Pemkab Tanggamus Laksanakan Pisah Sambut Kapolres

Redaksi

Kamis, 12 Agustus 2021 - 20:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kotaagung (Netizenku.com): Pemerintah Kabupaten Tanggamus melaksanakan Kegiatan Pisah Sambut Kapolres setempat, di Rumah Dinas Bupati, Kamis (12/8).

Kegiatan yang dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan tersebut, dihadiri secara terbatas oleh jajaran Pemkab Tanggamus, Forkopimda dan Polres. Tampak hadir diantaranya, Wakil Bupati, Hi. AM. Syafi’i, Forkopimda, para asisten, serta sejumlah kepala OPD dan pejabat Polres.

Pisah sambut dilakukan atas adanya pergantian Kapolres Tanggamus, dari AKBP Oni Prasetya, SIK., kepada AKBP. Satya Widhi Widharyadi, SIK. Selanjutnya AKBP Oni Prasetya, SIK., akan pindah tugas dan menjabat sebagai Kapolres Lampung Tengah. Adapun AKBP Satya Widhi Widharyadi, SIK., sebelumnya menjabat sebagai Kasubbaggaplin Divisi Propam Mabes Polri.

AKBP Satya Widhi dalam sambutannya berharap kehadirannya di Kabupaten Tanggamus dapat diterima, serta dapat menjalin silaturahmi yang lebih baik lagi.

“Kalau ada kepentingan atau keperluan, silahkan datang ke kantor Polres Tanggamus. Mari kita sama-sama selesaikan, sekali lagi dukung saya selama bertugas di sini,” kata perwira asal Sukabumi, Jawa Barat ini.

Sementara AKBP Oni Prasetya mengungkapkan bahwa dirinya sangat berkesan selama bertugas di Kabupaten Tanggamus.

“Tanggamus merupakan kota yang indah. Dengan masyarakat yang sangat membantu dan mendukung tugas pokok Polri-TNI. Kalau ibarat kata, saya mengisi otak saya dengan hal-hal yang positif, bunga-bunga semua, dan itu tentunya mempengaruhi perlajanan karir saya kedepannya,” ujarnya.

Baca Juga  Jelang Pelantikan Presiden-Wapres Personil Gabungan Gelar Apel

Ia juga mengucapkan terima kasih, kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan tugasnya selama ini, sehingga berjalan dengan baik.

“Kami tidak bisa memberikan apa-apa, mungkin juga ada kekurangan dalam melaksanakan tugas selama ini. Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih atas kerjasama yang terjalin dengan baik selama ini, dan agar kiranya kerjasama yang terjalin selama ini dapat dilanjutkan oleh Kapolres yang baru,” ujarnya.

Baca Juga  KPU Tanggamus Buka Pendaftarn Bacaleg DPRD Pemilu 2024

Bupati, Hj. Dewi Handajani, dalam sambutannya mengucapkan selamat bertugas di tempat yang baru, serta berterima kasih kepada AKBP Oni Prasetya atas pengabdiannya selama ini di Kabupaten Tanggamus.

Bupati juga mengucapkan selamat datang kepada AKBP Satya Widhi Widharyadi. Ia berharap Polres Tanggamus dapat terus bersinergi dengan Pemkab, serta menjalin hubungan silaturahmi yang harmonis di wilayah yang terdiri dari 20 kecamatan, 299 pekon dan 3 kelurahan tersebut.

“Kami berharap dalam pengendalian pandemi Covid-19 ini, dapat memberikan penanganan dan yang lainnya dapat terkendali, dan sukses dalam karirnya masing-masing,” pungkasnya. (rls/Arj/len)

Berita Terkait

Wakil Ketua I DPRD Tanggamus Apresiasi Langkah Efisiensi Anggaran Pj Bupati
Pemkab Tanggamus Apel Perdana Pasca Libur Lebaran
Ketua IPNU Tanggamus: Pemuda Harus Dapat Memilih Pemimpin yang Tepat
Meriahkan HBP ke-60 Tahun, Lapas Kotaagung Bagikan Takjil
Kemenkumhan Gelar Apel Siaga Pengamanan Hari Raya seluruh Lapas
DPRD Tanggamus Paripurna LKPj Bupati Tahun 2023
Dinkes Tanggamus Gelar Baksos Operasi Bibir Sumbing di RS Batin Mangunang
Upacara HUT Ke-27 Tanggamus, Puncak Apresiasi dan Momentum Bersejarah

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 20:05 WIB

Disnaker Lampung Bakal Turunkan Tim Pengawas dan Mediator untuk Selesaikan Permasalahan THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:59 WIB

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:49 WIB

Realisasi penyaluran KUR Peternakan Lampung Capai Rp1,51 triliun

Kamis, 18 April 2024 - 21:58 WIB

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 April 2024 - 20:42 WIB

Gubernur Arinal Ajak Semua Pihak Wujudkan Lampung Sebagai Lumbung Ternak Nasional

Kamis, 18 April 2024 - 19:49 WIB

DPD PDI Perjuangan Santai Tanggapi Rumor Umar Ahmad-Edi Irawan

Kamis, 18 April 2024 - 13:38 WIB

Lampung Memperkaya Kalender Pariwisata dengan 90 Kegiatan Tahun 2024

Kamis, 18 April 2024 - 12:42 WIB

6 Trayek Baru Angkutan Perintis Lampung Diajukan

Berita Terbaru

Ilustrasi THR. Foto: Ist.

Lampung

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 Apr 2024 - 19:59 WIB