Gen Z Lampung Terlilit Pinjol, OJK: Literasi Keuangan Rendah

Luki Pratama

Minggu, 2 Juni 2024 - 12:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi Gez Lampung yang dijerat Pinjol. Foto: Luki.

Ilustrasi Gez Lampung yang dijerat Pinjol. Foto: Luki.

Bandarlampung (Netizenku.com): Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wilayah Provinsi Lampung, Bambang Hermanto, menilai maraknya sikap pengguna Pinjaman Online (Pinjol) yang hanya berkeinginan meminjam tanpa berpikir mengembalikan merupakan sikap tak memahami literasi keuangan.

“Itu masalahnya mereka belum memahami mengenai pengelolaan keuangan dan tak paham literasi keuangan,” kata dia ketika diwawancarai awak media, Minggu (2/6).

Pengguna Pinjol di Lampung kebanyakan berasal dari generasi Z. Mereka cenderung menggunakan Pinjol untuk kegiatan konsumtif.

Baca Juga  875 Ribu Petani, Terdaftar Sebagai Anggota Petani Berjaya

“Seperti untuk membeli baju, maupun tiket konser. Harusnya itu digunakan untuk hal produktif,” lanjut dia menjelaskan.

Bahkan, urai dia, bentuk ketidaktahuan mereka menyoal literasi keuangan terlihat dari menjamurnya group yang memberikan cara untuk melakukan gagal bayar (Galbay).

Mereka bergabung ke group tersebut untuk mencari cara tidak membayar tagihan Pinjol lantaran tidak kuat dengan resiko yang diterima. Padahal, sambung dia, sikap tersebut dapat merusak data pengguna Pinjol.

Baca Juga  Wagub Lampung Chusnunia Serahkan LKPJ Kepala Daerah Provinsi Lampung Tahun 2022 kepada DPRD

“Itukan nanti ngaruhnya kena di slik, kemudian itu juga sudah ada aturannya sebelum meminjam. Harusnya kalau dibaca mereka paham resikonya,” sambung dia menyayangkan singkap pengguna Pinjol.

Oleh sebab itu, OJK Lampung mengambil langkah mensosialisasikan literasi keuangan ke semua lini sektor. Sehingga dapat memberikan pengetahuan pengelolaan finansial yang baik.

Apalagi, di tengah arus informasi dan perubahan ekonomi yang cepat, literasi keuangan menjadi salah satu life essentials skill yang tak boleh diabaikan, terutama bagi Gen Z.

Baca Juga  Bulog Lampung Serap 51.62 Ton Gabah Petani

“Mengapa begitu? Karena memahami bagaimana mengelola uang bukan sekadar soal keuangan pribadi, tapi juga membuka pintu peluang karir yang luas di masa depan,” tutupnya.

Untuk diketahui, masyarakat Lampung yang terjerat Pinjol mencapai 995 miliar dari data nasional 62 triliun. Berdasarkan hal tersebut Lampung di dapuk Provinsi yang terjerat pinjol terbanyak peringkat ke 10. (Luki)

Berita Terkait

Ekonomi Lampung Berpacu di Sisa Waktu
AWG Biro Lampung Kibarkan Bendera Indonesia Palestina di Selat Sunda
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin
Ombudsman Vonis Pelayanan Publik Lampung Kualitas Sedang
Belasan Pj Kepala Daerah akan Diganti, Menyasar ke Lampung?
Oking Ganda Miharja: Wakil Tuhan Kok Korupsi
Prabowo = Arinal?
Arinal Menolak Jadi Raja Tega

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB