Bupati Tanggamus Serahkan 12 Unit Kapal Ambulance Pekon

Redaksi

Jumat, 10 September 2021 - 14:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pematangsawa (Netizenku.com): Bupati, Hj. Dewi Handajani, menyerahkan 12 unit Kapal Ambulance Pekon, sekaligus menyerahkan bantuan dari BAZNAS Tanggamus yang ditempatkan di Pekon Waynipah, Kecamatan Pematangsawa, Kamis (9/9/2021).

Turut mendampingi bupati, Ketua DPRD Tanggamus, Heri Agus Setiawan, Kapolres, AKBP. Satya Widhy Widharyadi, Kadis Perikanan dan Kelautan, Edy Narimo, Kalak BPBD, Ediyan M Toha, Kabag Tapem, Syarif Zulkarnaen, Camat Pematangsawa, Asriyanto, serta Uspika Kecamatan Pematangsawa.

Dewi Handajani di kesempatan itu mengatakan bahwa pengadaan Kapal Ambulance Pekon tersebut merupakan implementasi dari salah satu Program 55 Aksi Bupati, sebagai program Pemerintah Kabupaten Tanggamus. Untuk menyediakan fasilitas ambulance bagi masyarakat di setiap pekon.

Menurut bupati, dikarenakan tidak semua wilayah di Kabupaten Tanggamus dapat dilalui dengan kendaraan roda empat, dengan adanya wilayah yang berada di seberang lautan, yakni 4 pekon di Kecamatan Cukuhbalak, dan 8 Pekon di Kecamatan Pematangsawa.

“Terima kasih atas sinergi pemerintah pekon dalam pengadaan ambulance ini. Kita berharap dengan adanya ambulance pekon, akan mempercepat pelayanan masyarakat yang membutuhkan ambulance. Salah satunya untuk menekan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi yang terjadi akibat keterlambatan pelayanan di Puskesmas atau Rumah Sakit. Saya mohon (ambulance) untuk dapat dirawat secara bersama-sama, untuk kepentingan masyarakat, khususnya untuk pelayanan kesehatan. Jangan sampai disalahgunakan. Saya yakin dan percaya, tetapi perlu saya ingatkan di luar dari pada kepentingan (kesehatan). Semoga ini akan memberikan manfaat yang banyak untuk masyarakat, dalam peningkatan layanan kesehatan masyarakat,” harapnya.

Baca Juga  Pembobol Counter Akhirnya Masuk Bui

Pada kesempatan itu diserahkan juga secara simbolis 100 paket bantuan bagi para mustahiq, yang berasal dari bantuan yang dihimpun oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Tanggamus. (Arj/len)

Berita Terkait

Dinkes Tanggamus Gelar Baksos Operasi Bibir Sumbing di RS Batin Mangunang
Upacara HUT Ke-27 Tanggamus, Puncak Apresiasi dan Momentum Bersejarah
WBP Rutan Kotaagung Wakili Lampung Lomba MTQ Lapas/Rutan Nasional
Tersangka Penipuan dan Penggelapan Ditangkap Satreskrim Polres Tanggamus
Pj Bupati Tanggamus Berikan Petikan SK PNS Formasi 2021
DPRD Tanggamus Paripurnakan Lima Raperda
Tanggamus Gelar Musrenbang 2024 Susun RKPD 2025
TP PKK Tanggamus Sosialisasi Percepatan Penurunan Stunting

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:56 WIB

DPRD Tubaba akan Hearing Terkait LKPJ Bupati Terhadap APBD 2023

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:43 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:02 WIB

Jelang Idul Fitri Pemkab Tubaba Gelar GPM

Kamis, 28 Maret 2024 - 12:21 WIB

Target PAD Tubaba Over 100,15 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 - 10:11 WIB

Tubaba Tingkatkan Taraf Hidup Lewat Rumah Layak Huni

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:40 WIB

Tubaba Berhasil Tekan Laju Inflasi Daerah

Rabu, 27 Maret 2024 - 19:41 WIB

Firsada Hadiri Pengukuhan Kepala Perwakilan BI Lampung

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:10 WIB

Pringsewu

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Kamis, 28 Mar 2024 - 14:05 WIB

Tulang Bawang Barat

DPRD Tubaba akan Hearing Terkait LKPJ Bupati Terhadap APBD 2023

Kamis, 28 Mar 2024 - 13:56 WIB

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Siap Salurkan Dana Hibah Parpol Pileg 2019

Kamis, 28 Mar 2024 - 13:43 WIB