Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah Kota Bandarlampung menargetkan seluruh masyarakat sasaran penerima vaksin Covid-19 sudah divaksinasi hingga akhir 2021.
Sebanyak 870.000 lebih warga Bandarlampung akan divaksinasi hingga Desember 2021 dengan vaksin Covid-19 yang tersedia seperti Sinovac, Astrazeneca, Moderna, dan Pfizer.
Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana mengapresiasi kesadaran masyarakat setempat untuk mau divaksinasi saat meninjau vaksinasi pedagang dan pengunjung Pasar Cimeng, Telukbetung Selatan, Jumat (29/10).
“Alhamdulilah antusias masyarakat cukup luar biasa, ada yang vaksin dua dan vaksin satu. Mudah-mudahan, ini akan kita lakukan di pasar-pasar, kalau untuk di mal kita lakukan setiap hari,” kata dia.
Eva Dwiana berharap masyarakat tidak perlu diperintah lagi untuk ikut vaksinasi namun atas kesadaran diri sendiri karena vaksin penting untuk imun tubuh dan menjadi syarat perjalanan.
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya