Lampung Catat Capaian Tertinggi Penerima Program MBG

Suryani

Sabtu, 20 September 2025 - 18:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Provinsi Lampung mencatat prestasi nasional melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Berdasarkan data terbaru, Lampung menjadi provinsi dengan penerima manfaat tertinggi se-Indonesia, yakni 55 persen atau sekitar 1,3 juta jiwa dari total proyeksi 2,2 juta penerima.

Bandarlampung (Netizenku.com): Penerima manfaat meliputi anak sekolah, ibu hamil, ibu menyusui, hingga balita yang telah merasakan dampak positif program tersebut. Capaian ini menempatkan Lampung di peringkat pertama nasional dari sisi persentase penerima manfaat.

Baca Juga  Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG

Dari jumlah dapur operasional, Lampung berada di posisi keempat terbesar setelah Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Namun dari sisi persentase, Lampung justru tertinggi dengan 52 persen Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) aktif beroperasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua DPRD Lampung, Ahmad Giri Akbar menyebut capaian ini sebagai bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga  Kwarda Lampung Sambut Pembentukan Racana UIM

“Lampung bisa menjadi contoh nasional bahwa dengan perencanaan matang, kolaborasi lintas sektor, dan komitmen kuat, program Makan Bergizi Gratis dapat berjalan efektif. Artinya, kita sedang berinvestasi pada generasi emas Lampung,” kata Giri, Sabtu (20/9/25).

Ia menegaskan DPRD akan terus mendukung kebijakan ini agar cakupan penerima manfaat semakin luas. MBG, menurutnya, tidak hanya menyediakan makanan sehat, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup sekaligus mencegah stunting sejak dini.

“Ke depan, DPRD bersama pemerintah daerah akan mengawal agar distribusi tetap tepat sasaran, kualitas makanan terjaga, serta daya dukung dapur penyelenggara diperkuat. Jika capaian 55 persen sudah kita raih dalam waktu singkat, saya optimistis target 100 persen segera terwujud,” ujarnya.

Baca Juga  Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab

Dengan capaian tersebut, Lampung tidak hanya menjadi barometer suksesnya program MBG, tetapi juga menegaskan keseriusan daerah dalam membangun fondasi kesehatan dan pendidikan bagi generasi mendatang. (Tauriq)

Berita Terkait

Pompa Air di Perum Bukit Beringin Raya Rusak, Kadis Perkim Minta PT Sinar Waluyo Tanggung Jawab
Kwarda Lampung Sambut Pembentukan Racana UIM
Disdikbud Lampung Kembali Gelar UKG
Yuliana Safitri, Kontraktor Perempuan Lampung yang Kini Menjalani Penahanan, Tetap Teguh Menghadapi Proses Hukum
Fadli Zon Jadikan Lampung Panggung Pernyataan Pentingnya Pelestarian Budaya
Kampanye Anak Indonesia Hebat, Purnama Wulan Sari Mirza Ajak Perkuat Pendidikan Karakter Anak Usia Dini
KPK dan DPRD Lampung Perkuat Sinergi Pencegahan Korupsi
DPP ABRI Gelar Pelatihan Paralegal Nasional 2025

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB