Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal resmi melantik Nanda Indira Bastian dan Antonius Muhammad Ali sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran periode 2025–2030. Pelantikan berlangsung di Gedung Balai Keratun, Lantai III, Pemprov Lampung, Rabu (27/8/2025).
Bandarlampung (Netizenku.com): Pada kesempatan yang sama, turut dilantik Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua Dekranasda, dan Ketua Tim Pembina Posyandu Kabupaten Pesawaran periode 2025–2030.
Pelantikan Nanda–Antonius berdasarkan SK Mendagri Nomor 100.2.1.3-2876 Tahun 2025 tentang pengesahan pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran periode 2025–2030.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan kepala daerah yang baru dilantik. Ia menegaskan jabatan bupati merupakan amanah besar untuk melayani masyarakat dengan sungguh-sungguh.
“Saya percaya kepemimpinan yang baru ini akan membawa semangat baru, inovasi baru, dan energi baru untuk membuat Pesawaran lebih maju ke depan,” ujarnya.
Mirza juga berpesan agar kepemimpinan Nanda–Antonius memperkuat sinergi dengan pemerintah provinsi. Penyusunan RPJMD Kabupaten Pesawaran, kata dia, harus selaras dengan arah pembangunan Provinsi Lampung.
“Bupati dan Wakil Bupati harus fokus memperbaiki jalan-jalan di Pesawaran. Jalan di desa, kecamatan, maupun kabupaten tetap harus menjadi prioritas untuk menunjang pertumbuhan ekonomi yang lebih baik,” tegasnya.
Diketahui, Nanda dan Antonius ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran setelah meraih 128.715 suara pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Pesawaran yang digelar pada 24 Mei 2025. (Tauriq)








