71 Peserta Ikuti Rikmin Awal Penerimaan Calon Anggota Polri Polres Tubaba

Leni Marlina

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Sebanyak 71 orang peserta mengikuti seleksi pemeriksaan administrasi awal (Rikmin Awal) dalam penerimaan calon anggota Polri terpadu tahun anggaran 2025 di Polres Tubaba Polda Lampung.

Polres Tulangbawang Barat selaku Pabanrim di tingkat Polres jajaran Polda Lampung telah menerima puluhan berkas pendaftar, dengan total peserta tersebut, 67 orang mendaftar sebagai Bintara PTU, sementara 4 peserta lainnya mendaftar sebagai Brimob 3 orang dan Bintara Polair 1 orang.Total keseluruhan sebanyak 71 peserta. Sementara itu, seleksi administrasi awal untuk calon Taruna Akpol dilaksanakan di Polda Lampung.

Pada pelaksanaan ini, berkas para calon anggota Polri Tahun Anggaran2025 akan langsung diperiksa oleh panitia Rikmin Polres Tubaba dengan melibatkan tim Ilinternal dan eksternal.

Baca Juga  Menggembirakan, RI Warga Tubaba Sembuh dari Covid-19

Tim eksternal meliputi Dinas Kependudukan, Pencatatan Sipil (Dindukcapil), Adlan Wahyu S.STP dan Mujiono S.Kom, Dinas Pendidikan, Budiman S.Pd dan Drs. Zainudin M.Pd.i Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tubaba Muhammad Shobari sementara tim internal dari Polres Tubaba yaitu Bag SDM, Sie Propam, Siwas dan Si Dokkes.

Hal itu dijelaskan oleh Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP Sendi Antoni, S.I.K., M.I.K, saat meninjau langsung pelaksanaan Rikmin di Aula Sarja Arya Racana Mapolres Tubaba, Selasa pagi (11/0l3/2025).

Kapolres mengatakan bahwa pelaksanaan Rikmin tersebut akan digelar selama Satu hari, Yaitu tanggal 11 Maret 2025.

Adapun yang menjadi sasaran pada pemeriksaan Rikmin ini, kata Kapolres, adalah keabsahan ijazah, pengecekan standar nilai raport dan ijazah, pengecekan keabsahan KTP, KK, dan akte kelahiran, penghitungan batas usia minimal dan maksimal, pengecekan domisili dan lainnya.

Baca Juga  Kornelia Umar Lantik 5 Ketua TP PKK Kecamatan

“Selain memeriksa kelengkapan berkas-berkas para pendaftar, petugas juga melakukan pengukuran tinggi dan berat badan masing-masing pendaftar,” terangnya.

Lebih lanjut, Kapolres Tubaba menegaskan bahwa seleksi penerimaan calon anggota Polri ini menerapkan prinsip Betah (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis).

“Hasil pemeriksaan akan diumumkan secara terbuka, masing-masing peserta seleksi bisa mengetahui siapa saja yang memenuhi syarat dan tidak memenuhi syarat ke tahap berikutnya,” kata Kapolres.

Ia pun mengimbau kepada seluruh masyakarat agar tidak mudah percaya kepada oknum, baik itu petugas maupun masyarakat yang menyatakan dapat membantu kelulusan sebagai anggota Polri.

Baca Juga  Umar Ahmad: Pembangunan Pasar Modern Pulung Kencana Harus Sesuai Rencana

“Selama seleksi berlangsung, para calon anggota Polri ini tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis. Sebab, seluruh tahapan yang dilalui peserta dilakukan secara adil dan transparan,” ungkapnya.

“Segera laporkan, apabila mengetahui ada oknum, baik petugas maupun masyarakat yang menyatakan dapat membantu kelulusan sebagai anggota Polri. Kami akan tindak tegas sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya.

Kapolres berpesan kepada seluruh para peserta, untuk persiapkan fisik, mental, dan juga materi, percayakan pada kemampuan diri sendiri serta berdoa kepada Allah SWT.

“Belajarlah dengan baik, persiapkan fisik dan juga mental, percayakan pada kemampuan diri sendiri dan berdoa kepada Allah SWT, itu yang terpenting,” pungkasnya. (Leni/Arie)

Berita Terkait

DPRD Tubaba Serahkan Rekomendasi LKPJ 2024
Pemkab Tubaba Ajak Perempuan Aktif Bangun Daerah
Bangga dengan Putra Daerah, Bupati Tubaba Sambut Pemain Timnas U-17 Fabio Azka Irawan
Bupati Tubaba Jalin Kerja Sama dengan Fakultas Pertanian Unila untuk Kembangkan Sektor Pertanian dan Peternakan
Kelompok Tani Revolving Sapi Tubaba Merugi, Akui Dipaksa Buat Laporan Keuntungan
Dana Revolving Sapi Macet, Pemkab Tubaba Siap Libatkan APH Jika Tak Kunjung Dikembalikan
Kejari Tubaba Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi Dinas PPKB
BPK RI Lampung Mencium Aroma Pelanggaran Dana Revolving Sapi Tubaba 

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 21:57 WIB

BNPT: Kuatkan Kolaborasi, Cegah Ekstremisme

Jumat, 25 April 2025 - 19:04 WIB

Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administrator

Jumat, 25 April 2025 - 16:12 WIB

Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme

Jumat, 25 April 2025 - 15:56 WIB

Lomba Senam Meriahkan HUT ke-61 Lampung

Jumat, 25 April 2025 - 11:09 WIB

Cegah Radikalisme Lewat Film Road to Resilience

Kamis, 17 April 2025 - 18:54 WIB

Gubernur Lampung Ajak PPAD Bersinergi Wujudkan Lampung Maju Menuju Indonesia Emas

Kamis, 17 April 2025 - 18:37 WIB

Siap-Siap, Mulai Tanggal 1 Mei 2025 Pemprov Lampung Laksanakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor

Rabu, 16 April 2025 - 22:22 WIB

Pemprov Lampung dan APJII Bersinergi, Perkuat Digitalisasi dan Akses Internet Merata

Berita Terbaru

Kegiatan FGD dan pemutaran film dokumenter Road to Resilience, di Hotel Batiqa, Bandar Lampung, Jumat, (25/4/2025), Foto: Istimewa.

Bandarlampung

BNPT: Kuatkan Kolaborasi, Cegah Ekstremisme

Jumat, 25 Apr 2025 - 21:57 WIB

Rapat paripurna kabupaten Tubaba, Jumat (25/4/2025), Foto: Arie/NK.

Tulang Bawang Barat

DPRD Tubaba Serahkan Rekomendasi LKPJ 2024

Jumat, 25 Apr 2025 - 20:54 WIB

Rahmad Mirzani Djausal saat melantik pejabat administrator di Balai Keratun Lantai 3, Jumat (25/4/2025), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandarlampung

Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administrator

Jumat, 25 Apr 2025 - 19:04 WIB

Pelantikan lima pejabat administrator di lingkungan Pemkab Tanggamus, Jumat (25/4/2025), Foto: Arj/NK.

Tanggamus

Bupati Tanggamus Lantik Lima Pejabat Administrator

Jumat, 25 Apr 2025 - 16:40 WIB

FGD bertema diskusi buku Anak Negeri di Pusaran Konflik Suriah dan pemutaran film dokumenter Road to Resilience, di Hotel Batiqa, Jumat (25/4/2025), Foto: Diskominfotik Provinsi Lampung.

Bandarlampung

Pemprov Lampung Perkuat Upaya Cegah Terorisme

Jumat, 25 Apr 2025 - 16:12 WIB