Pemeriksaan Kesehatan di Posko Penyekatan Mulai 6 Mei

Redaksi

Rabu, 14 April 2021 - 18:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Posko Penyekatan Rajabasa salah satu pintu masuk Kota Bandarlampung berbatasan dengan Natar, Lampung Selatan, Rabu (14/4). Foto: Netizenku.com

Posko Penyekatan Rajabasa salah satu pintu masuk Kota Bandarlampung berbatasan dengan Natar, Lampung Selatan, Rabu (14/4). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Warga luar daerah yang memasuki Kota Bandarlampung akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Posko Penyekatan mulai 6 Mei 2021.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung, Edwin Rusli, mengatakan pihaknya menyiapkan 1.000 alat rapid tes antigen untuk pemeriksaan kesehatan.

\”Seribu untuk seminggu dimulai dari 6 Mei. Seribu itu, kalau yang masuk ke Lampung kan \’gak mungkin cukup, nah itu kita ambil acak. Dalam satu mobil, kita lihat siapa yang paling panas suhu tubuhnya, kita rapid test,\” ujar Edwin, Rabu (14/4).

Baca Juga  Operasi Ketupat 2021 Sasar Pemudik dan Pelaksanaan Prokes Covid-19

Pemeriksaan kesehatan di Posko Penyekatan pintu masuk Kota Bandarlampung untuk mencegah klaster baru penyebaran Covid-19 dari luar daerah.

\”Harapan kita semua masyarakat yang masuk ke Kota Bandarlampung dalam keadaan sehat. Jadi jangan membuat klaster baru yang datang,\” pungkas dia.

Satuan Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kota Bandarlampung mendirikan lima Posko Penyekatan di perbatasan kota setempat.

Posko Penyekatan berada di Lapangan Baruna Kecamatan Panjang, Perumahan Bukit Kemiling Permai (BKP) Kecamatan Kemiling, Gapura Selamat Datang Kecamatan Rajabasa, Polsek Sukarame Kecamatan Sukarame, dan Jalan Ir Sutami Lematang.

Baca Juga  PPKM Darurat, Pasien Isoman di Bandarlampung Terima Bantuan Sembako

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Bandarlampung, Ahmad Nurizky, mengatakan Posko Penyekatan dimulai pada Rabu (14/4) sampai dengan ketentuan lebih lanjut.

Baca Juga: Mulai 14 April, Masuk Kota Bandarlampung Wajib Negatif Covid-19

Namun untuk saat ini, Posko Penyekatan hanya sebatas memeriksa kelengkapan dokumen perjalanan tanpa pemeriksaan kesehatan.

\”Kita hanya mencek surat rapidnya saja, dia bawa surat atau tidak, dokumen perjalanan saja. Kita tidak melakukan rapid tes di sini menunggu arahan lebih lanjut,\” ujar dia.

Baca Juga  Ada Nasi Uduk dan Teh Herbal dari Bunga Telang di Taman UMKM Bung Karno

Hal ini dilakukan, lanjut Nurizky, mengingat semua masyarakat sudah tahu dan telah melaksanakan vaksinasi serta rapid antigen.

\”Apalagi TNI/Polri sudah melakukan penegasan berkali-kali dengan memaksa putar balik kendaraan. Jadi sampai sekarang kita tidak menyiapkan tenaga medis yang kita lihat hanya dokumen perjalanan,\” tutup dia. (Josua)

Berita Terkait

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar
Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung
Pj. Gubernur Samsudin Serahkan SK Perpanjangan Penjabat Bupati Lampung Barat
Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024
Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 
Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung
Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung
Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 16:14 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:46 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024

Jumat, 20 Desember 2024 - 15:02 WIB

Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 

Rabu, 18 Desember 2024 - 21:56 WIB

Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung

Rabu, 18 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Senin, 16 Desember 2024 - 22:01 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB