Dewan Kritisi Kredibilitas Bawaslu

Redaksi

Jumat, 29 Juni 2018 - 16:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Dugaan money politics yang dilakukan tim paslon Gubernur-Wakil Gubernur Lampung nomor urut 3, Arinal-Chusnunia membuat geram sebagian besar masyarakat Lampung.

Pasalnya, nilai demokrasi seakan luntur dengan terpilihnya Arinal-Nunik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung versi Quick Count lembaga survei. Kredibilitas lembaga penyelenggara pun seakan dipertaruhkan.

Tak sedikit pula yang menyatakan sikap bahkan hingga meminta Bawaslu dan KPU menganulir Arinal-Nunik. Seperti halnya Rakhmat Husein dan kawan- kawan yang melakukan aksi menuntut Bawaslu untuk menindak pelanggaran dugaan politik uang Arinal-Nunik, yang dilakukan kemarin.

Perihal ini pun berlanjut, Jumat siang, seluruh lembaga penyelenggara baik KPU, Bawaslu, Polda dan Kejati, dengan anggota DPRD Lampung menggelar rapat dengar pendapat (RDP) di DPRD Provinsi Lampung. Ya, RDP ini digelar untuk meminta penjelasan dan sikap Bawaslu dan Sentra Gakkumdu dalam menuntaskan laporan terkait politik uang yang diduga dilakukan paslon Arinal-Nunik.

Baca Juga  Tes Covid-19 Calon Kada Bikin Reihana Was-Was

Dalam rapat tersebut, tim pemenangan sekaligus istri dari Cagub nomor urut 2, Herman HN, Eva Dwiana meminta kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk menindak tegas laporan politik uang.

\”Saya tidak mempermasalahkan siapa yang menang, tetapi tunjukkanlah, yang salah adalah salah dan yang benar adalah benar, itu yang harus kita tegakkan di Lampung ini,\” tegas Eva.

Baca Juga  DPRD: Jaga Kebersihan Taman UKM Bung Karno

Artinya, kata dia, Bawaslu maupun KPU harus bisa menunjukkan kebenaran yang terjadi kepada masyarakat. \”Kita harus bicara masalah fakta dan kejadian yang ada di lapangan. Kebenaran harus terungkap, ini untuk memajukan Provinsi Lampung. (politik uang) ini sudah jelas, mana Bawaslu dan KPU, tunjukkan pasal pelanggarannya. Bukannya kita provokator, tapi biar masyarakat tahu kebenaran yang sesungguhnya di lapangan,\” tegas Anggota Komisi III DPRD Lampung ini.

Senada, Politisi PKB Lampung, Khaidir Bujung, mempertanyakan kinerja Bawaslu dalam memproses pelanggaran money politik. \”Ada aturannya gak? Ada pelanggarannya gak? Ini harus dijelaskan, karena ini impact untuk Pemilu 2019 nantinya. Ini bisa mencoreng nilai demokrasi,\” ucap Bujung.

Baca Juga  Pasca Putusan Bawaslu Lampung, KPU Provinsi dan Kota Koordinasi Virtual dengan KPU RI

Dirinya juga menanyakan ke lubuk hati yang paling dalam kepada Ketua Bawaslu Lampung Fatikhatul Khoiriyah, bahwa ada sesuatu hal yang besar yang terjadi di Lampung. \”Jujur, Mbak Khoir merasa gak sih ada money politik atau semacamnya yang sudah menciderai nilai-nilai demokrasi di Lampung? Jadi, jangan cuma ngomong di koran kalau ini sedang diproses,\” tegasnya. (Rio)

Berita Terkait

Bawaslu Provinsi Lampung Untuk Pemilihan Serentak Tahun 2024
PKB Lampung Resmi Dukung Rahmat Mirzani Djausal sebagai Calon Gubernur
Puadi Ingatkan Jajarannya Profesional Tangani Pelanggaran Pilkada 2024
6,5 Juta Masyarakat Lampung Telah Dicoklit
Besok Ratusan Mirzanial akan Deklarasi Dukung RMD
Koalisi Partai Non Parlemen Tubaba Resmi Dukung NONA
Ratusan Warga Antusias Ikuti Senam Sehat Iyay Mirza
BPM Bergerak Sosialisasikan RMD

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB