Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Umar Ahmad, dijadwalkan melantik 17 kepalo tiyuh (desa) hasil pemilihan kepalo tiyuh serentak pada 10 Oktober lalu pada 13-14 November 2018 mendatang.
Kepala Bagian Tata Pemerintahan (Tapem) Setdakab Tubaba Somad mengatakan, pelantikan 17 orang kepalo tiyuh tersebut akan dilaksanakan selama 2 hari di 4 lokasi. \”Bupati yang langsung melantik 17 kepalo tiyuh dari 19 tiyuh yang melaksanakan pilkati serentak,\” terangnya kepada netizenku.com di ruang kerjanya didampingi Kasubag Bina Pemerintahan Tiyuh, Yanto, Rabu siang (7/11).
Somad mengatakan, dari 19 tiyuh yang melaksanakan pilkati pada 10 Oktober 2018 lalu, 17 kepalo yang akan dilantik merupakan kepalo tiyuh yang telah habis masa jabatannya per November ini. Sementara, 2 kepalo tiyuh yakni Tiyuh Indraloka I dan Indraloka II di Kecamatan Way Kenanga akan dilantik diatas 23 Januari 2019 mendatang.
Pelaksanaan pelantikan pada Selasa 13 November 2018 pada pagi hari. Bupati melantik 6 kepalo tiyuh di dua kecamatan dipusatkan di kantor Kecamatan Batu Putih, yakni Kepalo Tiyuh Setia Bumi di Kecamatan Gunung Terang, dan 5 kepalo tiyuh di Kecamatan Batu Putih ( Kepalo Tiyuh Margo Mulyo, Marga Sari, Sakti Jaya, Toto Katon dan Toto Wonodadi). Pada siang hari, bupati melantik 3 kepalo tiyuh di 2 kecamatan dipusatkan di kantor Kecamatan Lambu Kibang yakni Kepalo Tiyuh Jaya Murni di Kecamatan Gunung Agung, dan 2 kepalo tiyuh di Lambu Kibang (kepalo tiyuh Pagar Jaya, dan Gunung Sari).
Selanjutnya, pada Rabu 14 November 2018 pagi hari, bupati melantik 5 kepalo tiyuh di Kecamatan Tumijajar dan dipusatkan di kantor kecamatan setempat, yakni Kepalo Tiyuh Sumber Rejo, Gunung Menanti, Daya Sakti, Daya Asri, dan Makarti. Siang harinya, bupati melantik 3 kepalo tiyuh di Kecamatan Tulang Bawang Tengah dan dipusatkan di kantor kecamatan setempat yakni kepalo Tiyuh Pulung Kencana, Menggala Mas, dan Bandar Dewa.
\”Dua kepalo tiyuh yakni kepalo tiyuh Indraloka I dan Indraloka II di Kecamatan Way Kenanga akan dilantik pada akhir Januari 2019 mendatang. Kendati tidak dilantik dalam waktu dekat ini, kedunya saat ini tengah menjabat di dua tiyuh tersebut karena masa jabatannya berakhir 23 Januari 2019 mendatang,\” ulasnya.
Saat ini, tambah Somad, pihaknya tengah mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan guna menyukseskan pelantikan 17 kepalo tiyuh tersebut dengan terus berkoordinasi dengan panitia pelantikan di 4 lokasi tersebut,\”Semoga hingga hari H tidak ada kendala, sehingga pelantikan berjalan sukses dan lancar,\” pungkasnya.(Arie)