Tubaba Terima Bantuan Alsintan Kementan

Redaksi

Rabu, 14 Juli 2021 - 19:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba), mendapatkan bantuan sejumlah alat mesin pertanian (Alsintan) dari Kementerian Pertanian melalui bantuan aspirasi yang dikucurkan ke beberapa kelompok tani di kabupaten setempat.

Bantuan tersebut diterima Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Tubaba dan langsung diserahkan kepada kelompok tani penerima yang disaksikan langsung anggota DPR RI Komisi IV Bidang Pertanian, Lingkungan Hidup, dan Kelautan, Hanan A Rajak, di Balai Penyuluh Pertanian di Kelurahan Panaragan Jaya, Rabu (14/7).

Kepala Dinas Pertanian, dan Perkebunan Kabupaten Tubaba, Ir. Syamsul Komar, MM, kepada Netizenku.com menjelaskan bantuan Alsintan yang diterima tersebut berupa satu unit Traktor jenis Jhon Deer, dan 36 unit treser alat panen padi multiguna.

Baca Juga  Sepekan, Tubaba Raih Berbagai Prestasi Tingkat Nasional

“Bantuan kementerian tersebut hari ini langsung kita serahterimakan kepada kelompok tani penerima yang disaksikan anggota DPR RI Hanan A Rajak. Bantuan yang sudah turun yakni satu unit traktor dan 10 treser alat panen padi,” kata dia.

Menurutnya, kelompok tani penerima bantuan alsintan tersebut merupakan kelompok tani dari seluruh wilayah kecamatan di Tubaba yang sebelumnya telah diusulkan oleh Dinas Pertanian, sementara jumlah Alsintan yang diusulkan ke Kementerian Pertanian sebanyak satu unit traktor dan 36 unit treser.

Baca Juga  Tubaba Jajaki Pengembangan Chicory dengan New Zealand

“Jadi kelompok tani penerima adalah kelompok tani yang sudah kita usulkan pada awal tahun dan kelompok tani paling banyak dari Kecamatan Tumijajar, Tulangbawang Tengah, dan Tulangbawang Udik. Alsintan yang turun saat ini baru satu unit traktor dan 10 unit treser, sisanya sebanyak 26 unit treser belum dikirim,” ulasnya lagi.

Dengan bantuan Alsintan tersebut, diharapkan kedepan dapat meningkatkan pendapatan petani dan mengurangi biaya produksi lantaran setiap kelompok sudah memiliki alat sendiri dalam pengelolaan lahan dan hasil panennya.

Baca Juga  Tertarik Inovasi Pendidikan, Yayasan LDB Kunjungi Tubaba

“Bantuan ini sangat berarti bagi para petani, selain memudahkan para petani dalam panen padi (perontokan padi), juga dapat meningkatkan pendapatan para petani lantaran berkurangnya biaya produksi yang harus dikeluarkan. Dan Alsintan ini penggunaanya langsung dikelola oleh kelompok tani,” terangnya. (Arie/leni)

Berita Terkait

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung
Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba
Pj Bupati Tubaba Lantik 7 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungannya
Komunitas Fans Radio Hit dan Elegant Dukung Pasangan NONA Maju Pilkada 2024
M Firsada Hadiri Tahlil dan Istighotsah Kubro Tubaba
Pj Bupati Tubaba Seminar Nasional Pengelolaan Bank Sampah
Pj Bupati Tubaba Tinjau Proyek Perbaikan Jalan Provinsi
Sepekan, Tubaba Raih Berbagai Prestasi Tingkat Nasional

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB