Dua Pekan Digelar, LSF Raup Rp6 M

Redaksi

Senin, 13 Agustus 2018 - 11:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Selatan (Netizenku.com): Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto, menghadiri sekaligus menutup event tahuhan Lampung Selatan Fair (LSF) 2018, di Lapangan Cipta Karya, Kalianda, Minggu (12/8) malam.

Turut hadir, Komandan Kodim 0421 Lamsel Letkol. Arm. Untoro Hariyanto, Ketua TP PKK Lamsel Winarni Nanang Ermanto, Sekretaris Daerah Kabupaten Lamsel beserta Ketua DWP Lamsel, anggota DPRD Lamsel, dan pejabat Pemkab setempat.

Dalam kegiatan itu diumumkan para pemenang lomba-lomba pada rangkaian Lampung Selatan Fair. Malam penutupan  ditandai dengan penekanan sirene yang dilakukan Plt Bupati beserta jajaran Fokorpimda Lamsel.

Baca Juga  Arus Mudik Diprediksi Naik, ASDP Bakauheni Siapkan Posko Nataru 2025/2026

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Nanang Ermanto mengapresiasi penyelenggaraan Lampung Selatan Fair yang berlangsung meriah dan sukses.

“Kepada dinas instansi dan event organizier yang bertanggung jawab, atas nama pemerintah saya ucapkan terima kasih dan penghormatan yang setinggi-tingginya atas suskesnya acara ini,” ucap Nanang.

Menurutnya, event yang telah berlangsung selama 2 pekan itu merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam menyebarkan dan menyampaikan informasi pembangunan, sekaligus sebagai wahana hiburan bagi masyarakat.

Baca Juga  Polres Lamsel Siapkan Pengamanan Terpadu Jelang Nataru

“Selama dua pekan kemarin, kita berusaha menunjukkan kerja-kerja pemerintah, potensi yang kita miliki, kehidupan sosial dan seni budaya yang berlaku dimasyarakat. Semoga sedikit banyak hiburan yang diberikan ini bisa dinikmati masyarakat,” ujarnya.

Sementara, ketua panitia pelaksana kegiatan, Qorinilwan, SH, MA menjelaskan, jumlah transaksi yang diperoleh selama pelaksanaan Lampung Selatan Fair kurang lebih Rp6,133 miliar dengan total anggaran kegiatan Rp788 juta.

Baca Juga  Prestasi Nasional, Lampung Selatan Raih Kategori “The Exciter” SDGs 2025

“Berarti ada efek domino dari sektor ekonomi yang berputar ini 9 kali lipat dari anggaran. Ini sebuah capaian ditahun ini yang meningkat drastis dari tahun-tahun sebelumnya,” terang Qorinilwan. (Eko)

Berita Terkait

Tiga Inovasi Layanan Publik Lampung Selatan Segera Diluncurkan
Bupati Lamsel Ikuti Workshop Pengelolaan Sampah di Jepang
Prestasi Nasional, Lampung Selatan Raih Kategori “The Exciter” SDGs 2025
Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76
Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025
Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi
Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki
Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 14:20 WIB

Pemprov Lampung Pastikan Seluruh Guru Honorer Sudah Diangkat Jadi PPPK

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:03 WIB

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Januari 2026 - 14:19 WIB

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Senin, 26 Januari 2026 - 14:11 WIB

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Gelar Rakor KMP, Perkuat Ekonomi Kerakyatan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:56 WIB

Tulang Bawang Barat

DPC PDIP Tubaba Gelar Musancab, Target 10 Kursi Pemilu 2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:48 WIB

Lampung Selatan

Tiga Inovasi Layanan Publik Lampung Selatan Segera Diluncurkan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:45 WIB

Tulang Bawang Barat

Joko Kuncoro Resmi Pimpin NasDem Tubaba Periode 2025-2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 18:11 WIB