Rabu, THR Dewan Tubaba Cair

Redaksi

Senin, 4 Juni 2018 - 14:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Sekretariat DPRD Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) bakal mencairkan dana tunjangan hari raya (THR) bagi 30 anggota DPRD setempat pada Rabu (6/6).

Tunjangan tersebut dibayarkan sesuai dengan surat edaran Menteri Dalam Negeri (Mendagri) nomor: 903/3387/SJ tanggal 30 Mei 2018 tentang Pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) seluruh Indonesia dan Gaji Ketiga Belas yang bersumber dari APBD.

\”Penghasilan yang menjadi komponen penghitungan besaran THR dan Gaji Ketiga Belas bagi Bupati/Walikota dan Wakil Bupati/Wakil Walikota serta Pimpinan dan Anggota DPRD meliputi gaji pokok, uang representasi, dan tunjangan jabatan,\” ungkap Sekretaris Dewan DPRD Tubaba, Nurmansyah didampingi Kabag Keuangan Mawardi kepada Netizenku.com, Senin (4/6) siang.

Baca Juga  Musda III, KH Muhyiddin Pardi Kembali Pimpin MUI Tubaba

Nurmansyah menjelaskan, besaran dana THR yang akan diterima unsur pimpinan dan anggota DPRD Tubaba tersebut yakni untuk anggota biasa tidak mempunyai anak sebesar Rp3.858.750, anggota mempunyai tanggungan 2 anak sebesar Rp.4.078.750,00, Wakil Ketua mempunyai tanggungan 2 anak sebesar Rp4.351.200, dan ketua dengan tanggungan 2 anak sebesar Rp5.439.000.

\”Dana THR yang bakal diterima anggota DPRD tersebut sudah bersih dari pajak. Dan jumlah seluruh dana THR di luar pajak untuk 30 anggota DPRD senilai Rp.123.858.650,\” terangnya.

Baca Juga  DPRD Usulkan Rumdis Sekda untuk Ketua

Menurutnya, untuk jabatan alat kelengkapan dewan seperti pimpinan komisi, pimpinan fraksi tidak masuk dalam surat edaran. \”THR anggota DPRD bakal cair sekitar Rabu esok,\” pungkasnya.

Sementara saat dimintai tanggapan Roni, salah satu anggota DPRD terkait jumlah THR yang bakal diterima, pihaknya mengatakan jumlah tersebut dirasa sangat kurang. Ini dikarenakan jumlah tidak sebanding dengan konstituen dibawah. \”Kalau mau lebaran ini, anak buah banyak yang kerumah, kalau mau ngandalkan THR tidak cukup, untuk menyantuni mereka yang datang kerumah saja lebih dari itu,\” singkatnya. (Arie)

Berita Terkait

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung
Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba
Pj Bupati Tubaba Lantik 7 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungannya
Komunitas Fans Radio Hit dan Elegant Dukung Pasangan NONA Maju Pilkada 2024
M Firsada Hadiri Tahlil dan Istighotsah Kubro Tubaba
Pj Bupati Tubaba Seminar Nasional Pengelolaan Bank Sampah
Pj Bupati Tubaba Tinjau Proyek Perbaikan Jalan Provinsi
Sepekan, Tubaba Raih Berbagai Prestasi Tingkat Nasional

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB