HUT RI: Firsada Minta Masyarakat Nasionalisme dan Cinta Tanah Air

Leni Marlina

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 19:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj. Bupati Tubaba Drs. M. Firsada, M.Si menyerahkan Sang Saka Merah Putih kepada Paskibraka Tubaba untuk di kibarkan, Sabtu (17/8/2024). (Ist/NK)

Pj. Bupati Tubaba Drs. M. Firsada, M.Si menyerahkan Sang Saka Merah Putih kepada Paskibraka Tubaba untuk di kibarkan, Sabtu (17/8/2024). (Ist/NK)

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Penjabat Bupati Tubaba M Firsada, meminta masyarakat kabupaten setempat dapat memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 secara sikap nasionalise dan cinta tanah air, serta menjaga persatuan dan kesatuan.

Hal itu diungkapkannya kepada beberapa awak media, usai menjadi inspektur upacara pada Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke- 79 Tahun 2024 dii Lapangan Upacara Pemkab Tubaba, Sabtu (17/8/2024).

“Mari peringati HUT RI tahun ini secara sikap nasionalis dan cinta tanah air, karena Bangsa ini didirikan oleh bapak-bapak pendiri bangsa dan proklamator dengan darah dan keringat. Jadi harus kita menjaga kemerdekaan ini sampai kapan pun,” kata dia.

Baca Juga  Tubaba Matangkan Program Pembangunan KTLL

Menurutnya, kemerdekaan ini membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari yang berbeda, beragam menjadi Tunggal Ika sehingga harus kita pertahankan.

“Gangguan pasti ada, apakah gangguan dari ideologi, gangguan separatis, dan ini harus kita hindari. Pertahankan kemerdekaan ini dengan memperingati dan inilah cara menumbuhkan nasionalisme dan cinta tanah air,” terangnya.

Pada moment kemerdekaan RI tahun ini juga terdapat pesta demokrasi pemilihan kepala daerah Bupati dan Wakil Bupati pada Rabu 27 November 2024 mendatang, Pj Bupati Tubaba mengharapkan masyarakat setempat juga dapat menjaga kondusifitas dan kedamaian, karena Tubaba selama sangat kondusif, tidak ada konflik.

“Pilkada itu wujud dari demokrasi. Demokrasi memberikan ruang hak bagi masyarakat atas kesetaraan kebebasan untuk memilihi, jadikan pilkada ini sebagai momentum menjaga persatuan dan kesatuan,” harap Firsada.

Baca Juga  Politisi PDI-P Kecam Oknum Politisasi Nahdlatul Ulama

Dia melanjutkan nantinya setelah pilkada akan terpilih pemimpin, sehingga pihaknya pun berharap jangan ada lagi pemisahan pemilih baik pemilih A atau pemilih B tetapi kita tetap harus bersatu.

“Mari sikapi Pilkada ini dengan bijak, dengan Arif untuk memilih, jaga persatuan dengan tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran seperti fitnah atau berita bohong, kampanye hitam/ black campaign dan menyebarkannya berita bohong (hoax) kepada masyarakat,” katanya.

Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 Tahun 2024 mengusung Tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju” dipilih untuk menggambarkan transisi yang terjadi di Tahun 2024, yaitu kepindahan Ibu Kota Negara dan pergantian Kepemimpinan Bangsa.

Baca Juga  Keji, Pasutri Diduga Lakukan Tindak Asusila ke Teman Pekerja

Hadir dipanggung kehormatan, jajaran Forkopimda Kabupaten Tubaba, Penjabat Ketua TP-PKK, dan para Pimpinan OPD di Lingkup Pemkab Tubaba. Upacara juga diikuti barisan TNI-Polri, ASN, Instansi Vertikal, serta unsur organisasi masyarakat dan pelajar.

Diawali peringatan Detik- Detik Proklamasi, Pembacaan Teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Kabupaten Tubaba, penyerahan bendera merah putih kepada pasukan Paskibraka oleh Pj Bupati Tubaba dan dilanjutkan pengibaran serta pembacaan UUD 1945.

Seusai melaksanakan upacara, M. Firsada menyerahkan secara simbolis penghargaan Satya Lencana kepada 30 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkup Pemkab Tubaba.(Leni/Arie)

Berita Terkait

Jelang Pemilihan, Pendukung NoNa Makin Solid dan Optimis Menang
Pj Bupati-DPRD Sepakati KUA PPAS Tubaba 2025 dalam Paripurna
Bayana Harap Wartawan Kompeten dapat Bekerja Profesional dan Berintegritas
PD IWO Tubaba Kolaborasi dengan Pemkab Jalankan Program Pembangunan
Bayana Lepas Jalan Sehat Menuju Pilkada Damai Tubaba Tahun 2024
DPRD Tubaba Paripurna Tingkat I Atas 6 Raperda
Isnaini Nakhodai PC IKA PMII Tubaba 2024-2029
Ribuan Masyarakat Tubaba Saksikan Konser Koalisi Rakyat Bersama Arjuno

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB