Bukit Pangonan Pringsewu Masuk Nominasi Anugerah Pesona Indonesia 2018

Redaksi

Jumat, 25 Mei 2018 - 10:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta (Netizenku.com): Untuk pertama kalinya, destinasi wisata di Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung berhasil masuk nominasi Anugerah Pesona lndonesia 2018.

Destinasi wisata dimaksud adalah Bukit Pangonan yang berada di Kelurahan Pajaresuk, Kecamatan Pringsewu, Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung.

Wisata Alam Bukit Pangonan akan bersaing dengan sejumlah destinasi wisata lainnya dari seluruh Indonesia untuk kategori Wisata Kreatif Terpopuler.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun Sejumlah obyek wisata dengan kategori sama yang akan menjadi \’saingan\’ Bukit Pangonan, Kabupaten Pringsewu, Lampung adalah Bali Agung Theater di Kabupaten Gianyar, Bali, kemudian Kampung Bekelir di Kota Tangerang, Banten, Kawasan Wisata Punclut di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Museum Macan di Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta, selanjutnya Pantai Tongaci di Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung, Pantai Tope Jawa di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, Pasar Karetan di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Pasar Pancingan di Kabupaten Lombok Tengah, NTB, serta Wisata Pelancu di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan.

Baca Juga  Wakapolres dan Kasat Reskrim Polres Pringsewu Berganti, Ini Pejabat Barunya

Anugerah Pesona Indonesia yang merupakan ajang bergengsi dunia kepariwisataan tanah air, merupakan event tahunan yang disupport penuh oleh Kementerian Pariwisata Republik Indonesia dalam upaya membangkitkan apresiasi masyarakat terhadap Pariwisata Indonesia. Kegiatannya dilakukan dalam bentuk pemberian penghargaan kepada Obyek Wisata dan Tujuan Wisata Terpopuler di Indonesia.

Disamping itu, penyelenggaraan event ini juga bertujuan untuk mendorong peran serta berbagai pihak terutama pemerintah daerah untuk lebih berupaya dalam mempromosikan kepariwisataan di daerahnya.

Baca Juga  Pelaku Penusukan Pedagang di Pasar Sarinongko Sempat Beli Pisau Seharga 5 Ribu

Selain kategori Wisata Kreatif Terpopuler yang diwakili Bukit Pangonan Kabupaten Pringsewu, kategori lainnya yang diikuti Provinsi Lampung adalah kategori Cinderamata Terpopuler yang diwakili oleh Tapis Negerikaton dari Kabupaten Pesawaran, kemudian kategori Atraksi Budaya Terpopuler, diwakili kesenian Sekura dari Kabupaten Lampung Barat, kategori Kampung Adat Terpopuler, diwakili Kampung Gedungbatin, Kabupaten Way Kanan, selanjutnya kategori Situs Sejarah Terpopuler diwakili Taman Purbakala Pugung Raharjo di  Kabupaten Lampung Timur,  kategori Festival Pariwisata Terpopuler yang diwakili Festival Way Kambas, masih dari Kabupaten  Lampung Timur, serta kategori Surga Tersembunyi Terpopuler yang diwakili oleh Teluk Kelumbayan di Kabupaten Tanggamus. (*/Darma)

Baca Juga  Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026

Berita Terkait

Pemkab Pringsewu Dorong Hilirisasi Singkong Lewat Workshop Mocaf Berbasis Klaster Berkelanjutan
Bupati Pringsewu Tekankan Kepemimpinan Berbasis Amanah pada Seminar Kepala OPD
Bupati Pringsewu Dorong Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Ekonomi Kreatif
Bupati Pringsewu Hadiri Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Negeri
Hari Keempat, Tim Gabungan Perluas Area Pencarian Mbah Kaliman di Pringsewu
Sepuluh Personel Polres Pringsewu Terima Satya Lencana Pengabdian dari Presiden RI
Wabup Umi Laila Pimpin Rakercab XI Gerakan Pramuka Pringsewu 2026
Wabup Pringsewu Resmi Buka Festival Solosong Dangdut KOMDAP Se-Provinsi Lampung 2026

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:48 WIB

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Sabtu, 24 Januari 2026 - 10:35 WIB

Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025

Minggu, 18 Januari 2026 - 13:36 WIB

Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:42 WIB

Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:58 WIB

Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:26 WIB

Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:19 WIB

Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Senin, 5 Januari 2026 - 13:01 WIB

Pemkab Lamsel Tegaskan TPG ASN ke-13 Cair Januari 2026

Berita Terbaru

Lampung Barat

Bambang Kusmanto Tinjau Pos Damkar Balik Bukit

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:21 WIB

Lampung

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 15:03 WIB

Lampung

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Selasa, 27 Jan 2026 - 14:19 WIB