Lampung Timur (Netizenku.com): Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari membuka acara panen raya padi oleh Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Gemah Ripah di Desa Teluk Dalem, Kecamatan Mataram Baru, Sabtu (16/11).
Hadir pula dalam acara tersebut, Sekretaris Dinas Pertanian dan Pangan Lampung Timur, Camat Mataram Baru, Ismail, Kapolsek Mataram Baru, Suarman, Danramil Mataram Baru diwakili Babinkantimas Sertu Purwanto, Gapokan se-Kecamatan Mataram Baru, serta Tokoh Agama dan Tokoh Adat Mataram Baru.
Ketua Gapoktan Gema Ripah Desa Teluk Dalem, Waras menyampaikan, wilayah pertanian yang ada di Desa Teluk Dalem ini kurang lebih luasnya 300 hektar dan di bulan November ini merayakan panen raya.
\”Ini bentuk puji syukur kami kepada Tuhan yang maha kuasa walaupun kekurangan air kita masih diberi suatu panen yang mungkin kurang begitu maksimal dikarenakan cuaca, namun kami tetap bersyukur. Kami mohon kepada pak Bupati Lamtim Zaiful untuk dapat memperhatikan pertanian kami, inilah keadaan desa kami, saya sebagai masyarakat Teluk Dalem sangat mengharapkan kepada bapak Zaiful Bokhari kiranya dapat memperbaiki jalan arah Desa Braja Gemilang menuju Desa Teluk Dalem yang kondisinya kurang baik,” ujarnya.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari menyampaikan bahwa akan memperbaiki apa yang telah disampaikan oleh Ketua Gapoktan Gema Ripah Desa Teluk Dalem, Bapak Waras sebelumnya.
\”Terkait dengan apa yang disampaikan oleh ketua gapoktan yakni tentang jalan insyallah kedepan mana saja yang akan diusulkan baik itu jalan atau drainase seperti yang tadi disebutkan juga inshaallah ke depan akan kita lakukan perbaikan,” ungkap Zaiful.
Lebih lanjut, Zaiful menyampaikan, selamat atas keberhasilan kelompok tani yang telah melaksanakan panen raya hari ini.
\”Atas nama pribadi dan Pemerintah Lampung Timur kami mengucapkan selamat kepada kelompok tani atas keberhasilan, yang saat ini kita melaksanakan panen raya di siang hari ini, inshallah apa yang kita lakukan selalu di catat sebagai amal ibadah. Pada kesempatan ini saya juga mengingatkan agar masyarakat terutama para petani untuk selalu bersyukur atas anugrah yang telah dipercayakan kepada para petani sehingga dapat melaksanakan panen raya ini. Ini sungguh anugerah luar biasa, karena dimana-mana kemarau dan kering tapi di Teluk Dalem malah panen raya. Oleh karena itu kita harus selalu bersyukur kepada Allah, sebab Allah sudah menjanjikan kalau kita pandai bersyukur maka Allah akan menambah nikmat kepada kita,” tuturnya. (Adv)