupun swasta.

“Kami berharap terjadinya kolaborasi, kami akan dukung pemberitaan perusahaan agar masyarakat memahami manfaat keberadaan perusahaan,” jelasnya. (Leni)

Berita Terkait

Junanto Herdiawan Dikukuhkan Sebagai Kepala BI Provinsi Lampung
Smartfren Perkuat Jaringan Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H
Gerakan PMII Bandarlampung Yang Tidak Dipimpin Dapid Itu Palsu
Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran
Kanwil Kemenkumham Lampung Ngobras Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
PGN Catatkan Pendapatan USD3,65 Miliar Sepanjang 2023
Tradisi Ziarah Kubur Buat “Untung” Pedagang Bunga
MAN 2 Bandar Lampung Raih Penghargaan Inovasi Konversi Motor Listrik

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:43 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:14 WIB

PUPR Tubaba Wujudkan Konektivitas Jalan Mantap Antar Wilayah

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:02 WIB

Jelang Idul Fitri Pemkab Tubaba Gelar GPM

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:21 WIB

Target PAD Tubaba Over 100,15 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:11 WIB

Tubaba Tingkatkan Taraf Hidup Lewat Rumah Layak Huni

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:40 WIB

Tubaba Berhasil Tekan Laju Inflasi Daerah

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Mar 2024 - 16:28 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB

Pringsewu

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:05 WIB