Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas memimpin Apel Pagi jajaran Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Pringsewu di halaman RSUD setempat, Jalan Lintas Barat Sumatera, Pagargunung, Fajaragung Barat, Senin (12/1/2026).
Pringsewu (Netizenku.com): Apel tersebut dihadiri Wakil Bupati Pringsewu Umi Laila, Sekretaris Daerah Ir. M. Andi Purwanto, S.T., M.T., para asisten, staf ahli, kepala OPD terkait, serta Direktur RSUD Kabupaten Pringsewu dr. Herman Syahrial beserta jajaran.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam arahannya, Bupati menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kinerja jajaran RSUD Pringsewu sepanjang tahun 2025 yang telah berupaya menjadikan RSUD sebagai rumah sakit yang membanggakan masyarakat Pringsewu.
Ia menyebutkan apel pagi ini sejatinya telah direncanakan sejak tahun lalu, namun baru dapat dilaksanakan pada awal 2026 sebagai langkah akselerasi peningkatan pelayanan kesehatan.
“Oleh karena itu, mari kita bersama-sama bersemangat. Ini menjadi awal untuk mewujudkan cita-cita kita, karena kami sangat serius pada pelayanan dasar, khususnya pelayanan kesehatan. RSUD ini adalah investasi dan aset berharga milik Kabupaten Pringsewu yang harus dimaksimalkan,” ujarnya.
Bupati juga mengungkapkan bahwa dirinya telah melakukan inventarisasi permasalahan di RSUD selama 2025. Permasalahan tersebut akan disampaikan kepada Direktur RSUD untuk dicari solusi, baik yang dapat diselesaikan dalam waktu dekat maupun yang memerlukan proses lebih lanjut, disertai target waktu penyelesaian.
Selain itu, Bupati mengingatkan seluruh ASN di lingkungan RSUD Kabupaten Pringsewu untuk terus meningkatkan kedisiplinan, kinerja, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Usai memimpin apel, Bupati dan Wakil Bupati bersama Sekda serta jajaran pemerintah daerah didampingi Direktur RSUD meninjau sejumlah unit pelayanan, berdialog dengan pasien dan pengunjung, serta melanjutkan audiensi dengan jajaran RSUD di Aula RSUD setempat. (*)








