Satgas Covid-19 Lampung Monitoring Arena Muktamar NU

Redaksi

Kamis, 23 Desember 2021 - 13:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, dr Reihana, saat memonitoring pelayanan kesehatan di venue Muktamar Ke-34 NU, GSG Universitas Lampung, Kamis (23/12). Foto: Netizenku.com

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, dr Reihana, saat memonitoring pelayanan kesehatan di venue Muktamar Ke-34 NU, GSG Universitas Lampung, Kamis (23/12). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung bersama tim monitoring Kemenkes RI melakukan pengawasan terhadap protokol kesehatan di venue atau arena Muktamar Ke-34 NU.

Monitoring dilakukan di arena Muktamar seperti di Universitas Malahayati, UIN Raden Intan Lampung, dan Universitas Lampung.

“Prokesnya sangat kita jaga agar semua berjalan sesuai rencana. Ada tim monitoring Kemenkes RI, atas perintah Pak Menkes untuk membantu kita memantau prokes,” ujar dr Reihana selaku Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung saat ditemui di GSG Universitas Lampung, Kamis (23/12) siang.

Baca Juga  Lawan Mutasi Virus Corona dengan Protokol Kesehatan 5M

Monitoring di venue-venue Muktamar NU ini mencakup kesiapan petugas kesehatan, penerapan aplikasi PeduliLindungi, mini ICU, food security bagi peserta Muktamar.

“Untuk di hotel-hotel juga kita lakukan rapid antigen untuk membantu kepulangan peserta Muktamar. Kita siapkan surat antigen,” ujar dia.

dr Reihana yang juga Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung mengimbau peserta Muktamar untuk tetap menjaga imunitas tubuh agar tidak mudah terpapar Covid-19.

Baca Juga  Deddy Wijaya Candra Komit Bawa Gemabudhi ’Bergema’ di Lampung

“Saya pesan kepada peserta Muktamar agar jangan terlalu lelah karena akan memacu komorbid, penyakit-penyakit yang ada. Tetapa jaga imunitas,” kata dia.

Reihana menjelaskan selama dua hari terakhir Muktamar Ke-34 NU berlangsung di Lampung Tengah dan Bandarlampung belum ada temuan kasus terpapar Covid-19.

“Ahamdulillah belum ada yang positif, jangan ada lah,” tegas dia.

Dinkes Provinsi Lampung memberikan dukungan agar protokol kesehatan terlaksana di venue Muktamar dengan menyediakan reagen, tes PCR mobile yang terkoneksi ke NAR melalui Labkesda setempat, ambulans, dan rapid antigen.

Baca Juga  Pesan Jokowi di Vaksinasi Pelajar SMAN 2 Bandarlampung

Termasuk alur rujukan khusus ke RS apabila terjadi sesuatu kepada peserta Muktamar. “Sudah kita atur, ada yang ke RSUD Abdul Moeloek, RS Advent, dan rumah sakit rujukan lainnya,” ujar dia.

Dia berharap setelah Muktamar, keadaan Lampung tetap aman terkendali. Apalagi dalam beberapa hari terakhir tidak ada kasus terkonfirmasi Covid-19.

“Dan alhamdulillah Provinsi Lampung sudah mencapai 70% lebih vaksinasi pertama seperti yang diharapkan Pak Presiden,” kata dia. (Josua)

Berita Terkait

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!
Lampung Menggeliat, Pemprov Segera Rekonstruksi 2 Ruas Jalan Senilai Rp19,44 M di Pringsewu
#Lampungtenang, Tiga Nama Calon Sekda Sudah di Meja Gubernur Lampung
Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025
Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai
Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik
Seleksi Sekdaprov Lampung, Menunggu Tiga Besar
Fredy Pamit, Ini 5 Calon Penggantinya

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB