FMPB Desak Aparat Proses Dugaan Korupsi di PTPN 7 Wayberulu

Redaksi

Rabu, 6 September 2023 - 15:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Aliansi Masyarakat Menggugat Kabupaten Pesawaran meminta kepada aparat penegak hukum untuk segera memproses laporan yang dilayangkan ke Polda Lampung terkait adanya dugaan korupsi di tubuh PTPN 7 Wayberulu yang saat ini telah dilimpahkan ke Polres Pesawaran.

Hal ini disampaikan Ketua Harian Forum Masyarakat Pesawaran Bersatu (FMPB) Safrudin Tanjung Usai dirinyanya memenuhi panggilan di Polres Pesawaran, guna memberikan keterangan atas laporannya beberapa waktu yang lalu di Mapolda Lampung.

“Ya kita hari ini telah memenuhi panggilan pihak Polres Pesawaran.Hal ini dilakukan menindak lanjuti laporan kita beberapa waktu yang lalu di Polda Lampung .Kenapa terkait persoalan ini kita di Panggilnya di Polres Pesawaran karena persoalan yang telah kita laporkan itu telah dilimpahkan oleh Polda Ke Polres Pesawaran,” jelas Tanjung.

Baca Juga  Dendi Minta TPID Waspadai Kenaikan Harga Daging Jelang Idul Adha

Terkait hal ini,Tanjung sangat mengapresiasi kinerja Polres Pesawaran yang dengan cepat merespon laporannya tersebut dan berharap terkait persoalan ini untuk segera juga memanggil pihak- pihak yang dilaporkan dalam hal ini PTPN 7.

“Karena apa yang kita laporkan ini ada dasar dan data yang kuat ,maka dari itu kita minta kepada Polres Pesawaran untuk segera memproses adanya dugaan korupsi ditubuh PTPN 7 tersebut,” ungkapnya.

Baca Juga  Brigif 4 Mar/BS Piabung Normalisasi Sungai Cegah Banjir

Lebih lanjut tanjung kembali menjelaskan ada beberapa poin yang telah dilaporkan tersebut,diantaranya yaitu pihak PTPN 7 Wayberulu diduga telah melakukan kegiatan perkebunan tanpa surat dilahan seluas 329 hektar di Tanjung Kemala Desa Tamansari,Pihak PTPN juga tidak pernah melakukan pembayara pajak serta telah mengalihpungsikan lahan untuk disewakan kepada masyarakat yang uang sewanya entah dikemanakan oleh jajaran yang ada di direksi PTPN.

“Disitu adanya pengelolaan lahan tanpa surat, maka patut diduga mereka tidak membayar pajak, baik pajak daerah bumi sendiri, maupun pajak hasilnya. kemudian juga perlu dipertanyakan hasil dari sewa lahan itu dikemakan,apakah di setorkan negara atau malah masuk ke kantong pribadi direksi,” ucap Tanjung.

Baca Juga  DBD Renggut Nyawa Bocah Pesawaran, M Nasir Cepat Lakukan Fogging

Maka untuk itu Tanjung berharap kepada pihak Polres Pesawaran untuk segera menindaklanjuti apa yang telah dipalorkannya tersebut dan apa bila terbukti segera proses sesuai dengan hukum yang berlaku

“Sebetulnya ini merupakan satu langkah yang baik dari kepolisian republik indonesia, khususnya polres pesawaran,dengan cepat menanggapi permasalahan ini,dan kami sudah berkomunikasi dengan baik apa-apa yang menjadi poin laporan kami,” harap Tanjung.(Soheh)

Berita Terkait

Tim Hukum ASRI Desak Bawaslu Proses Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN
PMPTSP Pesawaran Sosialisasi Implementasi Perizinan Berusaha Berbasis Resiko
Dapat Hadiah Jas dari Bupati, Ketua DPRD Pesawaran Sebut Dendi Sangat Perhatian
Bupati Dendi Bantah Arahkan Aparatur Daerah Mendukung Istrinya
Warga Kembali Temukan Ketidak Netralan ASN di Pilkada Pesawaran
DBH Tak Kunjung Disalurkan, Dendi Akui Keuangan Pemkab Sulit
Tim Pemenangan ASRI-AMP Laporkan Camat Negeri Katon ke Bawaslu
Terbukti Bawa APK Paslon, Enggo: Mau Tahu Aja, Apa Mau Tahu Banget

Berita Terkait

Rabu, 9 Oktober 2024 - 00:06 WIB

Pj. Gubernur Lampung, Samsudin, Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha 2024 dari Kemendagri

Rabu, 9 Oktober 2024 - 00:03 WIB

Sekdaprov Hadiri Dies Natalis ITERA ke-10, Tekankan Pentingnya Inovasi untuk Kesejahteraan Masyarakat

Selasa, 8 Oktober 2024 - 17:49 WIB

Mayoritas Pejabat Lampung Barat, Enggan Hadiri Konferkab VII PWI

Selasa, 8 Oktober 2024 - 07:29 WIB

Provinsi Lampung Raih Sertifikat Akreditasi A untuk Program Pelatihan Teknis Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Senin, 7 Oktober 2024 - 12:54 WIB

Pj. Gubernur Lampung Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi 2024 di Jakarta

Jumat, 4 Oktober 2024 - 11:06 WIB

Optimalisasi Pasar UMKM Way Halim, Pusat Kreativitas dan Inovasi untuk Generasi Muda Lampung

Rabu, 2 Oktober 2024 - 19:55 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Lampung Economic & Investment Forum 2024

Senin, 30 September 2024 - 23:23 WIB

DPRD Provinsi Lampung Telah Menetapkan Susunan Fraksi 2024-2029

Berita Terbaru

E-Paper

Lentera Swara Lampung | Rabu, 9 Oktober 2024

Selasa, 8 Okt 2024 - 22:18 WIB