Pelatihan SDM Jadi Strategi Tingkatkan Produksi UMKM

Redaksi

Kamis, 23 Maret 2023 - 18:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung berupaya meningkatkan kapasitas produksi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di daerahnya melalui pelatihan sumber daya manusia (SDM) di sektor tersebut.

“Saat ini masyarakat memang mulai memiliki antusiasme tinggi terhadap produk-produk lokal, jadi perlu terus kembangkan UMKM Lampung,” ujar Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Lampung Syamsurizal Ari, Senin (13/3).

Ia mengatakan saat pandemi COVID-19 berlangsung UMKM menjadi salah satu penopang perekonomian, sehingga pihaknya terus mendukung pertumbuhan sektor UMKM di daerahnya.

“Untuk menangkap peluang pertumbuhan UMKM, maka akan dilakukan peningkatan kapasitas produksi produk UMKM di daerahnya,” katanya.

Dijelaskannya dalam meningkatkan kapasitas produksi produk UMKM di daerahnya, akan dilakukan pula peningkatan daya saing bagi SDM.

“Terus didorong untuk peningkatan daya saing serta kapasitas SDM UMKM melalui pelatihan serta pembekalan, agar pelaku UMKM kita yang hampir 54 persen merupakan perempuan dapat memiliki kemampuan yang mumpuni,” ucapnya.

Menurut dia sebagai upaya meningkatkan kapasitas produksi produk UMKM. Pihaknya juga meminta pelaku UMKM lokal dapat memanfaatkan momentum bergeliatnya festival ataupun bazar di daerah.

Baca Juga  Polisi Bekuk Curas di Bandarlampung, Satu Lolos

“Saat pandemi COVID-19 sangat tinggi semua pemasaran produk UMKM dilakukan secara daring, dan dengan mulai bergeliatnya festival, ajang, serta bazar pelaku UMKM dapat memaksimalkan pemasaran produk secara langsung,” tambahnya.

Berdasarkan data perkembangan sektor Koperasi dan UKM, jumlah UMKM di Lampung tercatat ada sebanyak 192.234 unit.

Yang terdiri dari usaha mikro 182.655 unit, usaha kecil sebanyak 9.303 unit dan usaha menengah sebanyak 276 unit.

Baca Juga  Keseruan Warga Gang Berti Lomba Panjat Pohon Pisang

Sebelumnya Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) mengatakan bahwa peningkatan kapasitas dan mutu sumber daya manusia merupakan satu dari tiga kunci UMKM dapat bertahan di era disrupsi.

Ketiga kunci bertahannya UMKM tersebut yaitu meningkatkan kapasitas SDM UMKM agar tumbuh menjadi wirausaha produktif dan terhubung dengan ekosistem digital.

Lalu membangun serta memperkuat proses bisnis UMKM, dan yang terakhir adalah meningkatkan akses pasar serta pemasaran produk UMKM. (Luki)

Berita Terkait

YKWS: Banjir di Balam Bukan Semerta Bencana Alam
Libur Lebaran, Lonjakan Wisata Balam Capai 30 Persen
Tak Hanya Citra Garden, Pengembang Perumahan Diminta Proaktif
Soal Banjir, Dewan Nilai Pemkot Balam bak Pemadam Kebakaran
Awal Mei PDI-P Balam Buka Penjaringan, Eva Dwiana Masih Miliki Kans
PLN UID Lampung Siap Amankan Pasokan Listrik Idul Fitri 1445H
PGN Pastikan Layanan Gas Bumi Aman dan Handal Selama Idul Fitri 1445 H
5.752 WBP Kanwil Kemenkumham Lampung Diusulkan RK Idul Fitri 2024

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 12:30 WIB

Cuaca Lampung Diprediksi Berawan-Hujan Ringan, Aman untuk Penyeberangan

Kamis, 18 April 2024 - 21:58 WIB

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 April 2024 - 19:49 WIB

DPD PDI Perjuangan Santai Tanggapi Rumor Umar Ahmad-Edi Irawan

Kamis, 18 April 2024 - 13:38 WIB

Lampung Memperkaya Kalender Pariwisata dengan 90 Kegiatan Tahun 2024

Kamis, 18 April 2024 - 12:42 WIB

6 Trayek Baru Angkutan Perintis Lampung Diajukan

Rabu, 17 April 2024 - 20:26 WIB

Musim Selancar, Disparekraf Lampung Klaim Telah Lakukan Koordinasi

Rabu, 17 April 2024 - 19:47 WIB

Arinal Apresiasi Komitmen ASN Lampung Pasca Libur Lebaran

Rabu, 3 April 2024 - 07:36 WIB

Perpusda Lampung Merabah Desa 

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Tubaba Beri Bantuan Jamban Sehat di Tumijajar

Jumat, 19 Apr 2024 - 10:33 WIB

Mantan Bupati Kabupaten Tubaba, Umar Ahmad. Foto: Ist.

Lampung

Umar Ahmad dan Sinyalemen Dukungan PDI Perjuangan

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:58 WIB

Direktur Eksekutif YKWS, Febrilia Ekawati. Foto: Arsip.

Bandarlampung

YKWS: Banjir di Balam Bukan Semerta Bencana Alam

Kamis, 18 Apr 2024 - 21:32 WIB